Menuju konten utama

19 Bangunan di Sumba Timur Rusak Akibat Hujan Lebat & Angin Kencang

Saat ini warga yang rumahnya rusak berat diarahkan untuk mengungsi ke rumah tetangga dan keluarga terdekat.

19 Bangunan di Sumba Timur Rusak Akibat Hujan Lebat & Angin Kencang
Ilustrasi hujan lebat. FOTO/istockphoto

tirto.id - Angin kencang disertai hujan deras yang terjadi di Kecamatan Lewa, Kabupaten Sumba Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) mengakibatkan 18 rumah dan sebuah bangunan sekolah SMP Negeri 2 Kondamara mengalami kerusakan.

"Tim sudah melakukan pendataan. Jumlah bangunan rumah yang rusak sebanyak 18 unit, dan satu gedung sekolah," kata Bupati Sumba Timur, Gideon Mbiliyora, Rabu (27/11/2019) seperti dilansir laman Antara.

Gideon menjelaskan kerusakan bangunan rumah itu hanya terpusat di Desa Kondamara, Kecamatan Lewa, Sumba Timur.

Kepala Pelaksana BPBD Sumba Timur, Martina D Jera, secara terpisah menjelaskan, dari 18 rumah yang rusak, lima unit di antaranya rusak berat, lima rusak sedang, dan sembilan rusak ringan.

Ia menambahkan warga yang rumahnya rusak berat saat ini diarahkan untuk mengungsi ke rumah tetangga dan keluarga terdekat. Sedangkan warga lainnya membangun rumah darurat sebagai tempat tinggal sementara.

Sebelumnya, 84 unit rumah juga mengalami rusak ringan dan berat karena terdampak bencana alam angin kencang di Kabupaten Kupang, Minggu (24/11/2019).

"Berdasarkan data sementara terdapat 84 unit rumah yang mengalami kerusakan berat dan ringan akibat bencana angin kencang yang melanda Kabupaten Kupang. Proses pendataan sedang dilakukan Dinas Sosial bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)," kata Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kupang Nusa Tenggara Timur, Johanis Masneno di Oelamasi, Senin (25/11/2019).

Baca juga artikel terkait ANGIN KENCANG atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Agung DH