Menuju konten utama

Eks Pendiri-Kader Demokrat Dukung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024

Sejumlah mantan pendiri dan kader Partai Demokrat yang tergabung dalam Presidium Bintang Mercy menyatakan dukungan kepada Anies- Cak Imin di Pilpres 2024. 

Eks Pendiri-Kader Demokrat Dukung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024
Eks Demokrat yang tergabung dalam Presidium Bintang Mercy menyampaikan dukungan ke Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Kantor Timnas AMIN pada Rabu (8/12/2023). tirto.id/M. Irfan Al Amin

tirto.id - Sejumlah mantan pendiri dan kader Partai Demokrat yang tergabung dalam Presidium Bintang Mercy menyatakan dukungan kepada Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024.

Hadir dalam acara tersebut sebanyak tujuh orang, Mohamad Sukri- mantan pengurus DPP Demokrat tiga periode, Ahmad Thoriq- pendiri Partai Demokrat, Ramadhan Pohan, Hencky Luntungan- pendiri Partai Demokrat, M. Hasyim Husein, Anton Rivai dan Yus Sudarso

Ketua Presidium Bintang Mercy, Muhammad Sukri, mengungkapkan pihaknya merupakan orang-orang yang pernah aktif di Demokrat. Meski saat ini tak lagi aktif di Demokrat, Sukri mengklaim bahwa tujuh orang tersebut masih aktif di politik dan punya pengaruh di masyarakat.

"Kami memiliki pengalaman dalam kontestasi Pilpres menjadi tim sukses di 2004 dan 2009 menjadi bagian kontestasi politik di semua tingkatan baik provinsi maupun kota dan kabupaten," kata Sukri dalam konferensi di Kantor Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) di Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu (6/12/2023).

Sukri mengklaim bahwa dia memilih Anies dan Muhaimin karena kesamaan visi dan misinya terhadap isu perubahan.

"Kita ingin ada perubahan untuk kemakmuran, perubahan untuk keadilan, perubahan untuk segala sesuatu yang terbaik ke depan," kata dia.

Kapten Timnas AMIN, Muhammad Syaugi, menyampaikan harapan bergabung eks petinggi dan kader Demokrat tersebut mampu menambal suara Anies dan Muhaimin yang hilang setelah Demokrat berpisah. Dirinya meyakini hal tersebut karena visi dan misi Anies-Muhaimin yaitu perubahan selaras dengan kebutuhan masyarakat.

"Kita tidak ingin mengambil-ambil, kita ingin masyarakat yang memang ingin perubahan untuk bergabung itu saja," kata Syaugi.

Menanggapi bergabungnya eks Demokrat tersebut, Juru Bicara Partai Demokrat sekaligus Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran, Herzaky Mahendra menyampaikan orang-orang yang tergabung dalam Presidium Bintang Mercy adalah orang-orang pecatan Demokrat.

Menurutnya, bila ada orang yang mencatut nama Demokrat untuk dukungan capres-cawapres selain Prabowo-Gibran itu adalah hal tidak resmi dan sekedar mencari perhatian dan sensasi publik.

"Nama Demokrat memang laku keras. Sampai orang-orang tidak jelas dan lama tidak aktif di Demokrat saja bisa dapat perhatian dan mungkin pendanaan gara-gara bawa-bawa asal Demokrat, padahal tidak berhak," kata dia.

Baca juga artikel terkait POLITIK atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Reja Hidayat