Menuju konten utama
Liga Italia

Hasil AC Milan vs Napoli di Liga Italia, Berbagi Angka

Skor akhir 0-0 menjadi hasil AC Milan vs Napoli dalam laga lanjutan pekan 21 Liga Italia 2018/2019 pada Minggu (27/1).

Hasil AC Milan vs Napoli di Liga Italia, Berbagi Angka
Pelatih AC Milan Gennaro Gattuso bersama para pemainnya merayakan kemenangkan di stadion San Siro di Milan, Italia. UEFA, Rabu, (27/6/2018). FOTO/AP

tirto.id - Hasil pertandingan AC Milan vs Napoli dalam jadwal lanjutan pekan 21 Liga Italia Serie A 2018/2019 berkesudahan dengan skor akhir 0-0. Bermain di Stadion San Siro pada Minggu (27/1/2019), kedua kesebelasan gagal memanfaatkan beberapa peluang matang sepanjang 90 menit untuk menjadi gol dan terpaksa berbagi angka. Napoli sendiri bermain dengan 10 orang setelah Fabian Ruiz menerima kartu kuning kedua.

Kedua kesebelasan bermain imbang tanpa gol pada babak pertama. Napoli sedikit lebih dominan dengan mencatat 53% penguasaan bola dan mencatat 2 peluang tepat sasaran. Namun tuan rumah memiliki shot on goal lebih baik dengan 3 percobaan ke gawang.

Peluang pertama didapat oleh tim tamu ketika laga baru berjalan 6 menit. Dries Mertens berhasil mengirim umpan ke sisi kanan kotak penalti AC Milan dan berhasil disambut Jose Callejon dengan tendangan voli. Namun bola yang mengarah ke pojok bawah gawang masih dapat diselamatkan Gianluigi Donnarumma.

Peluang terbaik tuan rumah sendiri datang pada menit ke-10. Hakan Calhanoglu dengan cerdik mengirim umpan terobosan ke kotak penalti yang mampu disambut Patrick Cutrone. Kendati berhasil melakukan sepakan dari jarak dekat, bola hasil sepakan Cutrone masih melenceng dari sasaran.

Memasuki babak kedua, Rossoneri mengawali paruh kedua dengan mengambil inisiatif menyerang. Menit 47, Franck Kessie membuang kans emas di depan gawang usai menerima bola muntahan dari umpan tarik mendatar Patrick Cutrone. Kevin Malcuit dengan sigap memblok sepakan Kessie yang hanya menghasilkan tendangan sudut.

Menit 61, Dries Mertens berhasil menusuk masuk ke sisi kanan gawang AC Milan. Melihat Arkadiusz Milik berdiri bebas di muka gawang, upaya pemain internasional Belgia itu dalam mengirimkan umpan dengan baik dihadang oleh Gianluigi Donnarumma.

Tiga menit berselang, Arkadiusz Milk gagal memanfaatkan peluang emas untuk mencetak gol. Meneruskan umpan tarik mendatar dari Mario Rui di dalam kotak penalti, sepakan Milik masih tepat mengarah kepada kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.

Napoli kembali melakukan ancaman berbahaya ke gawang AC Milan pada menit 67. Sepakan voli Piotr Zielinski dari luar kotak penalti memanfaatkan bola sapuan yang tak sempurna dari pemain tuan rumah kembali gagal menjadi gol. Kendati mengarah tepat ke gawang, Gianlugi Donnarumma berada dalam posisi tepat untuk menghadang bola.

Kedua kesebelasan melakukan pergantian pemain di mana AC Milan memasukkan penggawa anyarnya, Krzysztof Piatek menggantikan Patrick Cutrone dan Fabio Borini yang menggantikan Lucas Paqueta. Sementara Napoli menepikan Mario Rui dengan memasukkan Faouzi Ghoulam.

David Ospina melakukan penyelamatan gemilang pada menit 77. Bermula dari situasi sepak pojok, Mateo Musacchio berhasil lolos dari jebakan offside dan melepaskan tendangan dari jarak dekat. Namun Ospina dengan refleks cepat menangkis bola sebelum disapu para pemain belakang Napoli.

Jelang pertandingan berakhir tepatnya menit 90+3, Napoli harus bermain dengan 10 orang pemain usai Fabian Ruiz menerima kartu kuning kedua. Namun waktu yang tersisa tidak cukup bagi AC Milan untuk mencetak gol keunggulan. Skor imbang 0-0 bertahan hingga pertandingan usai. Hasil ini tak mengubah posisi kedua klub di papan klasemen.

Menilik statistik laga, AC Milan berhasil melakukan 10 percobaan mencetak gol yang setengahnya menemui gawang dari 46% penguasaan bola. Sementara Napoli mencatat 13 peluang, 6 di antaranya mengarah ke pelukan kiper.

Susunan Pemain

AC MILAN (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli, Ricardo Rodriguez; Franck Kessie, Tiemoue Bakayoko, Lucas Paqueta (Fabio Borini 69'); Suso, Patrick Cutrone (Krzysztof Piatek 71'), Hakan Calhanoglu (Diego Laxalt 90').

NAPOLI (4-4-2): David Ospina; Kevin Malcuit, Raul Albiol, Kalidou Koulibaly, Marco Rui (Faouzi Ghoulam 72'); Jose Callejon, Piotr Zielinski, Fabian Ruiz, Lorenzo Insigne (Adam Ounas 88'); Dries Mertens, Arkadiusz Milik.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan