Menuju konten utama

15 Contoh Pertanyaan Wawancara PPG Prajabatan 2024 dan Jawaban

Berikut ini beberapa contoh pertanyaan wawancara PPG Prajabatan 2024 yang disertai dengan jawaban.

15 Contoh Pertanyaan Wawancara PPG Prajabatan 2024 dan Jawaban
Pelaksanaan seleksi kompetensi CAT-UNBK PPPK Guru dari pelamar umum di SMPN 2 Kuta Utara Dalung, Badung. (ANTARA/HO-Pemkab Badung.)

tirto.id - Tes wawancara PPG Prajabatan 2024 akan dilaksanakan setelah adanya pengumuman hasil tes substantif yang telah berlangsung pada 3-7 Juni 2024. Peserta yang lolos seleksi akan masuk ke tahap tes wawancara.

Tes wawancara Pendidikan Profesi Guru (PPG) sendiri akan dilaksanakan pada 1-31 Juli 2024. Tes ini, termasuk tes wawancara PPG prajabatan PGSD (Pendidikan Guru Sekolah Dasar), akan menggali tiga materi kepada peserta. Adapun tiga materinya yakni kepribadian, motivasi, dan kesiapan mengajar para calon guru.

Untuk ketiga materi tersebut, peserta harus mempersiapkan diri untuk mengikuti tahap seleksi wawancara. Adapun contoh pertanyaan tentang PPG tes wawancara ini, dapat dijadikan sebagai acuan dalam mempersiapkan diri mengikuti tes wawancara.

Sebelum menghadapi tes wawancara, peserta juga jangan lupa untuk memahami cara memperkenalkan diri saat wawancara PPG Prajabatan, karena pewawancara juga perlu mengenali calon PPG yang akan diwawancarainya.

Cara Memperkenalkan Diri saat Wawancara PPG Prajabatan

Memperkenalkan diri saat wawancara PPG Prajabatan hampir sama dengan perkenalan ketika wawancara kerja yang bisa dimulai dengan salam, lalu sebutkan nama lengkap Anda, asal atau domisili saat ini, serta sampaikan bahwa Anda merupakan peserta PPG Prajabatan tahun 2024.

Selanjutnya jelaskan juga secara singkat apa yang memotivasi Anda ingin mengikuti PPG Prajabatan tahun 2024 (batasi waktu cukup 1 menit saja).

Motivasi yang disampaikan misalnya Anda mengikuti program PPG Prajabatan karena percaya bahwa menjadi seorang guru adalah panggilan hidup. Anda ingin mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang mendalam dalam bidang pendidikan agar dapat memberikan kontribusi maksimal dalam membentuk generasi penerus bangsa. Tambahkan juga bahwa program PPG Prajabatan akan memberikan landasan yang kuat dalam teori dan praktik pendidikan, serta memperluas jaringan profesional Anda di bidang ini.

Kumpulan Contoh Pertanyaan Wawancara PPG Prajabatan 2024 dan Jawabannya

Berikut ini beberapa pertanyaan wawancara guru soal PPG Prajabatan dan jawabannya yang bisa jadi acuan saat akan menghadapi tes.

1. Bagaimana guru menghadapi tantangan dalam mengajar di lingkungan yang beragam?

Jawaban: Perlu dipahami bahwa mengajar di lingkungan yang beragam memerlukan fleksibilitas dan pemahaman yang mendalam tentang perbedaan budaya, latar belakang, dan kebutuhan belajar siswa. Seorang guru sudah seharusnya berusaha untuk menciptakan lingkungan belajar yang inklusif dan adil, menggunakan pendekatan pengajaran yang bervariasi untuk memenuhi kebutuhan individu siswa. Selain itu, guru juga harus terus belajar dan beradaptasi dengan situasi baru untuk memastikan semua siswa mendapatkan kesempatan yang sama untuk belajar dan berkembang.

2. Bagaimana cara guru mendukung perkembangan individu setiap siswa dalam kelas yang besar?

Jawaban: Dalam kelas yang besar, penting untuk memastikan bahwa setiap siswa mendapatkan perhatian dan dukungan yang mereka butuhkan. Guru harus menggunakan strategi pembelajaran diferensiasi, di mana perlu menyesuaikan materi dan metode pengajaran sesuai dengan kebutuhan, minat, dan kemampuan individu siswa. Bapak/ibu guru mesti memanfaatkan waktu individu atau kelompok kecil untuk memberikan bantuan tambahan. Selain itu, sebagi seorang guru juga penting menciptakan suasana kelas yang mendukung kolaborasi antar siswa, sehingga mereka bisa saling membantu dan belajar satu sama lain.

