tirto.id - Zita Anjani, putri Zulkifli Hasan dipanggil oleh presiden terpilih Prabowo Subianto untuk hadir di kediaman pribadinya di Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024). Hal itu diungkapkan oleh Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi, yang menyebut akan ada tiga kader PAN yang menjadi wakil menteri di kabinet Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
“Saya, Bima Arya (Sugiarto) dan Zita Anjani,” kata Viva Yoga di Kertanegara.
Sedangkan Viva sendiri akan diminta menjadi wakil menteri transmigrasi yang menurutnya nomenklatur kementerian lama yang kini dibuat lebih baru. Dia menjelaskan tugasnya adalah membangun integritas nasional dalam pemerataan dan keadilan sosial.
“Tugasnya adalah untuk membangun integrasi nasional dalam rangka aspek pemerataan dan keadilan sosial bagi para penduduk yang masih tidak berkecukupan punya hak untuk ditanggung oleh negara," kata Viva.
Selain itu, Viva juga diembankan misi untuk mensukseskan ambisi Prabowo dalam membangun food estate. Ia berharap ada kemajuan dalam kedaulatan pangan selama kepemimpinan Prabowo-Gibran di kabinet mendatang.
Dia menyoroti area transmigrasi yang sudah dibangun selama puluhan tahun namun belum dikembangkan secara masif selama beberapa dekade kepemimpinan. Dia berjanji akan membangun kembali lahan produktif untuk peningkatan produktivitas pangan dalam negeri.
“Kami akan maksimalkan di daerah-daerah transmigrasi yang tentunya masih memiliki lahan yang luas untuk pengembangan produk kemudian produksi-produksi untuk tanaman pangan dan lain sebagainya," kata dia.
Selain tiga nama yang akan diangkat menjadi wakil menteri, ada Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, dan Wakil Ketua Umum PAN, Yandri Susanto, yang dipanggil oleh Prabowo untuk menjadi menteri di kabinet mendatang.
Penulis: Irfan Amin
Editor: Abdul Aziz