Menuju konten utama

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 & Daftar Dokumen

Alur pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dimulai dengan membuka dikdin.bkn.go.id. Cek daftar dokumen yang disyaratkan.

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 & Daftar Dokumen
Ilustrasi sekolah kedinasan. FOTO/IStockphoto

tirto.id - Jadwal pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 berlangsung mulai pertengahan bulan Mei hingga Juni. Tepatnya pada tanggal 15 Mei-13 Juni 2024. Sementara pengumuman seleksi dibuka 14-28 Mei 2024.

Sekolah Kedinasan merupakan lembaga pendidikan yang menghasilkan lulusan para calon pegawai negeri sipil (ASN) atau calon anggota dinas. Sekolah Kedinasan juga acap dikenal dengan Perguruan Tinggi Kedinasan (PTK).

Bagi siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi, Sekolah Kedinasan bisa menjadi opsi selain universitas atau kampus biasa. Pendaftaran seleksi Sekolah Kedinasan dibuka 15 Mei-13 Juni 2024.

Setelah pendaftaran ditutup, seleksi administrasi akan berlangsung 15 Mei-17 Juni 2024, sesuai dengan berkas yang disyaratkan. Hasil seleksi administrasi bakal diumumkan pada 18-20 Juni 2024.

Untuk jadwal pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024, berikut ini adalah rinciannya:

- Pengumuman seleksi: 14 - 28 Mei 2024

- Pendaftaran seleksi: 15 Mei – 13 Juni 2024

- Seleksi administrasi: 15 Mei – 17 Juni 2024

- Pengumuman hasil seleksi administrasi: 18 – 20 Juni 2024

- Penarikan data final: 21-23 Juni 2024

- Pembuatan kode billing PNBP: 24 – 26 Juni 2024

- Pembayaran PNBP: 27 Juni – 5 Juli 2024

- Validasi data peserta yang membayar PNBP: 6 – 8 Juli 2024

- Penjadwalan seleksi kompetensi dasar (SKD): 9 – 12 Juli 2024

- Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD: 13 – 17 Juli 2024

- Pelaksanaan SKD: 18 Juli – 6 Agustus 2024

- Pengolahan nilai SKD: 23 Juli – 9 Agustus 2024

- Pengumuman hasil SKD: 10 – 13 Agustus 2024

- Pembuatan kode billing PNBP seleksi lanjutan dengan CAT BKN: 14 – 15 Agustus 2024

- Pembayaran PNBP seleksi lanjutan dengan CAT BKN: 16 – 22 Agustus 2024

- Validasi data peserta yang membayar PNBP seleksi lanjutan dengan CAT BKN: 23 – 24 Agustus 2024

- Penjadwalan seleksi lanjutan dengan CAT BKN: 25 – 26 Agustus 2024

- Pengumuman daftar peserta, waktu dan tempat seleksi lanjutan dengan CAT BKN: 27 – 29 Agustus 2024

- Pelaksanaan seleksi lanjutan dengan CAT BKN: 30 – 31 Agustus 2024

- Pelaksanaan seleksi lanjutan Non Cat BKN: 14 Agustus – 12 September 2024

- Input hasil seleksi lanjutan Non Cat BKN ke SSCASN: 13 – 27 September 2024

- Pengumuman kelulusan akhir oleh kementerian/lembaga: 28 – 30 September 2024

Link Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024

Berikut ini adalah alur pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024:

1. Akses Portal

Para pelamar bisa mengunjungi tautan dikdin.bkn.go.id untuk portal sekolah kedinasan.

2. Buat Akun

Akun yang dimaksud adalah akun SSCASN Sekolah Kedinasan. Jika belum punya, buat akun tersebut menggunakan NIK yang tervalidasi Dukcapil, dan kartu informasi akun.

3. Login Akun

Masuk ke akun SSCASN Sekolah Kedinasan dengan NIK dan password yang telah didaftarkan.

4. Pendaftaran

Upload selfie atau swafoto, pilih sekolah, lengkapi nilai, upload berkas, dan lengkapi biodata.

5. Cek Resume

Periksa kembali resume, kemudian cetak kartu pendaftaran.

6. Verifikasi

Tahap berikutnya adalah verifikasi data dan berkas pelamar oleh verifikator instansi.

7. Cek Status Kelulusan

Login lagi ke SSCASN Sekolah Kedinasan. Periksa status kelulusan administrasi.

8. Pembayaran

Bagi pelamar yang lulus, maka akan memperoleh kode billing untuk pembayaran. Cek informasi pembayaran di masing-masing sekolah kedinasan.

9. Cetak Kartu Ujian

Apabila pelamar sudah dikonfirmasi oleh sistem, segera print atau cetak kartu ujian di SSCASN Sekolah Kedinasan.

10. Ujian Seleksi

Jika sudah mencetak kartu ujian, ikuti ujian sesuai dengan jadwal dan tempat yang telah ditentukan.

11. Pengumuman Hasil Seleksi

Pengumuman hasil seleksi bakal dirilis oleh panitia Seleksi Sekolah Kedinasan di SSCASN.

Dokumen Penting Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024

Selain mengetahui alur pendaftaran, para pelamar Sekolah Kedinasan juga mesti mencermati dokumen yang dipersyaratkan. Dokumen ini diperlukan untuk kepentingan administrasi.

Berikut adalah dokumen yang harus dipersiapkan oleh para pelamar Sekolah Kedinasan 2024:

1. Kartu Keluarga (KK)

2. Kartu Tanda Penduduk (KTP)

3. Ijazah

4. Rapor SMA/Sederajat

5. Pas foto

6. Dokumen lain sesuai ketentuan instansi yang akan dilamar.

Cara Daftar Sekolah Kedinasan 2024

Sebelum mendaftar Sekolah Kedinasan 2024 sebagai pelamar, perlu disimak terlebih dahulu tata cara pendaftaran. Berikut ini adalah cara daftar Sekolah Kedinasan 2024:

1. Masuk ke portal SSCASN pada tautan berikut: https://dikdin.bkn.go.id.

2. Pilih menu Sekolah Kedinasan untuk masuk ke portal Sekolah Kedinasan, membuat akun SSCASN, dan mencetak Kartu Informasi Akun lewat tautan berikut: https://daftar-dikdin.bkn.go.id.

3. Jika sudah buat akun, log in dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan.

4. Peserta melakukan swafoto, mendaftar sekolah dan jurusan yang tersedia, serta melengkapi form isian.

5. Peserta memasukkan Nilai.

6. Peserta melengkapi Biodata.

7. Peserta mengunggah dokumen sesuai persyaratan.

8. Peserta memeriksa kembali isian yang telah dilengkapi (Resume)

9. Peserta mengklik menu "Kirim". Perlu diingat, data yang telah dikirim tidak dapat diubah.

10. Peserta memeriksa hasil verifikasi.

11. Peserta yang dinyatakan lulus verifikasi akan mendapatkan kode billing sebagai kode pembayaran tes seleksi. Aturan mengenai pembayaran bisa dicek via website instansi atau sekolah kedinasan yang dipilih.

12. Peserta yang sudah melakukan pembayaran dan sudah diverifikasi pembayarannya akan mendapatkan Kartu Ujian.

13. Peserta mengikuti tahapan tes seleksi.

14. Peserta memeriksa hasil kelulusan tes seleksi.

15. Peserta yang lulus tes seleksi dan dinyatakan diterima di sekolah kedinasan, bisa segera menghubungi instansi atau sekolah kedinasan terkait untuk proses selanjutnya.

Baca juga artikel terkait SEKOLAH KEDINASAN 2024 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Yulaika Ramadhani