Menuju konten utama

Gerai LEGO Terbesar di Asia Tenggara Kini Hadir di Senayan City

Gerai LEGO Senayan City memiliki luas 365 meter persegi dilengkapi dengan LEGO Minifigure Factory pertama di Asia Tenggara.

Gerai LEGO Terbesar di Asia Tenggara Kini Hadir di Senayan City
Claus Kristensen (kiri) menunjukkan cara kerja mesin minifigure factory pada Sten Frimodt Nielsen (tengah) dan Didi Sumedia (kanan) . tirto.id/ Iftinavia

tirto.id - Perusahaan mainan, LEGO Group mengumumkan pembukaan toko LEGO terbesar se-Asia Tenggara yang berlokasi di Senayan City, Jakarta Selatan, Selasa (21/05/2024). Selain hadir di Senayan City, LEGO juga membuka lima toko baru lain di seluruh Indonesia.

LEGO Store yang berlokasi di Senayan City memiliki luas 365 meter persegi. Toko tersebut menampilkan pengalaman LEGO yang imersif, salah satunya LEGO Minifigure Factory pertama di Asia Tenggara. Di Minifigure Factory, pengunjung dapat membuat minifigures LEGO yang bisa dikostumisasi.

Selain itu, LEGO Store Senayan City juga menjadi satu-satunya gerai LEGO yang menampilkan model balok LEGO 3D dari landmark ikonik Indonesia seperti Monumen Nasional, ondel-ondel. Ada juga dinding mozaik tiruan dari Monumen Selamat Datang yang terbuat dari 21.562 balok LEGO dengan tinggi hingga tiga meter.

Peresmian LEGO Store

Store LEGO terbesar di Asia Tenggara resmi dibuka di Senayan City. tirto.id/Iftinavia

Kehadiran gerai baru tersebut merupakan bagian dari serangkaian komitmen LEGO untuk memperkuat kehadirannya di Tanah Air. Selain membuka gerai, upaya lain untuk mempertahankan eksistensinya adalah menghadirkan kantor layanan untuk memperkuat kerjasama dengan mitra lokal.

"Hari ini menjadi bagian terpenting dalam perjalanan LEGO Group dalam menyebarkan kegembiraan dan kreativitas di seluruh Indonesia. Dengan potensi di pasar di Indonesia yang dinamis dan terus berkembang, kami berharap dapat memperkuat kehadiran kami, menjangkau lebih banyak anak, dan menginspirasi para pembangun masa depan," ujar Senior Vice President Asia Pacific LEGO Group, Claus Kristensen pada Selasa.

Lebih lanjut, Kristensen mengatakan bahwa LEGO telah hadir di Ibu Pertiwi selama lebih dari 10 tahun melalui mitra distribusi dan manufaktur. Dirinya turut menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang kuat terhadap merek dan bisnis LEGO dari berbagai pihak.

"Kami berharap hal ini akan terus berlanjut seiring dengan ekspansi kami kedepannya," tambah Kristensen.

Hingga saat ini, LEGO telah memiliki 26 toko yang tersebar di sembilan kota di Indonesia. Jumlah ini belum termasuk 300 mitra ritel yang menjual produk LEGO seperti toko mainan, department store, dan toko online resmi.

Tidak hanya fokus pada pengembangan bisnis semata, Kristensen menyampaikan bahwa LEGO juga berkomitmen untuk mendukung pengembangan sumber daya manusia di Indonesia. Misalnya, menyediakan kesempatan kerja bagi masyarakat Indonesia melalui berbagai mitra ritel. Kemudian juga ada donasi sebesar 1 juta dolar AS (Rp15,9 miliar) untuk mendukung pertumbuhan anak Indonesia dan bantuan dana 1 juta dolar AS untuk membantu anak dalam belajar dan bermain melalui LEGO Foundation.

Pada kesempatan yang sama turut hadir Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Kementerian Perdagangan Didi Sumedi; Deputi Bidang Koordinasi Perniagaan dan Industri, Ali Murtopo Simbolon; dan Duta Besar Denmark Untuk Indonesia, Mr. Sten Frimodt Nielsen.

Baca juga artikel terkait FLASH NEWS atau tulisan lainnya dari Iftinavia Pradinantia

tirto.id - Flash news
Penulis: Iftinavia Pradinantia
Editor: Dwi Ayuningtyas