Menuju konten utama
Piala FA 2019

Hasil Man City vs Rotherham Tuan Rumah Unggul 3-0 di Babak Pertama

Skor 3-0 menjadi hasil babak pertama laga Manchester City vs Rotherham United di Piala FA pada Minggu (6/1/2019).

Hasil Man City vs Rotherham Tuan Rumah Unggul 3-0 di Babak Pertama
Ilustrasi. Pemain Manchester City Nicolas Otamendi merayakan gol. Reuters / Phil Noble

tirto.id - Manchester City sementara unggul di babak pertama atas tamunya, Rotherham United, pada babak 64 besar Piala FA 2018/2019, yang berlangsung Minggu (6/1/2019) di Stadion Etihad Gol tuan rumah diciptakan oleh Raheem Sterling (12), Phil Foden (’43), dan Semi Ajayi (45+1).

Dalam pertandingan ini, Pep Guardiola menurunkan formasi 4-3-3, dengan Riyad Mahrez, Raheem Sterling dan Gabriel Jesus, menjadi trio di lini serang The Citzens. Kevin De Bruyne yang disimpan saat melawan Liverpool, tampil dalam starting XI. Sementara tim tamu yang di asuh Paul Warne, bermain dengan skema 4-4-1-1.

Tuan rumah yang pada Jumat (4/1/1), dini hari lalu berhasil menaklukkan Liverpool pada pekan ke-21 Liga Inggris dengan skor 2-1 di tempat yang sama, langsung mengurung pertahanan tim tamu yang digawangi Marek Bodak. Hasilnya, Raheem Sterling berhasil mencetak gol ketika laga berusia 12 menit.

Winger lincah berkebangsaan Inggris tersebut berhasil menceploskan bola ke gawang Rotherham, melalui tendangan dari dalam kotak pinalti, setelah berhasil menerima umpan terobosan dari Kevin De Bruyne.

Tuan rumah terus menguasai jalannya pertandingan dan berhasil menambah keunggulan pada menit 43, melalui sontekan Phil Foden, memanfaatkan assist Ilkay Gungogan. Jelang turun minum, Manchester City kembali menambah keunggulan, setelah Semi Ajayi, melakukan gol bunuh diri. Skor 0-3 menjadi hasil babak pertama untuk keunggulan City.

Sepanjang paruh pertama, Kevin De Bruyne dan kolega mencatatkan 69% penguasaan bola, berbanding 31% milik tim tamu. Selain itu, The Blue Sky juga unggul dalam upaya melakukan tendangan ke gawang dengan 15 kali percobaan, 3 di antaranya tepat sasaran dan menghasilkan 3 gol.

Sementara itu, Rotherham United yang tertekan sepanjang 45 menit babak pertama hanya mampu menciptakan 3 peluang tembakan, dan tidak ada satu pun yang tepat sasaran.

Pencetak Gol: Raheem Sterling ’12, Phil Foden '43, Semi Ajayi bunuh diri, 45+1 (Manchester City)

Susunan Pemain

Manchester City (4-3-3): Ederson; Kyle Walker, John Stones, Nicolas Otamendi, Oleksandr Zinchenko; Kevin De Bruyne, Ilkay Gundogan, Phil Foden; Riyad Mahrez, Gabriel Jesus, Raheem Sterling.

Rotherham United (4-4-1-1): Marek Rodak (GK); Zak Vyner, Clark Robertson, Semi Ajayi, Joe Mattock; Anthony Forde, Will Vaulks, Ryan Williams, Jon Taylor; Benjamin Wiles; Micheal Smith.

Baca juga artikel terkait PIALA FA 2019 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus