Menuju konten utama

Anies Apresiasi Pekerja MRT Jakarta Lewat Surat Terbuka

Anies menulis surat terbuka berisi apresiasi kepada para pekerja proyek MRT Jakarta melalui akun media sosial resminya.

Anies Apresiasi Pekerja MRT Jakarta Lewat Surat Terbuka
Presiden Joko Widodo (kanan) berjabat tangan dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat peresmian MRT Jakarta fase I di Stasiun Bundaran HI, Jakarta, Minggu (24/3/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/pras.

tirto.id - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengapresiasi para pekerja yang terlibat pembangunan MRT Jakarta lewat surat terbuka yang disiarkan dalam akun media sosial resminya Facebook, Minggu (24/3/2019).

Ia menyanjung para pekerja yang bekerja tanpa mengenal waktu, baik pagi maupun malam hari. Ia menyebut nama pekerja akan diabadikan dan didokumentasikan untuk kerja keras tersebut.

"Izinkan kami, bangsa Indonesia, mengenal orang-orang yang bekerja keras dalam sunyi untuk mengubah wajah Ibu Kota," kata dia sebagaiana tertulis dalam surat.

Peresmian operasional MRT Jakarta dilakukan Presiden Joko Widodo, Minggu (24/3/2019). Anies hadir di sana bersaja sejumlah pejabat dan selebritas.

Setelah menguji coba, menurut Anies, MRT Jakarta berbeda dengan MRT serupa yang pernah dinaikinya. Penyebabnya, ia menjadi bagian dari saksi pembangunan yang ia lihat hampir setiap malam saat melintasi lokasi proyek.

"Bapak, Ibu dan Saudara semua, Anda telah mengubah wajah ibu kota, hasil kerja Anda akan memudahkan hidup jutaan orang selama puluhan tahun yang akan datang," tulis dia.

Mantan Menteri Kemendikbud ini juga menulis, pembangunan Borobudur selama lebih dari 100 tahun, tidak ada yang dikenal siapa yang terlibat.

"Bangsa kita memang punya stamina untuk membuat karya monumental lintas masa. Kita kagum karyanya, tapi tak pernah kenal nama-nama para pekerjanya. Memang para pekerja di balik karya besar selalu tersembunyi, tapi karyanya dirasakan dan membanggakan," ujar dia.

Anies telah meminta kepada Direksi PT MRT, untuk mencatat semua setiap nama pekerja yang terlibat, sekecil apapun, terutama para pekerja paling operasional.

"Semoga tiap butir keringat itu akan dicatat sebagai amal saleh, dan setiap kemudahan yang dirasakan oleh pengguna MRT akan dicatat sebagai amal jariyah bagi Anda semua," tutup Anies.

Baca juga artikel terkait KERETA MRT atau tulisan lainnya dari Zakki Amali

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Zakki Amali
Editor: Agung DH