Menuju konten utama

Cara Transfer Channel Podcast dari Play Music ke Google Podcast

Google Podcast adalah sebuah aplikasi untuk mengakses berbagai podcast dari berbagai acara dan channel favorit para penggunanya.

Cara Transfer Channel Podcast dari Play Music ke Google Podcast
Ilustrasi Google Podcasts. foto/google play

tirto.id - Layanan streaming musik milik Google, Google Play Music, dikabarkan akan dihentikan. Meski belum ada konfirmasi dari perusahaan kapan hal tersebut akan dilakukan, tetapi Google telah mempersiapkan platformYoutube Music bagi para pengguna Android 10 untuk mendengarkan musik.

Selain digunakan untuk mendengarkan musik, aplikasi Google Play Music juga dapat digunakan untuk mengakses podcast atau audio non-streaming yang dapat didengarkan kapan saja

Agar tidak kehilangan akses pada channel podcast favorit, para pengguna dapat mentransfer podcast dari Google Play Music menuju Google Podcast.

Untuk melakukannya, Anda dapat mengikuti langkah-langkah sebagai berikut dilansir dari Google:

- Buka podcast.google.com/transfer pada laman pencarian Anda, dan pastikan pula untuk masuk menggunakan akun yang sama untuk podcast pada aplikasi Google Play Music.

- Pilih podcast yang akan ditransfer

- Lihat hasilnya

Di sisi lain, para pengguna juga bisa mendapatkan daftar podcast apapun yang belum tersedia di Google Podcast. Setelah transfer selesai, Anda dapat mendengarkan podcast di aplikasi Google Podcasts atau di situs web Google Podcasts.

Apa itu Google Podcast?

Google Podcast adalah sebuah aplikasi untuk mengakses berbagai podcast dari berbagai acara dan channel favorit para penggunanya. Aplikasi ini dapat diunduh melalui Google Play Store di perangkat Android atau pun melalui Apple Store pada perangkat iOS.

Selain itu, para pengguna juga dapat mengakses Google Podcast melalui laman pencarian dengan memasukkan alamat podcast.google.com.

Ada berbagai pilihan channel podcast yang dapat dipilih para pengguna untuk didengarkan sebagai hiburan, motivasi, hingga edukasi. Setelah memilih salah satu di antaranya, Anda dapat klik tombol ‘Subscribe’ untuk terus mengikuti perkembangan episodenya.

Aplikasi ini telah mendapatkan rating 4,5 bintang dari 5 di laman Google Play Store. Hal ini mengindikasikan kepuasan para pengguna ketika menggunakan Google Podcast untuk menemani mereka.

Berbagai jenis podcast dapat diakses termasuk komedi, sejarah, berita, TV dan film, bisnis, pendidikan, kesehatan, olahraga, ilmu pengetahuan, dan sebagainya.

Selain dapat didengarkan kapan saja, Google Podcast juga memiliki fitur lain seperti kecepatan pemutaran yang lebih cepat, fitur antrian untuk menunjang kelancaran saat mendengarkan, dan kemudahan melacak riwayat podcast yang telah didengarkan, diunduh, serta podcast langganan.

Baca juga artikel terkait GOOGLE PLAY MUSIC atau tulisan lainnya dari Dinda Silviana Dewi

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Dinda Silviana Dewi
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Nur Hidayah Perwitasari