Menuju konten utama

FX Rudyatmo Bantah Bahas Reshuffle Saat Bertemu Jokowi di Istana

FX Rudy mengaku pertemuannya dengan Jokowi hanya menjadi ajang saling kangen dan tidak membahas isu politik, termasuk reshuffle kabinet.

FX Rudyatmo Bantah Bahas Reshuffle Saat Bertemu Jokowi di Istana
Fx Rudyatmo memenuhi panggilan DPP PDIP di Jakarta, Rabu (26/10/2022). foto/Media Center PDIP

tirto.id - Ketua DPC PDIP Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengungkap isi pertemuannya dengan Presiden Joko Widodo di tengah isu perombakan atau reshuffle kabinet pada Senin (26/12/2022).

Sosok yang akrab disapa Rudy ini menyebut pertemuan itu hanya menjadi ajang saling kangen dan tidak membahas apapun yang berkenaan dengan isu politik. Walaupun sejumlah pihak menduga pertemuan Rudy dengan Jokowi di Istana Negara membahas permasalahan reshuffle kabinet.

"Saya hanya kangen-kangenan saja dengan Pak Jokowi, sudah lama tidak ketemu," kata Rudy saat dihubungi Tirto pada Rabu (28/12/2022).

Rudy mengaku pertemuannya dengan Jokowi membahas soal pernikahan putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep yang mana seluruh jajaran PDIP dan kementerian ikut hadir ke Kota Solo.

"Saya waktu itu banyak membahas mengenai acara terakhir di Kota Solo, saat ada Bu Mega dan teman-teman yang hadir," ujarnya.

Saat berkunjung ke Jakarta, Rudy mengaku belum sempat berkunjung ke Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Walaupun keduanya memiliki hubungan dekat.

"Saya belum sempat berkunjung ke rumah Ibu Mega karena kabarnya beliau akan bersiap menuju Jepang," tuturnya.

Saat dikonfirmasi mengenai kesiapan Rudy apabila ditunjuk menjadi menteri oleh Jokowi, dirinya enggan berkomentar. Rudy tidak ingin berspekulasi atas sesuatu yang belum pasti.

"Bagaimana bisa saya siap, kalau ditunjuk saja tidak," tegasnya.

Baca juga artikel terkait RESHUFFLE KABINET atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Bayu Septianto