Menuju konten utama

Ahmad Luthfi-Taj Yasin Siap Daftar ke KPU Jateng Rabu Besok

Ahmad Luthfi-Taj Yasin mengaku siap menghadapi Andika Perkasa-Hendrar Prihadi di Pilkada Jawa Tengah 2024.

Ahmad Luthfi-Taj Yasin Siap Daftar ke KPU Jateng Rabu Besok
Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen saat menerima SK rekomendasi Pilgub Jateng 2024 dari Partai Demokrat, Jakarta, Selasa (27/8/2024). tirto.id/Rahma Dwi Safitri

tirto.id - Pasangan bakal calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) Jawa Tengah, Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen, mengaku siap maju pada Pilkada Jawa Tengah 2024. Pasangan ini akan mendaftar pada ke KPU Jawa Tengah pada Rabu (28/8/2024) besok.

“Siap. Jadi kesiapan yang kami lakukan secara administratif sudah kami penuhi, kami siapkan. Besok sekitar jam 9 kami akan daftar secara resmi ke KPU,” kata Ahmad Luthfi saat ditemui wartawan di DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (27/8/2024)

Ahmad Luthfi memastikan bahwa partai pengusung dan pendukungnya telah siap dan solid. Dirinya juga meminta doa restu untuk kelancaran menghadapi Pilgub Jawa Tengah 2024 mendatang.

“Semua partai pengusung kami sudah siap, pengusung dan Pendukung. Di antaranya adalah 8 partai yang telah mendukung kami. Ditambah nonparlemen. Jadi delapan kemudian nonparlemen lima. Nanti akan bersama-sama kami," kata Ahmad Luthfi.

Eks Kapolda Jawa Tengah ini juga tidak ambil pusing perihal berhadapan dengan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi, yang diusung PDIP.

“Kami tidak menciptakan kontestasi itu persaingan, tapi kami ciptakan kontestasi yang saling menghormati dan tepo seliro, rukun, sehingga kontestasi di wilayah kita akan menjadi sehat,” ujar Ahmad Luthfi.

Ahmad Luthfi-Taj Yasin merupakan pasangan yang mendapatkan dukungan dari sejumlah partai politik tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). Hingga saat ini, pasangan ini telah mengantongi dukungan dari Gerindra, PAN, Golkar, PSI, dan Partai Demokrat.

Pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin juga mendapatkan dukungan dari partai lain, yakni Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Garuda, Partai Kebangkitan Nasional (PKN), Partai Buruh, dan Partai Prima.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Rahma Dwi Safitri

tirto.id - Politik
Reporter: Rahma Dwi Safitri
Penulis: Rahma Dwi Safitri
Editor: Bayu Septianto