Menuju konten utama

7 Cara Mengatasi HP Lemot dan Ngelag

Ada 7 cara mengatasi HP lemot dan ngelag, mulai dari membersihkan cache secara rutin hingga memakai aplikasi lite.

7 Cara Mengatasi HP Lemot dan Ngelag
Ilustrasi Android. foto/istpckphoto

tirto.id - Handphone atau HP lemot dan ngelag (lagging) merupakan masalah yang sering dialami pengguna smartphone. HP lemot dan ngelag menyebabkan kinerja HP menjadi lambat atau bahkan tidak berfungsi sama sekali, sehingga mengganggu aktivitas.

Lantas, apa yang harus dilakukan jika HP ngelag dan lemot? Kabar baiknya, HP lemot dan ngelag bisa diatasi dengan beberapa cara. Cara mengatasi HP lemot dan ngelag sebaiknya disesuaikan dengan penyebabnya.

HP ngelag bisa terjadi kepada berbagai jenis ponsel, termasuk smartphone. Contoh kasus HP ngelag bisa berupa lambat membuka aplikasi, lama dalam memuat situs web, hingga lamban berpindah antar-aplikasi.

Sering kali pada kasus HP ngelag, pengguna cenderung mencari tahu jenis aplikasi apa agar HP tidak lemot. Padahal, bisa jadi permasalahan HP lemot dan ngelag bukan karena membutuhkan aplikasi baru, melainkan masalah lainnya.

Penting bagi pengguna mencari tahu penyebab HP lemot itu karena apa sebelum melakukan penanganan.

Kenapa HP Lemot dan Ngelag?

Penyebab HP ngelag ada beragam, salah satu yang paling sering terjadi adalah karena ruang penyimpanan atau memori sudah penuh. Namun, ada kalanya HP lemot dan ngelag bukan karena masalah memori.

Ada alasan lain kenapa HP lemot padahal memori masih banyak. Beberapa pemicu HP lemot adalah aplikasi yang berjalan terlalu banyak, sistem Android belum diperbarui, hingga serangan virus.

Tidak jarang HP lemot terjadi bukan karena satu masalah saja, tetapi akumulasi dari beberapa masalah. Kondisi ini tentu dapat memicu terganggunya kinerja HP yang memengaruhi masa pakainya.

Lalu, HP lemot itu karena apa? Mengutip Asurion, berikut beberapa kemungkinan penyebab HP ngelag dan lemot:

  • Aplikasi ponsel banyak yang bekerja di balik layar sekaligus dalam satu waktu sehingga penggunaan RAM hampir maksimal;
  • Memori internal HP hampir penuh tanpa menyisakan ruang penyimpanan lagi;
  • Banyak file cache yang menumpuk;
  • Kapasitas RAM terbatas dan tidak bisa mendukung kebutuhan memori dari banyak aplikasi yang dipasang;
  • Serangan virus ponsel seperti malware yang mengganggu sistem keamanan HP dan menimbulkan efek lemot.

Cara Mengatasi HP Lemot

Cara mengatasi HP lemot bisa dilakukan setelah menemukan penyebab masalahnya. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan pengguna untuk mengatasi HP lemot, sebaai berikut:

1. Membersihkan cache secara rutin

Cara mengatasi HP lemot yang pertama adalah membersihkan cache secara rutin. Cache adalah sampah di ponsel yang membuat kinerjanya menurun jika tidak dibersikan.

Cache berasal dari seluruh aplikasi ponsel setiap kali aplikasi digunakan. Prosedur hapus cache bisa dengan membuka pengaturan setiap aplikasi di sistem pengaturan ponsel, lalu memilih menu "Hapus cache" atau "Bersihkan cache" pada aplikasi.

2. Menghapus file yang tidak perlu

Penting untuk menyisakan ruang yang cukup dalam memori internal agar HP tidak lemot. Memori internal tidak hanya berfungsi sebagai tempat penyimpanan, tetapi juga memengaruhi kecepatan sistem ponsel.

Cara membuka ruang untuk memori internal adalah dengan menghapus file yang tidak perlu. Pengguna juga bisa mengalihkan penyimpanan ke memori eksternal atau cloud untuk file-file yang masih dibutuhkan.

3. Menutup aplikasi yang berjalan

Cara mengatasi HP lemot selanjutnya dengan menutup semua aplikasi yang sedang berjalan. Kadang pengguna tidak sadar melakukan multitasking yang membuat banyak aplikasi beroperasi bersamaan. Semua akan menggunakan RAM dan membuat HP lemot saat memori hampir habis.

4. Tidak menggunakan wallpaper bergerak

Wallpaper bergerak memang menarik, namun dapat memperlambat kerja ponsel terutama pada HP Android. Oleh karena itu, penting untuk tidak menggunakan wallpaper bergerak jika HP sudah menunjukkan gejala lag dan lemot.

Alih-alih menggunakan wallpaper bergerak, gunakan jenis gambar diam. Hal ini berlaku pula jika ingin mengubah tema, gunakan yang tidak banyak memuat gambar bergerak.

5. Memakai aplikasi lite

Kapasitas RAM rendah juga bisa menjadi penyebab utama HP lemot dan ngelag. HP dengan kapasitas RAM rendah sebaiknya lebih selektif dalam memasang (install) aplikasi. Lantas, pasang aplikasi apa agar HP tidak lemot?

Aplikasi yang sebaiknya dipasang pada kasus HP lemot karena kapasitas RAM terbatas adalah aplikasi lite. Aplikasi lite adalah versi aplikasi yang lebih ringan dari pada aplikasi orisinalnya. Fitur aplikasi lite memang biasanya lebih terbatas, namun sangat cocok untuk mencegah lag pada ponsel yang RAM-nya terbatas.

6. Memperbarui sistem operasi dan aplikasi

Cara mengatasi HP lemot selanjutnya adalah rutin memperbarui sistem operasi seperti dan aplikasi. Usahakan selalu updatesistem operasi dengan yang terbaru agar kinerja HP optimal.

Begitu pula jika aplikasi yang dipasang di HP membutuhkan pembaruan. Pembaruan aplikasi biasanya turut dilakukan perbaikan pada bug yang ditemukan di versi sebelumnya.

7. Melakukan reset HP ke setelan pabrik

Fitur factory setting pada HP merupakan jalan terakhir sebagai cara mengatasi HP lemot dan ngelag. Semua setelan HP dikembalikan seperti semua yang berimbas pada dihapuskannya aplikasi non-bawaan hingga file-file di memori. Pastikan melakukan backup data sebelum melakukan langkah ini.

Baca juga artikel terkait CARA MENGATASI HP LEMOT atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Iswara N Raditya & Yonada Nancy