tirto.id - Penyanyi campursari Didi Kempot yang dikenal dengan julukan The Godfather of Broken Heart meninggal dunia pada Selasa (5/5/2020) hari ini pukul 07.45 WIB di usia ke 53 tahun. Kematian penyanyi dengan nama asli Dionisius Prasetyo tersebut dikonfirmasi oleh Humas Rumah Sakit Kasih Ibu.
"Beliau masuk rumah sakit pagi ini pada pukul 07.25 WIB dalam kondisi tidak sadar dan meninggal pada pukul 07.45 WIB," kata Asisten Manajer Humas Rumah Sakit Kasih Ibu Divan Fernandez di Solo.
Ungkapan bela sungkawa pun disampaikan oleh para warganet kepada pelantun lagu “Kalung Emas” tersebut. Didi Kempot menjadi trending nomor satu di media sosial Twitter, sementara #SobatAmbyarBerduka menjadi trending di posisi kedua.
Didi Kempot mengawali karirnya sebagai musisi jalanan di Surakarta sejak tahun 1984 hingga 1986. Di tahun berikutnya, ia mengadu nasib ke Jakarta di tahun 1987 dan melahirkan lagu-lagu bertema romansa cinta.
Meski Didi Kempot dikenal sebagai maestro campursari, lagu-lagunya juga diminati oleh para penggemar dari berbagai usia dan kalangan. Para penggemar tersebut menamakan diri dengan Sadboys dan Sadgirls yang tergabung dalam “Sobat Ambyar”. Hal tersebut di akibatkan oleh lagu-lagu Didi Kempot yang menceritakan patah hati.
Didi Kempot telah melahirkan ratusan karya lagu campursari sejak ia memulai perjalanannya sebagai seorang penyanyi. Berikut adalah beberapa di antaranya:
1. “Pamer Bojo”
Lagu ini dirilis di tahun 2016 lalu, yang diciptakan dan ditulis sendiri oleh Didi Kempot. “Pamer Bojo” menceritakan kerinduan suami yang telah berpisah dengan istrinya. Namun, pada saat si suami ingin mengetahui kabar tentang orang yang pernah dicintainya, sang mantan istri justru memamerkan suami barunya.
“Banyu Langit” menjadi salah satu lagu populer yang dilantunkan oleh Didi Kempot. Lagu tersebut menceritakan penantian kepada kekasihnya yang pergi namun tidak segera kembali.
Lagu ini menjadi salah satu lagu yang diciptakan dan ditulis oleh Didi Kempot sendiri. Melalui lagu “Kalung Emas” tersebut, Didi menceritakan kisah seseorang yang ditinggal kekasihnya tanpa kabar.
4. “Cidro”
Pada lagunya berjudul “Cidro” ini, Didi Kempot mengisahkan seseorang yang sedang bersedih hati akibat kekasihnya melukai hati dengan cara mengingkari janji-janji.
Lagu “Stasiun Balapan” menceritakan sebuah tempat yang memiliki kenangan untuk berbagi kasih. Lagu ini telah lama diciptakan oleh Didi Kempot dan meledak kembali beberapa waktu terakhir semenjak kemunculan para “Sobat Ambyar”.
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Alexander Haryanto