Menuju konten utama

Biaya Pendaftaran UM PTKIN 2025 dan Jadwal Pengumuman

Pendaftaran UM PTKIN 2025 segera dibuka. Simak biaya pendaftaran UM PTKIN 2025 dan jadwal pengumuman pada artikel berikut.

Biaya Pendaftaran UM PTKIN 2025 dan Jadwal Pengumuman
Sejumlah peserta mengerjakan soal saat mengikuti seleksi Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri ((UM-PTKIN) di Universitas islam Negeri AR-Raniry Banda Aceh, Aceh, Senin (24/6/2024). . ANTARA FOTO/Ampelsa/YU

tirto.id - Pendaftaran Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM PTKIN) 2025 akan berlangsung mulai 22 April 2025. Simak biaya pendaftaran UM PTKIN 2025 dan jadwal pengumuman pada artikel berikut.

UM PTKIN 2025 merupakan pola Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) secara nasional bagi perguruan tinggi Islam Negeri baik Universitas Islam Negeri (UIN), Institut Agama Islam Negeri (IAIN), Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) yang memiliki ijin pendirian dari Kementerian Agama.

UM PTKIN 2025 digelar secara luring di titik lokasi yang telah ditentukan panitia dengan menggunakan aplikasi Sistem Seleksi Elektronik (SSE). Pada jalur ini, pendaftar diperbolehkan memilih tiga prodi tujuan.

Biaya Pendaftaran UM PTKIN 2025

UM PTKIN 2025 dapat menjadi pilihan bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan di kampus Islam Negeri. Jalur ini diperuntukkan bagi lulusan SMA Sederajat tahun 2023, 2024, dan 2025.

Pendaftaran dilakukan secara online di laman resmi UM PTKIN dengan membuat akun pendaftaran terlebih dahulu Pada jalur UM PTKIN 2025, peserta diperkenankan memilih maksimal tiga program studi pilihan pada PTKIN /PTN tujuan.

Selain itu, peserta juga dapat memilih titik lokasi ujian yang disediakan panitia. Dilansir dari lama resminya, biaya pendaftaran UM PTKIN yang dibebankan kepada pelamar sebesar Rp200.000.

Biaya pendaftaran teresebut dapat dibayarkan melalui lima channel pembayaran: Livin by Mandiri, ATM BMRI, M-Banking non BMRI, Kantor cabang dan ATM non BMRI.

Jadwal Pengumuman UM PTKIN 2025

Sesuai jadwal, pendaftaran UM PTKIN 2025 digelar pada periode 22 April 2025 (pukul 08.00 WIB) – 28 Mei 2025 (pukul 15.00 WIB). Sementara pembayaran biaya pendaftaran juga dilakukan pada kurun waktu yang sama.

Sementara pengumuman hasil akan disiarkan secara publik pada 30 Juni 2025. Berikut merupakan timeline penting UM PTKIN 2025:

  • Pendaftaran: 22 April 2025 — 28 Mei 2025.
  • Pembayaran: 22 April 2025 — 28 Mei 2025.
  • Finalisasi Pendaftaran: 22 April 2025 — 31 Mei 2025.
  • Cetak Kartu Peserta Ujian SSE UM-PTKIN: 1 Mei 2025.
  • Pelaksanaan Ujian SSE UM-PTKIN: 10—12 Juni 2025 dan 14—18 Juni 2025.
  • Pengumuman: 30 Juni 2025.
Sebagai informasi, UM-PTKIN dilaksanakan menggunakan aplikasi Sistem Seleksi Elektronik (SSE), aplikasi ujian yang menggunakan komputer (PC/Laptop).

Terdapat beberapa mata uji dalam UM-PTKIN: Penalaran Akademik (PA), Penalaran Matematika, Literasi Membaca, dan Literasi Ajaran Islam.

Materi Penalaran Akademik terdiiri dari Penalaran Verbal, Penalaran Gambar, dan Penalaran Kuantitatif.

Kemudian, pada materi Penalaran Matematika, peserta diuji pemahaman dan analisis isi bacaan sederhana untuk memecahkan permasalahan kehidupan sehari-hari melalui penerapan konsep, prosedur dan fakta dalam matematika.

Pada materi Literasi Membaca, peserta diuji untuk memahami menggunakan, mengevaluasi, merefleksikan berbagai jenis teks Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Bahasa Arab.

Literasi Ajaran Islam meliputi Al-Quran, Hadis, Fikih dan Sejarah Kebudayaan Islam dalam konteks personal, masyarakat, global dan moderasi untuk mewujudkan masyarakat madani.

Syarat dan Ketentuan Umum

Bagi calon pendaftar, perlu memperhatikan syarat dan ketentuan umum yang berlaku UM PTKIN 2025. Hal tersebut penting untuk melihat peluang dan melakukan persiapan guna memenuhi ketentuan pendaftaran UM PTKIN 2025.

Berikut ini ketentuan pendaftaran UM PTKIN 2025:

1. Peserta yang berhak mendaftar UM-PTKIN 2025 adalah siswa pada satuan pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS/sederajat lulusan tahun 2023, 2024, dan 2025.

2. Peserta lulusan tahun 2023 dan 2024 wajib memiliki ijazah/surat keterangan lulus (SKL). Sementara peserta lulusan 2025 wajib memiliki salah satu dari surat keterangan lulus (SKL)/pengumuman lulus/KTP/kartu siswa.

3. Peserta wajib memiliki:

  • Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)
  • E-mail aktif dan dapat dihubungi
  • Nomor WhatsApp aktif dan dapat dihubungi.
4. Melakukan pendaftaran via situs web https://um.ptkin.ac.id/.

5. Menyelesaikan pembayaran biaya pendaftaran melalui bank yang sudah ditetapkan.

6. Memilih maksimal 3 program studi.

7. Menentukan PTKIN/PTN titik lokasi ujian.

Baca juga artikel terkait UM PTKIN atau tulisan lainnya dari Sarah Rahma Agustin

tirto.id - Edusains
Kontributor: Sarah Rahma Agustin
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Beni Jo