tirto.id - Audisi Masterchef Indonesia 2024 season 12 sudah dibuka. Berikut ini informasi mengenai cara mengikuti audisi MasterChef Indonesia season 12 termasuk ketentuan dan syaratnya.
MasterChef Indonesia adalah acara televisi berupa ajang pencarian bakat bidang memasak. Acara ini diadaptasi dari acara MasterChef Inggris, yang juga sudah diadaptasi oleh sejumlah stasiun televisi di beberapa negara.
MasterChef Indonesia sendiri tayang pertama kali pada 1 Mei 2011, dan pada 2023, acara ini telah memasuki season ke 11.
Pada season pertama, yang menjadi The Next MasterCHef Indonesia adalah Lucky Andreono yang berasal dari Malang. Kemudian tempat kedua diisi oleh Agus Gazali Rahman yang berasal dari Banjarmasin.
Sementara itu pemenang MasterChef Indonesia season 11 adalah Belinda Christina Sianto yang berasal dari Malang, dan tempat kedua diisi oleh Rizkisyah Putra Singarimbun yang berasal dari Medan.
Kompetisi memasak yang amat populer dan tayang di stasiun RCTI ini telah melahirkan koki-koki hebat tanah air, sekaligus memenangkan penghargaan Panasonic Gobel Awards untuk kategori Pencarian Bakat Terbaik selama tiga edisi, yaitu 2012, 2013 dan 2019.
Sebagai informasi, di era TV digital ini, tayangan MasterChef Indonesia season 12 masih tetap akan tayang di stasiun televisi RCTI secara gratis. Tayangan ini bisa disaksikan di kanal digital RCTI 41, khusus untuk pemirsa Yogyakarta dan Solo.
Namun, untuk bisa menyaksikan tayangan ajang kompetisi memasak ini secara gratis, Anda harus memiliki STB atau TV digital. Kemudian, Anda harus mengarahkan antena ke pemancar RCTI.
Jangan lupa untuk menggunakan STB, antena, dan kabel konektor dari STB ke televisi yang berfungsi dengan baik. Lantas, bagaimana cara dan syarat mengikut audisi Masterchef Indonesia 2024?
Cara dan Syarat Mengikuti Audisi MasterChef Indonesia 2024
Dirujuk dari laman Instagram @masterchefina, audisi MasterChef Indonesia season 12 akan dilakukan secara online melalui aplikasi RCTI+. Audisi online ini akan berlangsung dari 1 September hingga 24 Oktober 2024.
Syarat dan cara untuk bisa menjadi The Next Masterchef Indonesia 2024 di antaranya adalah:
1. Warga Negara Indonesia berusia 17 hingga 55 tahun.
2. Punya hobi memasak, tidak perlu sudah menjadi koki profesional, dan yang jelas harus mencintai dunia masak memasak.
3. Upload atau unggah video audisi di aplikasi RCTI+.
4. Kemudian klik banner audisi MasterChef Indonesia Season 12.
5. Jangan lupa beri judul menarik pada video dan tambahkan hashtag #OnlineAuditionMCI12.
6. Durasi video yang diunggah maksimal 5 menit atau maksimal 500 MB per video.
Cara Upload Video Masterchef Indonesia 2024
Setelah memenuhi seluruh persyaratan untuk mengikuti MasterChef Indonesia 2024, para peserta harus mengupload atau mengunggah video menarik untuk audisi MasterChef Indonesia season 12.
Berikut ini cara unggah video Masterchef Indonesia 2024:
1. Unduh atau download aplikasi RCTI+. Registrasi terlebih dahulu jika belum memiliki akun pada aplikasi tersebut.
2. Cari dan klik Banner Audisi Masterchef Indonesia season 12.
3. Baca dan syarat ketentuan yang berlaku. Bila sudah memahami seluruh syarat dan ketentuan, klik “Join” dan “Upload” video memasak yang sudah dibuat dan beri judul video tersebut semenarik mungkin. Jangan lupa beri hashtag #OnlineAuditionMCI12.
4. Proses upload video selesai.
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yandri Daniel Damaledo