tirto.id - Daftar negara yang lolos EURO 2024 hingga Selasa, 21 November 2023 menyertakan sang juara bertahan Italia, yang melaju ke putaran final dengan cara dramatis. Sementara itu, Polandia, Islandia, Yunani, Georgia, dan Israel masuk ke dalam babak play-off yang bakal dimainkan pada 21 dan 26 Maret 2024.
Hingga Selasa (21/11), terdapat 20 negara yang sudah masuk daftar tim lolos putaran final EURO 2024. Ini termasuk Jerman sang tuan rumah Piala Eropa tahun depan. Satu tempat berikutnya akan menjadi hak runner-up Grup D. Masih ada 3 tiket tersisa ke EURO yang akan diperebutkan oleh 12 tim di Path A, B, dan C.
Italia menjadi tim termutakhir yang lolos ke EURO 2024. Gli Azzurri bermain imbang tanpa gol 0-0 dengan tuan rumah Ukraina yang bermain di BayArena, Jerman. Italia mengoleksi total 14 angka dan finis sebagai runner-up Grup C.
Sebenarnya, jumlah poin yang dikumpulkan Italia sama persis dengan Ukraina, yaitu 14 poin dari 7 laga. Namun, Gli Azzurri unggul head to head. Pasalnya, dalam pertemuan pertama antara kedua tim yang berlangsung September 2023 lalu di San Siro, Milan, Italia menang 2-1.
Dengan perbedaan head to head ini, Ukraina harus finis di peringkat 3 Grup C. Namun, tim Kuning-Biru masih bisa memperjuangkan tiket lolos EURO 2024 lewat jalur play-off. Saat ini, belum bisa dipastikan apakah Ukraina akan masuk Path A atau Path B.
Satu jatah tersisa via jalur kualifikasi EURO 2024 masih diperebutkan Kroasia dan Wales di Grup D.
Daftar Negara yang Lolos ke EURO 2024
Italia menyusul negara-negara lain yang sudah lolos terlebih dahulu ke EURO 2024. Di antara mereka, ada Portugal yang dalam 10 pertandingan di Grup J, mampu menyapu bersih 10 kemenangan. Selain Selecao, tim elite lain seperti Spanyol (Grup A), Inggris (Grup C), dan Prancis (Grup B), sudah menyegel tempat di Jerman 2024.
Satu negara lain adalah Belanda. Oranje dipastikan finis sebagai runner-up Grup B mendampingi Prancis. Memang, kompetisi di grup ini belum selesai karena masih ada laga terakhir pada Rabu (22/11). Namun, dengan 15 angka, Belanda tidak mungkin disalip oleh Yunani yang baru punya 12 angka.
Yunani sendiri sudah dipastikan masuk babak play-off EURO 2024. Mereka akan masuk Path C. Di babak semifinal yang akan berlangsung pada 21 dan 26 Maret 2023, Yunani akan menghadapi Kazakhstan.
Berikut ini daftar lengkap tim lolos EURO 2024 dari jalur kualifikasi hingga Selasa (21/11/2023).
- Jerman - tuan rumah
- Belgia - juara Grup F
- Prancis - juara Grup B
- Portugal - juara Grup J
- Skotlandia - runner-up Grup A
- Spanyol - juara Grup A
- Turki - juara/runner-up Grup D
- Austria - runner-up Grup F
- Inggris - juara Grup C
- Hongaria - juara Grup G
- Slovakia - runner-up Grup J
- Albania - juara Grup E
- Denmark - juara Grup H
- Belanda - runner-up Grup B
- Rumania - juara/runner-up Grup I
- Swiss - juara/runner-up Grup I
- Serbia - runner-up Grup G
- Ceko - runner-up Grup E
- Italia - runner-up Grup C
- Slovenia - runner-up Grup H
Daftar Tim Lolos Play-off EURO 2024: Israel Masuk
Usai kualifikasi berakhir pada Rabu (22/11) dini hari, langkah selanjutnya untuk menentukan 3 jatah ke EURO 2024 bakal ditentukan melalui jalur play-off. Babak ini diikuti sebanyak 12 tim termasuk Israel.
Sejumlah 12 tim tersebut tidak diambil berdasarkan peringkat 3 babak grup kualifikasi, melainkan diambil dari pemuncak grup di UEFA Nation League (UNL) 2023, mulai dari UNL A, B, hingga C. Format play-off yang diisi tim UNL sendiri terbilang baru dan diterapkan pertama kali pada EURO 2020 (2021) silam.
Sebagai pengecualian, jika pemuncak klasemen UNL A, B, dan C telah lolos dari jalur kualifikasi, jatah bertarung di play-off akan diberikan ke tim di bawahnya. Pengecualian tambahan lagi, saat seluruh tim di grup sudah lolos, tiket ke play-off akan dialokasikan untuk Estonia yang memenangkan UNL D.
Israel dipastikan menjadi salah satu tim yang bertarung ke jalur play-off. Negara yang pernah bergabung dengan AFC itu memuncaki klasemen UNL B Grup 2. Israel tak lolos via jalur kualifikasi saat hanya bertengger di urutan 3 Grup I di bawah Rumania dan Swiss.
Situasi menarik terjadi di UNL A saat pemuncak Grup 2, 3, dan 4 telah dipastikan lolos EURO 2024 via jalur kualifikasi. Ketiga negara itu ialah, Spanyol, Italia, dan Belanda.
Berikutnya, 4 runner-up UNL A Grup 1-4 yaitu Denmark, Portugal, Hongaria, dan Belgia juga sudah lolos ke EURO 2024. Dengan begitu, jatah UNL A diberikan ke tim peringkat 3.
Sementara UNL A Grup 3 akan memberikan alokasi kepada Estonia. Hal tersebut terjadi lantaran seluruh tim UNL A Grup 3 yaitu Italia, Hongaria, Jerman, dan Inggris telah lolos ke EURO 2024.
Play-off EURO 2024 akan diisi sebanyak 6 pertandingan semifinal dan 3 partai final. Play-off bakal bergulir mulai 21 Maret 2024 mendatang. Untuk drawing sendiri akan dihelat di Nyon, Swiss pada Kamis (23/11/2023) pekan ini waktu setempat.
Berikut daftar tim yang berlaga di babak play-off EURO 2024.
- Path C: Georgia, Yunani, Kazakhstan, dan Luksemburg
- Path B: Israel, Bosnia and Herzegovina, dan Ukraina
- Path A: Poland, Wales, Estonia, dan Kroasia/Finlandia/Islandia
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus