Menuju konten utama

Cara Cek Pemanggilan Peserta Piloting Tahap 3 PPG Daljab 2024

Penjelasan mengenai cara cek pemanggilan, persyaratan dokumen lapor diri, serta tahapan lengkap pemanggilan peserta piloting tahap 3 PPG Daljab 2024.

Cara Cek Pemanggilan Peserta Piloting Tahap 3 PPG Daljab 2024
Ilustrasi Ujian. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Proses pemanggilan peserta Piloting tahap 3 untuk PPG bagi Guru Tertentu Daljab tahun 2024 periode 2 telah dilaksanakan mulai 17 September 2024. Lantas, bagaimana cara mahasiswa mengecek pemanggilan peserta piloting tahap 3 tersebut?

Dinukil dari PPG FKIP UNILA, Piloting PPG Guru Tertentu Dalam Jabatan tahap 3 periode 2 digelar sebagai bagian dari pelaksanaan Pendidikan Profesi Guru (PPG). Adapun jadwal pertamanya dibuka dengan pemanggilan peserta di SIMPKB.

Sistem Informasi Manajemen Pengembangan Keprofesian yang Berkelanjutan (SIMPKB) merupakan layanan bentukan Kemendikbud untuk mengatur pengembangan para pendidik. Anda bisa buka laman tersebut untuk cek pemanggilan peserta Piloting Tahap 3.

Dikutip dari PPG UMSB, pemanggilan yang dimaksud dilaksanakan untuk mengonfirmasi kebersediaan masing-masing peserta. Mereka nanti juga disuruh menjalankan lapor diri di LPTK tempatnya belajar, kemudian mengikuti Ujian Kompetensi Program Pendidikan Profesi Guru (UKPPPG).

Berikut penjelasan mengenai cara cek pemanggilan, persyaratan dokumen lapor diri, serta tahapan lengkap pemanggilan peserta piloting tahap 3 PPG Daljab 2024.

Cara Cek Pemanggilan Peserta Piloting Tahap 3 PPG Daljab 2024

Untuk mengecek pemanggilan peserta Piloting tahap 3 PPG Daljab 2024 periode 2, Anda bisa login akun terlebih dahulu di platform SIMPKB.

Situs resminya dapat diakses melalui https://ppg.simpkb.id/. Berikut cara cek pemanggilan peserta piloting tahap ketiganya.

  1. Persiapkan perangkat, baik itu laptop maupun HP, kemudian buka browser;
  2. Buka layanan SIMPKB, melalui tautan https://ppg.simpkb.id/;
  3. Pada kolom yang dilampirkan situs, isi surel dan kata sandi;
  4. Pilih “Masuk”;
  5. Anda juga dapat login memakai akun berlajar.id atau SIMPATIKA;
  6. Jika sudah masuk, status pemanggilan peserta Piloting tahap 3 PPG Daljab 2024 periode 2 akan muncul.

Kelengkapan Dokumen Lapor Diri Piloting Tahap 3 PPG Guru Tertentu Daljab 2024

Ada sejumlah kelengkapan dokumen yang harus diserahkan peserta Piloting tahap 3 PPG Guru Tertentu Daljab 2024 ketika lapor diri.

Berkas-berkas tersebut dilampirkan ketika lapor diri di LPTK masing-masing. Berikut daftar persyaratan dokumen seperti dikutip dari surat edaran resminya.

  • Pakta Integritas (ada di Surat Informasi Piloting PPG 2024 ke LTPK – Piloting 3);
  • Biodata mahasiswa (sesuai format PD DIKTI);
  • Scan Ijazah S1/DIV yang sudah dilegalisir;
  • Scan Transkrip Nilai S1/DIV;
  • Scan Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Surat Izin Mengemudi (SIM) sebagai kartu identitasnya;
  • Scan pas foto berwarna ukuran 4x6 dengan latar belakang merah, memakai jas hitam, kemeja putih, dan berdasi. Sementara yang berhijab memakai jilbab hitam;
  • Scan Surat Keterangan Sehat dari fasilitas kesehatan;
  • Scan Surat Keterangan Berkelakuan Baik atau Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK);
  • Scan Surat Bebas Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif (NAPZA) dari puskesmas, RSUD, kepolisian, atau BNN;
  • Scan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), jika ada.
*Seluruh file berformat PDF dan berukuran maksimal 2 MB.

Jadwal dan Tahapan Piloting Tahap 3 PPG Daljab 2024 Periode 2

Selain pemanggilan peserta yang sudah digelar mulai 17 September, sekarang tahapan lapor diri dan orientasi juga sedang berlangsung pada 18-27 September 2024. Sementara tahapan dan jadwal Piloting tahap 3 PPG bagi Guru Tertentu Daljab 2024 periode 2 mencakup urutan berikut.

  • Pemanggilan Peserta di SIMPKB: 17 – 23 September 2024
  • Lapor diri dan Orientasi di LPTK: 18 – 27 September 2024
  • Orientasi Akademik di LPTK: 28 September 2024
  • Pembelajaran mandiri di PMM: 23 Sept – 4 November 2024
  • Pendaftaran UKPPPG di PMM: 10 Oktober – 4 November 2024
  • Periode Unggah dokumen UKPPPG: 7 – 11 November 2024
  • Pelaksanaan Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK): 16 – 19 November 2024
  • Pelaksanaan Penilaian Ujian Kinerja: 18 November – 9 Desember 2024
  • Pengumuman UKPPPG: 17 Desember 2024.

Baca juga artikel terkait PPG 2024 atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Edusains
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani