tirto.id - Di tengah pandemi COVID-19 ini kebutuhan akan layanan kesehatan untuk masyarakat terus meningkat. Jakarta Smart City (JSC) melalui aplikasi JAKI juga telah mengintegrasikan layanan-layanan kesehatan dalam aplikasinya seperti pendaftaran dan cek jadwal vaksinasi, data cakupan vaksinasi tiap wilayah, ketersediaan tempat tidur untuk pasien.
Kini Jakarta Smart City kembali dengan fitur baru seputar kesehatan. Dilansir dari akun Instagram resmi JSC, kini masyarakat bisa mengambil nomor antrean faskes-faskes di DKI Jakarta dalam aplikasi JAKI.
Melalui fitur “Antrean Faskes” pengguna bisa mendaftar menggunakan NIK mereka lalu memilih faskes mana yang nigin dituju seperti Puskesmas/Klinik atau RSUD. Setelah memilih layanan faskes, nomor dan jadwal antrean akan muncul di fitur “Antrean Faskes” tersebut. Dengan begitu, pengguna tidak perlu datang dari pagi untuk mengambil nomor antrian di Puskesmas, Klinik, atau RSUD secara langsung.
Fitur ini merupakan pengintegrasian fitur aplikasi JakSehat ke dalam aplikasi JAKI. Oleh karena itu, untuk bisa menggunakan fitu ini di aplikasi JAKI, pengguna harus sudah terdaftar di aplikasi JakSehat terlebih dahulu. Berikut ini adalah cara daftar di aplikasi JakSehat.
- Buka aplikasi Jaksehat;
- Klik menu "Profil";
- Klik "Daftar di sini";
- Masukkan nama lengkap, email aktif, dan password;
- Klik link pada email untuk melakukan verifikasi;
- Jika sudah terverifikasi, lakukan login memakai email dan password yang didaftarkan;
- Pengguna sudah bisa menggunakan fitur JakSehat dan Antrean Faskes di aplikasi JAKI
Unit Pengelola Jakarta Smart City di bawah Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Provinsi DKI Jakarta terus berinovasi untuk menciptakan ekosistem kota 4.0 di DKI Jakarta.
Jakarta Smart CIty sebagai katalisator penciptaan ekosistem tersebut juga sebagai laboratorium inovasi serta penghubung bagi warga sebagai co-creator dan pemerintah sebagai kolaborator.
Salah satu produk hasil dari upaya inovasi tersebut adalah aplikasi JAKI. Aplikasi JAKI merupakan aplikasi pusat informasi dan layanan masyarakat DKI Jakarta untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka.
Aplikasi tersebut memuat berbagai fitur layanan seperti vaksinasi, pelaporan, informasi harga pangan, Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) di Jakarta, lokasi titik banjir dan tinggi muka air di aliran sungai di Jakarta, hingga akses berbagai nomor penting dan darurat di Jakarta.
Link Unduh Aplikasi JAKI
Aplikasi JAKI bisa diunduh melalui Google Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iPhone melalui link berikut ini.
Penulis: Muhammad Iqbal Iskandar
Editor: Yantina Debora