tirto.id - Ucapan menjadi salah satu cara untuk merayakan momentum spesial, termasuk Hari Ulang Tahun Polwan. Berikut ini kumpulan ucapan HUT Polwan 2024 yang dapat dibagikan melalui media sosial bagi yang turut memperingatinya.
Hari Ulang Tahun (HUT) Kepolisian Wanita (Polwan) Republik Indonesia diperingati setiap 1 September di tiap tahunnya. Banyak cara yang biasa dilakukan masyarakat ketika merayakan HUT Polwan, salah satunya dengan memberikan ucapan selamat.
Perayaan Hari Polwan ini memiliki sejarahnya tersendiri. Berdasarkan catatan sejarah, HUT Polwan pertama kali diperingati pada 1 September 1948.
Penetapan tersebut berkaitan dengan Kepolisian Wanita atau Polwan yang pertama kali dibentuk pada tanggal tersebut.
Alasan lainnya merujuk pada kesulitan-kesulitan di masa sebelumnya pada saat pemeriksaan korban, tersangka maupun saksi wanita, terutama dalam hal pemeriksaan fisik ketika menangani sebuah kasus.
Maka itu, Polri kemudian membentuk Kepolisian Wanita Republik Indonesia untuk memmpermudah pekerjaan, terutama dalam hal pemeriksaan. Di tahun 2024 ini, HUT Polwan telah menginjak usia perayaan yang ke-76.
Pada saat peringatan tersebut, kalangan yang merayakan biasanya akan saling membagikan ucapan selamat Hari Polwan sebagai salah satu bentuk saling menghormati dan memberikan afirmasi yang baik.
Ucapan tersebut dapat dibagikan juga oleh masyarakat luas sebagai salah satu bentuk dukungan terhadap kehadiran dan dedikasi para Polwan di Indonesia.
Tema HUT Polwan 2024
Tema yang diusung dalam HUT Polwan 2024 yakni bertajuk "Polwan Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas".
Tema HUT Polwan 2024 merefleksikan komitmen Polwan yang memiliki tugas tidak hanya menjaga keamanan publik, melainkan ikut andil berperan aktif dalam pembangunan ekonomi nasional.
Ucapan HUT Polwan 2024
1. Selamat Hari Polwan Indonesia! Semoga Polwan Indonesia selalu kuat dan presisi dalam menjalankan tugas, serta mendukung transformasi ekonomi menuju Indonesia Emas.
2. Selamat HUT Polwan ke-76! Polwan Presisi adalah bukti nyata bahwa perempuan Indonesia memiliki peran penting dalam membangun bangsa.
3. Selamat HUT Polwan 2024! Teruslah menjadi pahlawan bagi negeri ini.
4. Selamat Hari Jadi Polwan ke-76! Bersama Polwan Presisi, kita songsong masa depan yang lebih inklusif dan berkelanjutan untuk Indonesia yang lebih maju.
5. Dirgahayu Polwan Indonesia ke-76! Terima kasih telah menjadi pilar penting dalam menjaga keamanan dan stabilitas negeri ini. Teruslah berprestasi!
6. Selamat HUT Polwan 2024! Semangat juangmu dalam mendukung transformasi ekonomi bangsa adalah inspirasi bagi semua generasi.
7. Selamat Hari Polwan ke-76! Teruslah berjuang dengan hati yang tulus dan langkah yang presisi untuk Indonesia yang lebih baik.
8. Dirgahayu Polwan ke-76! Semoga terus menjadi pelindung setia bangsa.
9. Dirgahayu Polwan Indonesia! Dengan semangat Polwan Presisi, kita wujudkan percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.
10. Selamat HUT Polwan ke-76! Teruslah menjadi cahaya yang menerangi jalan menuju Indonesia Emas. Terima kasih atas dedikasimu!
11. Selamat Hari Ulang Tahun Polwan ke-76! Kehadiran Anda membawa perspektif baru yang sangat berharga dalam dunia kepolisian. Teruslah berkarya dengan Presisi!
12. Dirgahayu HUT Polwan ke-76! Semoga langkah kalian selalu diberkahi dalam mewujudkan Indonesia Emas yang kita impikan.
13. Selamat Hari Polwan! Terima kasih atas pengabdian Anda yang tak kenal lelah.
14. Selamat Hari Polwan ke-76! Anda adalah bukti nyata bahwa kelembutan hati dan ketegasan sikap dapat menjadi kekuatan besar dalam melayani masyarakat.
15. Selamat Hari Jadi Polwan ke-76! Mari kita dukung peran Polwan dalam mewujudkan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. Teruslah bersinar!
16. Selamat HUT POLWAN INDONESIA ke-75 semoga sukses selalu dalam menjaga keamanan dan ketertiban di negara yang kita cintai ini.
17. Selamat HUT Polisi wanita Indonesia ke-75. Teruslah mengayomi dan melindungi rakyat Indonesia.
18. Dirgahayu Polwan ke-76! Terimakasih atas dedikasi dan perjuangannya dalam menjaga keamanan publik, semoga Polwan semakin presisi!
19. Selamat Hari Polwan ke-76 Tahun 2024! Mari kita bekerja sama dalam hal membangun tatanan masyarakat yang lebih cerdas dan taat pada peraturan yang berlaku!
20. Dirgahayu HUT Polwan ke-76! Polwan Indonesia semakin maju dan presisi!
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Iswara N Raditya