tirto.id - Fans BTS atau yang biasa disebut ARMY telah melakukan 35 proyek donasi di hari ulang tahun J-Hope pada Senin (18/2/2019).
Dilansir dari media Naver (17/2/2019) pada 14 Februari lalu, para fans setia J-Hope telah melakukan donasi sebanyak 128 sak beras ke daerah asal dari J-Hope yaitu Gwangju.
Pada kesempatan yang sama, mereka juga dikabarkan telah mengirimkan 700 kilogram (setara dengan 1540 pounds) makanan untuk animal right group dan relief organizations serta membagikan topi wol untuk bayi yang berjuang dari hypothermia.
Para penggemar setia J-Hope ini melakukan penggalangan dana untuk proyek dengan bekerja sama dengan KFHI (Korea Food for Hungry International). Sementara itu, proyek ini mereka namakan proyek “Hope On The Stop Hunger” (Harapan untuk Menghentikan Kelaparan).
Proyek ini berhasil disalurkan kepada anak-anak yang kelaparan yang tersebar di 53 negara di dunia. Setidaknya terdapat 500 fans dari 17 negara yang telah berkontribusi dalam kampanye ini.
Tak hanya fans J-Hope yang berada di Korea, para penggemar rapper BTS di negara United Kingdom dan Peru juga membuat proyek bertajuk “Positive Icon” (Ikon Positif). Menurut penjelasan para fans yang dilansir dari Naver (17/2/2019) Proyek ini terinspirasi dari J-Hope yang memiliki aura positif berkat senyumnya.
Pada proyek ini, para penggemar membantu para penderita bibir sumbing yang tidak mampu untuk melakukan operasi gratis. Untuk proyek ini, para penggemar J-Hope dari Peru berhasil mengumpulkan dana hingga 4.000 dolar yang digunakan untuk membiayai operasi sebanyak 14 anak.
Sebagai tambahan, para penggemar juga berhasil mengumpulkan dana sebanyak 3.700 dolar yang digunakan untuk membantu para kaum minoritas yang tengah berjuang melawan kekerasan.
Sementara fans Amerika, membuat proyek bertajuk “Operation Just Dance”, sebuah proyek untuk mempromosikan J-Hope selaku penari di BTS. Pada proyek ini, para penggemar membantu murid bertalenta yang kurang mampu untuk memperoleh mimpi mereka dengan membiayai kursus menari.
Sedangkan para fans asal Vietnam juga dikabarkan telah melakukan donasi sebanyak 15,000 notebook yang mereka buat sendiri. Notebook ini mereka bagikan kepada murid-murid yang kurang mampu.
Selain penggemar Korea, United Kingdom, Peru, Amerika, dan Vietnam terdapat beberapa penggemar lain yang juga turut berpartisipasi dalam proyek ini yaitu penggemar dari negara China, Chile, dan juga penggemar dari Eropa.
Editor: Yulaika Ramadhani