Menuju konten utama

Debat Ketiga Pilpres 2019, TKN: Tak Ada Kejutan dari Ma'ruf Amin

Ma'ruf akan fokus menyampaikan kinerja capres petahana Joko Widodo sebelumnya.

Debat Ketiga Pilpres 2019, TKN: Tak Ada Kejutan dari Ma'ruf Amin
Cawapres nomor urut 01 Ma'ruf Amin (tengah) menyampaikan orasi saat menghadiri deklarasi dan pelantikan pendukung "Jokma" Sumut, di Medan, Sumatera Utara, Sabtu (9/3/2019). ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi/hp.

tirto.id - Direktur Program Tim Kampanye Nasional (TKN) Aria Bima mengatakan tidak akan ada kejutan atau program baru yang disampaikan Calon Wakil Presdien (Cawapres) nomor urut 02 Ma'ruf Amin dalam debat ketiga Pilpres 2019.

Aria mengatakan bahwa sejauh ini Ma'ruf akan fokus menyampaikan kinerja capres petahana Joko Widodo sebelumnya. Hal ini juga akan dilengkapi dengan tiga kartu yang baru.

"Tidak ada kejutan apa. Kartu Indonesia Kuliah, Kartu Indonesia Kerja, Kartu Sembako Murah, ya, empat tahun lalu tiga kartu dikeluarkan. Kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat dan Kartu Indonesia Harapan dilaksanakan kan. Dilaksanakan semua kan, walau ada yang belum maksimal," kata Aria di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3/2019).

Untuk masalah ketiga kartu baru Jokowi, Ma'ruf juga belum tentu membahasnya secara detail. Dalam beberapa pertemuan sebelumnya, Ma'ruf sempat menyampaikan tak akan menyinggung terlalu jauh jika tidak ditanyakan.

"Kan sudah dijelaskan oleh Pak Jokowi," tegas Ma'ruf hari Selasa (12/3/2019). "Ya kalau muncul ya tentu saya respons."

Berbeda dengan Ma'ruf, Cawapres nomor urut 01 Sandiaga Uno sempat mengutarakan soal program satu bulan libur saat Ramadan sebagai salah satu terobosan yang akan ia sampaikan saat debat. Baginya, libur saat Ramadan penting untuk membangun generasi muda Indonesia.

"Ya, tentunya ini adalah salah satu terobosan yang akan kita bawa, bahwa saya waktu masih muda pernah merasakan libur, dulu, saat Ramadan dan waktu anak-anak saya masih kecil, sekolah di Al-Azhar, waktu itu juga libur sebulan penuh," kata Sandiaga saat ditemui di Hotel Sultan, Jumat (15/3/2019) malam.

Baca juga artikel terkait DEBAT CAWAPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Politik
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Irwan Syambudi