tirto.id - Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 16 resmi dibuka siang ini, Kamis, 25 Maret 2021 pukul 12.00 WIB lewat laman resminya yaitu https://www.prakerja.go.id/.
Sedangkan, bagi Anda yang sudah pernah membuat akun di laman Prakerja dan sebelumnya, namun tidak lolos seleksi, Anda tak perlu membuat akun lagi untuk bisa mencoba peruntungan di Prakerja Gelombang 16.
Berikut ini cara mendaftar Prakerja jika sudah punya akun.
1. Login di laman prakerja.go.id
2. Setelah login, tekan tombol "Gabung" pada gelombang yang telah dibuka
3. Kemudian akan muncul konfirmasi pilihan gelombang dan klik “Ya, Gabung”
4. Selanjutnya, akan muncul akan muncul "Persetujuan Prakerja" dengan beberapa pertanyaan. Klik "Saya menyetujui untuk dapat lanjut ke tahap berikutnya".
Setelah proses login dan gabung, Anda akan menerima pemberitahuan lolos atau tidaknya melalui pesan singkat (SMS) atau bisa mengecek di laman dashboard prakerja saat pengumuman.
Ada 300.000 kuota pada gelombang 16 ini, dengan target sebanyak 2,7 juta di semester 1 tahun 2021.
Head of Communication PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu mengatakan, belum bisa memastikan apakah ini merupakan program Prakerja Gelombang terakhir pada semester 1 tahun 2021 atau nantinya masih akan dibuka gelombang tambahan.
Sebab, hingga saat ini pihaknya masih memantau apakah para penerima manfaat program Prakerja sudah membeli pelatihan tahap pertama atau belum.
"Kami masih memantau kemajuan para penerima Kartu Prakerja dalam membeli pelatihan pertama. Menurut Permenko, mereka harus sudah membeli pelatihan pertama dalam waktu 30 hari setelah ditetapkan sebagai penerima Kartu Prakerja. Bila tidak maka kepesertaannya akan dicabut. Nanti kami mungkin akan membuka gelombang tambahan untuk menampung ini," tegasnya.
Editor: Agung DH