Menuju konten utama

Biodata Joko Priyambodo Direktur Patra Logistik yang Baru

Sosok Joko Priyambodo, Direktur Pemasaran dan Operasi Patra Logistik-Pertamina, yang baru diangkat pada 20 Mei 2024.

Biodata Joko Priyambodo Direktur Patra Logistik yang Baru
Sales Area Manager Wilayah Banten, Joko Priyambodo (Tengah) saat mengecek posko pelayanan mudik Lebaran yang disediakan PT Pertamina. ANTARA/Azmi Samsul Maarif

tirto.id - Warganet saat ini sedang mencari tahu biodata Joko Priyambodo, Direktur Pemasaran dan Operasi Patra Logistik-Pertamina, yang baru diangkat pada 20 Mei 2024 lalu.

Hal yang menjadi sorotan utama warganet adalah fakta bahwa Joko Priyambodo merupakan menantu eks Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman. Dengan demikian, dia adalah keponakan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Kabar mengenai pengangkatan Joko Priyambodo melejit diringi dengan isu nepotisme yang semakin santer terdengar. Tidak sedikit yang mencurigai bahwa pengangkatan Joko Priyambodo tak lain lantaran dirinya berada dalam lingkaran keluarga Jokowi.

Menanggapi isu tersebut, Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting, mengatakan bahwa Joko Priyambodo diangkat sesuai dengan prosedur yang berlaku. Pernyataan dari Irto sekaligus menepis isu nepotisme yang saat ini sedang hangat diperbincangkan.

"Proses penunjukan saudara Joko Priambodo sebagai Direktur Pemasaran dan Operasi Patra Logistik pada 20 Mei 2024 lalu sudah dilakukan sesuai ketentuan yang berlaku," ucap Irto saat dihubungi Tirto, Minggu (9/6/2024).

Irto juga menerangkan, Joko Priyambodo memiliki kapasitas dan pengalaman untuk mengemban jabatannya saat ini.

"Dan di bidang logistik memiliki pengalaman di PT Pertamina International Shipping," ucap Irto.

Irto menyebut bahwa sepupu ipar dari Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka itu memiliki kinerja yang cemerlang dan pernah beberapa kali meraih penghargaan.

"[Joko] masuk dalam list Top Talent Management Pertamina group," ujarnya.

Biodata Joko Priyambodo

Joko Priyambodo adalah putra dari pasangan Gatot Supriyadi dan Noerdiyati. Karirnya di Pertamina dimulai sejak 2017 lalu. Sebelum menempati posisi sebagai Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik, dirinya pernah menjabat beberapa posisi.

Ia pernah menjadi Stakeholder Relations Management PT Pertamina (Persero), Board of Director Office PT Pertamina (Persero), Sales Branch Manager Jogjakarta, Sales Area Manager Banten.

Joko Priyambodo masuk ke dalam lingkaran keluarga Presiden Jokowi usai menikahi istrinya, Septiana Silvani Putri, yang merupakan putri dari Hari Mulyono dan Hidayati.

Pernikahan Joko Priyambodo dan Septi Silvani Putri digelar pada Sabtu, 4 Juni 2016 di Gedung Graha Saba Buana, Sumber, Solo, Jawa Tengah.

Ibu mertua dari Joko Priyambodo, Hidayati, adalah adik kandung dari Jokowi. Sementara itu, ayah mertuanya Hari Mulyono telah meninggal dunia pada tahun 2018 lalu.

Hidayati yang ditinggal meninggal oleh suaminya, lalu menikah lagi dengan Anwar Usman pada tahun 2022 lalu. Anwar Usman menikahi adik Jokowi ketika berstatus duda usai ditinggal meninggal oleh istrinya, Suhada Malik Sidik, pada tahun 2021 karena serangan jantung.

Sejak saat itu, Joko Priyambodo juga merupakan menantu dari eks Ketua MK Anwar Usman. Tidak banyak informasi yang bisa diketahui tentang sosok Joko Priyambodo, akun LinkedIn miliknya saat ini sudah tidak bisa diakses, diduga dihapus.

Baca juga artikel terkait PROFIL atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Politik
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra