Menuju konten utama

Ada LRT Jabodebek, Indekos di Kawasan Dukuh Atas Terisi Penuh

Akses transportasi umum yang mudah ke pusat kota juga menjadi pilihan para penyewa.

Ada LRT Jabodebek, Indekos di Kawasan Dukuh Atas Terisi Penuh
Salah satu kos di daerah kawasan Dukuh Atas, Jakarta, Senin (31/7/2023). (Tirto.id/Hanif Reyhan Ghifari)

tirto.id - Segera beroperasinya sarana transportasi publik baru, Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek pertengahan Agustus 2023 membawa ladang cuan untuk pelaku usaha properti kos-kosan khususnya di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Salah satu pengelola kos, Trisno (22) mengakui, indekosnya selalu penuh karena lokasi yang strategis untuk menuju pusat kota.

"Ini karena kosan nya cukup strategis ya ditengah kota, ini banyak sekali peminatnya. Sampai sekarang saja sudah full walaupun sudah ada yang booking baik via online maupun melalui saya langsung," kata Trisno saat berbincang dengan Tirto, Jakarta, Senin (31/7/2023).

Tidak hanya itu, akses transportasi umum yang mudah ke pusat kota juga menjadi pilihan para penyewa.

"Ini juga kan bagus ya ada transportasi umum seperti MRT dukuh atas, sama LRT juga tidak jauh dari sini stasiunnya. Banyak sekali yang bilang ke saya karena akses transportasi umumnya itu yang bikin mereka tertarik," ungkapnya.

Sementara itu, dia mengakui belum ada rencana untuk menaikkan tarif sewa. Saat ini dia mematok kamar indekos Rp2,5 juta per bulan.

"Harga sewa kosannya sendiri itu tidak naik, tapi stabil di 2,5 juta. Kecuali, pada dulu saat COVID-19 melanda itu harganya kita kurangi, dan sempat di harga Rp2,1 juta hingga Rp2,2 juta. Tapi sekarang sudah kita normalkan lagi," jelasnya.

Sementara itu, pengelola indekos Rija (30) mengakui dengan adanya MRT dan LRT Jabodebek di dekat kosannya menjadi daya tarik. Banyak dari calon penyewa menanyakan kamar lantaran dengan akses transportasi umum. Tidak hanya itu, dia pun mengklaim belum ada rencana untuk menaikkan tarif sewa dalam waktu dekat.

"Aksesnya juga banyak ini dari kos dekat ke Stasiun LRT dan MRT, jadi tidak heran kos saya disini peminatnya banyak. Dan juga banyak orang disekitar ini yang berencana untuk membangun kos karena strategis dan terjangkau areanya," pungkasnya.

Untuk diketahui, LRT Dukuh Atas menjadi akses transit menuju empat moda transportasi publik lainnya. Stasiun ini bakal melayani lintas Cibubur serta Bekasi. Stasiun ini terdiri atas tiga lantai dan menyediakan eskalator. Tangga menuju peron 3 tempat pemberangkatan LRT. Lantai dasar juga disiapkan lift penumpang.

Baca juga artikel terkait STASIUN LRT JABODEBEK atau tulisan lainnya dari Hanif Reyhan Ghifari

tirto.id - Bisnis
Reporter: Hanif Reyhan Ghifari
Penulis: Hanif Reyhan Ghifari
Editor: Intan Umbari Prihatin