tirto.id - Hasil Atalanta vs AC Milan dalam pertandingan lanjutan pekan ke-24 Liga Italia Serie A 2018/2019 berkesudahan dengan skor 1-1 pada babak pertama. Berlangsung di Stadion Atleti Azzurri d'Italia pada Minggu (17/2/2019) dini hari waktu Indonesia, kedua kesebelasan terpaksa bermain sama kuat pada babak pertama. Gol Atalanta dicetak oleh Remo Freuler, sementara AC Milan menyamakan lewat Krzysztof Piatek.
Dalam laga ini, tuan rumah Atalanta menggunakan formasi 3-4-2-1 dengan mempercayakan lini serang kepada Duvan Zapata. Timothy Castagne dan Alejandro Gomez juga dipercaya Gian Piero Gasperini sebagai motor serangan tim. Selain itu, Berat Djimsiti yang tidak dalam kondisi 100% bermain sejak awal laga menggantikan Andrea Masiello.
Sedang di kubu lawan, AC Milan arahan Gennaro Gattuso kembali menggunakan skema 4-3-3 dengan Suso serta Hakan Calhanoglu bermain sebagai winger. Krzysztof Piatek juga masih dipercaya alih-alih memainkan Patrick Cutrone sejak awal. Andrea Conti masih harus bersabar untuk tampil sejak menit pertama menggeser Davide Calabria di posisi bek kanan.
Pertandingan dimulai, tuan rumah langsung memberikan ancaman ketika laga baru berjalan 4 menit. Bermula dari sepak pojok Alejandro Gomez, Berat Djimsiti berhasil mengungguli para pemain belakang AC Milan untuk menyambut bola. Namun tandukan Djimsiti masih melambung tipis di atas mistar gawang.
AC Milan melakukan percobaan mencetak gol pertamanya pada menit 12 melalui aksi Franck Kessie. Menyambut umpan pendek Suso di sisi kanan kotak penalti, Kessie kemudian melepaskan tendangan keras yang sayangnya masih melambung tinggi.
Tim tamu kembali mengancam pada menit 14, juga melalui upaya Franck Kessie. Menerima umpan tarik Suso di dalam kotak penalti, mantan pemain Atalanta itu melepaskan tandukan yang masih melenceng dari sasaran, kendati tidak mendapat pengawalan yang berarti.
Usaha Atalanta untuk membobol gawang AC Milan akhirnya berbuah pada menit 33. Aksi Josip Ilicic di sisi kiri pertahanan AC Milan berakhir dengan umpan ke kotak penalti. Remo Freuler berhasil menyambut bola dengan sepakan keras. Kendati mampu ditepis Gianluigi Donnarumma, bola yang terlalu keras menggelinding ke tiang gawang sebelum melewati garis gawang.
Terus melakukan percobaan mencetak gol penyeimbang, AC Milan akhirnya mampu mewujudkannya pada menit 45. Umpan tarik Ricardo Rodriguez ke kotak penalti berhasil disambar dengan baik oleh Krzysztof Piatek. Bola yang melaju ke pojok kanan atas gawang gagal dijangkau Etrit Berisha.
Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama usai. Atalanta yang mendominasi jalannya laga dengan 60% penguasaan bola sukses mencetak 4 peluang. Sementara itu AC Milan juga membukukan jumlah peluang yang sama.
Susunan Pemain
Atalanta (3-4-2-1): Etrit Berisha; Rafael Toloi, Jose Palomino, Berat Djimsiti; Hans Hateboer, Marten De Roon, Remo Freuler, Timothy Castagne; Josip Ilicic, Alejandro Gomez; Duvan Zapata. | Pelatih: Gian Piero Gasperini
AC Milan (4-3-3): Gialuigi Donnarumma; Davide Calabria, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli, Ricardo Rodriguez; Franck Kessie, Tiemoue Bakayoko, Lucas Paquetà; Suso, Krzysztof Piatek, Hakan Calhanoglu. | Pelatih: Gennaro Gattuso
Editor: Ibnu Azis