Menuju konten utama

5 Fakta Luka Modric: Diincar Barcelona, Transfer Terburuk Laliga

Ada 5 fakta menarik terkait gelandang andalan Real Madrid dan Timnas Kroasia, Luka Modric.

5 Fakta Luka Modric: Diincar Barcelona, Transfer Terburuk Laliga
Luka Modric saat memperkuat Timnas Kroasia di Piala Dunia 2018. AP Photo/Natacha Pisarenko

tirto.id - Luka Modric merupakan bagian penting dari sukses Real Madrid. Namun, fakta menyebutkan, gelandang Timnas Kroasia ini pernah menjadi transfer terburuk di Laliga Spanyol musim 2012/2013 saat digaet Los Blancos. Modric juga sempat diincar rival abadi El Real, Barcelona.

Ada beberapa fakta menarik lain terkait Luka Modric. Peraih Ballon d'Or sekaligus Pemain Terbaik FIFA 2018 yang turut mengantarkan Timnas Kroasia menembus final Piala Dunia di Rusia ini punya sederet kisah mengesankan dalam kehidupan pribadi maupun kiprahnya sebagai pesepakbola.

Sebelum bergabung dengan Real Madrid, Luka Modric pernah memperkuat Dinamo Zagreb, Zrinjski Mostar, Inter Zapresic, hingga Tottenham Hotspur. Berikut ini 5 fakta kehidupan Luka Modric seperti yang terangkum dalam rilis resmi Laliga yang diterima Tirto.id:

Korban Perang

Keluarga Luka Modric turut menjadi korban selama perang yang terjadi di Yugoslavia pada awal 1990-an. Kakeknya tewas dalam konflik yang nantinya melahirkan negara Kroasia itu. Akibat perang, Luka Modric dan keluarganya harus mengungsi, meninggalkan rumah mereka.

Dikontak Barcelona

Luka Modric ternyata pernah dihubungi Barcelona pada 2008. Saat itu, ia masih menjadi pemain Dinamo Zagreb, dan mengungkapkan ingin bergabung dengan El Barca bahkan sempat berfoto dengan jersey klub Catalan itu. Luka Modric justru pindah ke Tottenham Hotspur sebelum digaet Real Madrid pada 2012.

Pembelian Terburuk

Transfer Luka Modric dari Tottenham Hotspur ke Real Madrid sempat dilabeli sebagai pembelian terburuk Laliga musim 2012/2013. Mahar 30 juta euro dinilai terlalu besar untuk pemain yang nihil trofi selama 4 musim bersama Spurs. Namun, Luka Modric kemudian membuktikan bahwa Real Madrid tidak salah merekrutnya.

Debut Langsung Juara

Laga debut Luka Modric di Real Madrid langsung membuahkan trofi. Ia melakoni pertandingan pertama bareng Los Blancos saat duel leg kedua Piala Super Spanyol 2012 kontra Barcelona. Menggantikan Mezut Ozil di menit 83, Luka Modric turut mengantarkan Real Madrid juara.

Rekor di Piala Dunia 2018

Luka Modric mencetak rekor di Piala Dunia 2018 yang digelar di Rusia. Selain membawa Kroasia melaju ke final secara mengejutkan sebelum dikalahkan Perancis, lalu terpilih sebagai pemain terbaik, ia juga menjadi orang yang bermain paling lama di Piala Dunia 2018 dengan total 694 menit selama turnamen.

Baca juga artikel terkait LUKA MODRIC atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH