tirto.id - Penjualan masker di Indonesia mulai meningkat setelah diumumkannya 2 WNI positif coronavirus COVID-19 pada Senin, 2 Maret 2020.
Masyarakat mulai memburu masker di toko dan apotek sebagai langkah pencegahan terhadap COVID-19. Akibatnya, banyak terjadi pelonjakan harga masker hingga berujung kelangkaan.
Masker memang menjadi salah satu sarana utama untuk menghalangi penularan virus atau bakteri ke dalam tubuh melalui mulut atau saluran pernapasan. Penggunaan masker juga disarankan guna mencegah penularan virus corona (COVID-19).
Selain untuk menangkal virus seperti COVID-19, masker juga biasanya digunakan untuk melindungi wajah, hidung serta mulut dari paparan debu, kotoran hingga polusi jalanan.
Jika Anda kehabisan masker, berikut adalah beberapa cara alternatif membuat masker di rumah, sebagaimana dilansir dari laman Instructables, hanya dengan menggunakan kaos bekas.
1. Bentangkan kaos Anda, lalu potong secara horizontal pada bagian bawah kaos. Sekarang, Anda memiliki 1 potong kaos dengan dua rangkap kain. Setelahnya, potong 1 layer menjadi dua bagian untuk membuatnya menjadi 1 potong kain yang panjang.
2. Atur potongan kain tersebut menjadi dua layer kembali. Ukur sejauh tiga jengkal dari ujung, jengkal pertama sebagai bagian yang menutupi wajah Anda dan dua jengkal sisanya sebagai panjang ikatannya. Jika potongan kain berukuran lebih dari tiga jengkal, Anda dapat memotongnya sedikit agar pas.
3. Gunting bagian tengah kain. Sisakan lebar jempol besar di tepi atas dan bawah untuk ikatan.
4. Masker siap dipakai untuk mencegah penularan penyakit dan mencegah debu masuk ke dalam tubuh.
Cara penggunaannya adalah dengan mengikat dua ikatan tali atas dan dua ikatan di bagian bawah masker pada belakang kepala Anda.
Cara Menggunakan Masker dengan Tepat Menurut WHO
Jika Anda mengenakan masker, maka Anda harus tahu cara menggunakannya dan membuangnya dengan benar.
Berikut adalah cara mengenakan masker dengan tepat sesuai anjuran Organisasi Kesehatan Dunia (WHO):
1. Sebelum mengenakan masker, bersihkan tangan dengan alkohol atau sabun dan air.
2. Tutupi mulut dan hidung dengan masker. Pastikan tidak ada celah antara wajah dan masker Anda.
3. Hindari menyentuh masker saat menggunakannya; jika Anda melakukannya, bersihkan tangan Anda dengan alkohol atau sabun dan air.
4. Ganti masker dengan yang baru segera setelah lembab dan jangan gunakan kembali masker sekali pakai.
5. Untuk melepas masker, lepaskan dari belakang (jangan menyentuh bagian depan masker). Segera buang di tempat sampah tertutup dan bersihkan tangan dengan sabun atau air berbasis alkohol.
6. Setelah melepaskannya atau setiap kali Anda secara tidak sengaja menyentuh masker bekas, bersihkan tangan dengan menggunakan sabun dan air. Gunakan alkohol jika terlihat kotor
7. Buang masker sekali pakai setelah setiap kali digunakan dengan segera
Apabila Anda mendapatkan gejala masalah pernafasan, segera kenakan masker medis saat menunggu di area tunggu atau selama di dalam fasilitas transportasi umum terlebih apabila Anda tinggal di wilayah yang telah terkonfirmasi adanya virus Corona.
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Yandri Daniel Damaledo