Menuju konten utama

Apa Itu Kasus Nth Chat Room & Benarkah 200 Idol K-Pop Terlibat?

Penjelasan apa itu kasus Nth Chat Room yang ramai di media sosial dan benarkah ada 200 idol K-pop yang terlibat?

Apa Itu Kasus Nth Chat Room & Benarkah 200 Idol K-Pop Terlibat?
Ilustrasi Pelecehan Seksual Siber. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Penggemar K-pop di media sosial dikejutkan dengan munculnya kasus yang mirip skandal Nth Chat Room. Isu yang beredar di dunia maya saat ini menyebut bahwa ada 200 idola K-Pop yang terlibat kasus tersebut.

Namun, apa itu kasus Nth Chat Room dan benarkah ada idol K-pop yang terlibat? Kasus Nth Chat Room adalah kasus penyebaran konten pornografi lewat ruang obrolan digital yang terjadi pada 2019.

Belakangan ini warganet menemukan kasus serupa yang disebut sebagai "New Nth Chat Room" atau "Nth Chat Room Kedua". Kasus yang diduga mirip Nth Chat Room ramai seiring dengan beredarnya tangkapan layar ruang obrolan Telegram di sebuah forum online Korea Selatan.

Ruang obrolan Telegram itu mengindikasikan adanya penyebaran konten pornografi, pengambilan foto ilegal, dan kejahatan seksdeepfake yang dilakukan oleh para anggotanya. Temuan itu tak hanya menggemparkan publik, tetapi juga pemerintah.

Melansir The Korea Herald, hari ini, Kamis (29/8/2024), sedang berlangsung pertemuan darurat di Majelis Nasional untuk membahas soal kasus kejahatan seksual deepfake tersebut. Rapat tersebut digelar usai perintah dari Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol, pada Selasa (27/8/2024).

Anggota DPR Korea Selatan saat ini menyetujui adanya revisi Rancangan Undang-Undang (RUU) mengenai hukuman kejahatan seksual. Salah satu anggota parlemen dari Partai Kekuatan Rakyat, Kim Sang Hoon, menyebut bahwa revisi RUU berkaitan dengan hukuman bagi pelaku.

"Disepakati bahwa (RUU revisi) menambah lama hukuman penjara bagi pelaku penyuntingan dan penyebaran video palsu berdasarkan Undang-Undang tentang Kasus Khusus Mengenai Hukuman Kejahatan Seksual dari lima tahun menjadi tujuh tahun adalah perlu," katanya.

Kasus Nth Chat Room kedua ini memang begitu menggemparkan di Korea Selatan. Pasalnya, ada puluhan korban penyebaran konten pornografi dari kasus ini.

Sebagian orang mengaitkan adanya keterlibatan idola K-Pop dalam kasus ini. Ada juga yang mengait-ngaitkan kasus ini dengan kasus pelecehan seksual mantan anggota NCT, Taeil, yang sedang menjalani pemeriksaan saat ini.

Apa Itu Kasus Nth Chat Room?

Kasus Nth Chat Room adalah kasus kriminal terkait pelecehan dan pornografi yang menggemparkan Korsel pada 2019. Nth Chat Room sendiri adalah sebuah nama ruang obrolan digital atau grup yang jika diterjemahkan menjadi "Ruang Obrolan ke-N".

Melansir KBS News, ruang obrolan tersebut membagikan gambar-gambar pornografi yang diambil secara ilegal. Para anggota harus membayar sejumlah uang untuk bisa bergabung dan mengakses konten ke Nth Chat Room.

Tak hanya menyebarkan gambar porno, obrolan para anggota di Nth Chat Room juga mengobjektivikasi perempuan. Mereka menggunakan korban sebagai alat penghilang stres.

Para korban yang fotonya diambil secara ilegal di Nth Chat Room mencapai 60 orang. Di antara para korban terdapat 12 mahasiswa Universitas Nasional Seoul (SNU).

Para pelaku yang merupakan anggota Nth Chat Room juga sudah diidentifikasi. Salah satu kaki tangan pendiri ruang obrolan itu adalah Park (28). Ia diadili usai terbukti menyebarkan 400 video dan foto porno palsu hasil editan deepfake di Nth Chat Room.

Ia juga terbukti mendistribusikan 1.700 konten eksplisit dengan pelaku utama. Park memang dijatuhi hukuman pidana, namun tidak memuaskan kemarahan publik. Masih menurut KBS, ia mendapatkan hukuman penjara yang lebih pendek dari 10 tahun dari tuntutan jaksa.

Kasus serupa seperti Nth Chat Room diduga kembali terjadi baru-baru ini. Sama seperti kasus 2019, kasus Nth Chat Room 2024 juga berisi orang-orang yang menyebarkan konten porno hasil editan deepfake.

Rendahnya hukuman bagi pelaku dinilai masyarakat Korsel menjadi pemicu kemunculan kasus serupa. Hal ini membuat publik mendesak pemerintah untuk segera melakukan perubahan undang-undang yang bisa melindungi korban.

Pada kasus Nth Chat Room kedua, jumlah pelaku yang terlibat di grup diduga lebih banyak, bahkan melibatkan orang-orang terkenal.

Benarkah 200 Idol K-Pop Terlibat Nth Chat Room Baru?

Mencuatnya kasus Nth Chat Room kedua diikuti berita miring adanya keterlibatan idol K-pop. Melansir Koreaboo, diduga ada lebih dari 200 orang idol K-Pop menjadi anggota kasus Nth Chat Room terbaru.

Klaim mengenai 200 orang idol K-Pop menjadi anggota Nth Chat Room terbaru belum dikonfirmasi kebenarannya. Pasalnya, para anggota ruang obrolan tersebut belum dirilis lembaga yang berwenang.

Adapun jumlah anggota grup kasus Nth Chat Room 2024 mencapai 1.932 orang. Masih mengutip Koreaboo, seorang saksi menyatakan bahwa di antara para pelaku ada yang berstatus sebagai profesor, selebriti, atlet, dan tokoh-tokoh terkenal lainnya.

Beberapa warganet mengaitkan kasus tersebut dengan kasus kejahatan seksual Taeil eks NCT. Pasalnya, baru-baru ini mantan anggota NCT itu sedang diperiksa polisi karena kasus pelecehan seksual.

SM Entertainment selaku mantan agensi Taeil, tidak menyatakan secara jelas apa tindakan yang dilakukan selebritinya. Namun, SM menyatakan bahwa tindakan Taeil sangat serius.

Baca juga artikel terkait INTERNASIONAL atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Aktual dan Tren
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Iswara N Raditya