Menuju konten utama

Ide Kado Natal untuk Pacar atau Pasangan: Parfum hingga Dompet

Rekomendasi kado natal untuk pacar atau pasangan, parfum, jam couple, hingga dompet.

Ide Kado Natal untuk Pacar atau Pasangan: Parfum hingga Dompet
Kado Natal. foto/IStockphoto

tirto.id - Perayaan Natal adalah sebuah perayaan yang penuh dengan kemeriahan dan kehangatan. Selain merayakan hari kelahiran Yesus, Natal juga menjadi momen libur keluarga, di mana para anggota keluarga yang sudah lama tidak berjumpa, bisa berkumpul kembali di saat Natal tiba.

Saat berkumpul itulah, berbagai acara dan tradisi untuk memperkuat keakraban antara anggota keluarga dilakukan.

Salah satu tradisi yang rutin dilakukan adalah berbagi kado kepada orang-orang yang Anda kasihi, seperti orang tua, saudara, kawan baik atau pasangan Anda.

Menurutgiftsinternational, bagi orang Kristen, hadiah yang diberikan pada hari Natal adalah simbol penghormatan dari Tiga Orang Majus kepada kepada bayi Yesus.

Selain itu, dengan memberikan kado Natal, Anda telah mempererat hubungan Anda dengan orang yang Anda kasihi itu.

Kado Natal yang Anda berikan itu merupakan cerminan perasaan Anda kepada yang terkasih, serta gambaran hubungan Anda dengan partner hidup Anda itu.

Supaya Anda mendapatkan ide untuk memberikan hadiah yang membawa kesan romantis, namun elegan, berikut adalah 10 rekomendasi hadiah Natal untuk pasangan Anda seperti dilansir dari laman Avada dan Permata Bank:

10 Ide Kado Natal Untuk Pasangan

1. Jam tangan couple

Dengan memberikan jam tangan couple kepada pasangan, akan membuat ikatan antara Anda dan pasangan semakin kuat.

Jam couple itu adalah simbol cinta Anda kepada pasangan, juga sebagai penanda kepada dunia bahwa relasi Anda dan pasangan amat kuat dan tidak akan lekang oleh waktu.

2. Parfum

Parfum menjadi simbol perasaan dan emosi Anda kepada pasangan yang tak tergambarkan oleh kata-kata, namun bisa dirasakan, dan selalu ada dalam ingatan.

3. Dompet kulit

Dompet kulit menjadi penanda bahwa cinta Anda kepada pasangan akan selalu terjaga oleh waktu, dan cinta Anda adalah benar-benar asli bukan sekedar imitasi.

4. Kamera

Kamera tepat diberikan kepada pasangan Anda bila ia memiliki hobi fotografi. Namun, kamera juga bisa berfungsi praktis untuk mengabadikan momen-momen kebersamaan Anda bersama pasangan.

5. Selimut

Selimut yang Anda bordir dengan nama pasangan Anda dan Anda sendiri akan menjadi hadiah Natal manis, sekaligus bermanfaat. Dengan selimut itu Anda bisa menghangatkan tubuh, sekaligus menjalin keakraban bersama.

6. Kalender meja berisi foto bersama pasangan

Kalender meja yang sudah dicustom dengan foto Anda dan pasangan ini bisa menjadi pengingat waktu, sekaligus menjadi pengingat kemesraan dan ikatan Anda berdua.

7. Hiasan dinding kayu berisi foto diri Anda dan pasangan

Hiasan dinding dari kayu yang berisi foto diri Anda dan pasangan akan menjadi hiasan dinding yang cantik di ruangan Anda, sekaligus menjadi memorabilia yang berkesan bagi Anda berdua.

8. Puzzle foto Anda dan pasangan

Puzzle yang bergambar foto Anda dan pasangan akan membuat Anda dan pasangan semakin romantis dan semakin gembira. Dengan puzzle ini Anda berdua bisa mengisi waktu kosong dengan hal yang kreatif dan menyenangkan.

9. Pajangan lampu berhiaskan foto Anda dan pasangan

Selain bermanfaat sebagai penerangan, hadiah Natal berbentuk lampu dengan hiasan wajah foto Anda dan pasangan ini akan membuat Anda dan pasangan selalu ingat momen-momen kebersamaan Anda berdua.

10. Poster bertuliskan kata-kata mutiara tentang Natal

Poster yang berisi kata-kata mutiara yang Anda ciptakan untuk pasangan, akan membuat pasangan Anda terenyuh, sekaligus akan selalu mengingatkan momen Natal sebagai momen kebersamaan Anda berdua dan keluarga.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yandri Daniel Damaledo