3. Bagaimana cara untuk menangani siswa yang memiliki masalah disiplin di kelas?

Jawaban: Untuk menangani masalah disiplin di kelas, perlu diterapkan pendekatan yang tegas namun tetap adil. Pertama, menetapkan aturan kelas yang jelas dan memastikan semua siswa memahami konsekuensi dari pelanggaran aturan tersebut. Jika ada siswa yang melanggar, maka perlu berbicara secara pribadi dengan mereka untuk memahami alasan di balik perilaku tersebut dan mencari solusi bersama. Selain itu, orang tua juga harus dilibatkan jika diperlukan, dan mencari pendekatan yang bisa membantu siswa untuk memperbaiki perilakunya.

4. Bagaimana Anda menilai keberhasilan pembelajaran yang Anda berikan?

Jawaban: Keberhasilan pembelajaran dapat dinilai dari berbagai aspek, seperti pencapaian akademis siswa, perkembangan keterampilan sosial dan emosional mereka, serta umpan balik dari siswa dan orang tua. Saya akan menggunakan berbagai metode evaluasi, termasuk tes tertulis, observasi, dan proyek-proyek kreatif, untuk mengukur pemahaman dan keterlibatan siswa. Selain itu, sebagai guru tentu akan mendorong siswa untuk memberikan umpan balik secara terbuka agar saya dapat terus meningkatkan metode pengajaran yang diberikan sesuai dengan kebutuhan mereka.

5. Apa yang perlu dilakukan untuk terus mengembangkan diri sebagai seorang guru?

Jawaban: Sebagai seorang guru perlu berkomitmen untuk terus belajar dan berkembang. Ikuti pula berbagai pelatihan dan workshop untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan guru dalam bidang pendidikan. Guru juga perlu membaca literatur pendidikan terkini dan berpartisipasi dalam komunitas profesional guru untuk bertukar pengalaman dan mendapatkan wawasan baru. Selain itu, secara pribadi, saya akan reflektif terhadap praktik pengajaran saya sendiri dan selalu mencari cara untuk meningkatkan efektivitas dan dampak pembelajaran yang saya berikan.

6. Bagaimana cara memanfaatkan waktu belajar yang sedikit?

Jawaban: Menggunakan metode belajar yang simpel seperti metode ceramah yang dipadatkan sehingga mampu memaksimalkan waktu. Selain itu, guru memberikan penugasan terhadap siswa untuk dikerjakan di rumah.

7. Bagaimana caranya agar siswa dapat mengungkap permasalahan kehidupan siswa?

Jawaban: Melakukan konseling oleh wali kelas dan kesiswaan. Di sekolah, tradisi yang dikembangkan adalah melakukan kunjungan ke siswa (home visit) untuk menemui orang tua mereka langsung. Output yang diharapkan dari kegiatan ini adalah memetakan persoalan hidup yang mengelili siswa secara kekeluargaan dan sosial.

8. Bagaimana caranya untuk menumbuhkembangkan semangat belajar peserta didik?

Jawaban: Sangat diperlukan strategi untuk selalu menumbuhkembangkan semangat belajar peserta didik. Adapun upaya untuk menumbuhkembangkan semangat mereka dilakukan dengan mengingatkan peserta didik akan masa depan dan keadaan orang tua di rumah mereka. Melalui refleksi psikologis tersebut, siswa akan mampu mengisi ulang semangat mereka untuk belajar lebih giat lagi.

9. Apa cara guru dalam memperbaiki perilaku negatif yang terdapat pada siswa?

Jawaban: memberikan hukuman dengan menekan nasihat-nasihat ketika dihukum. Penyadaran kepada siswa yang masih suka bersikap tidak baik tidak bisa hanya dengan memberikan hukuman yang bersifat fisik semata, tetapi diperlukan juga penekanan-penekanan psikologis melalui nasihat yang sifatnya personal.

10. Bagaimana cara membentuk siswa agar mencerminkan sikap orang bertanggung jawab?

Jawaban: Sekolah memiliki aturan tata tertib yang bertujuan membentuk rasa tanggung jawab terhadap siswa di sekolah ini. Misalnya, dalam tata tertib sekolah itu tercantum yaitu membuang sampah pada tempatnya. Ketika melihat sampah berserakan di dalam kelas atau di luar kelas, diharapkan untuk memungutnya dan menempatkan di tempat sampah.

11. Bagaimana cara membentuk siswa agar memiliki pengetahuan teknologi?

Jawaban: Teknologi memiliki peran penting dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi belajar mengajar. Kemajuan teknologi masa sekarang ini sangat cepat sekali. Bahkan sekarang kita belum benar-benar mampu menguasai salah satu teknologi yang satu sudah ada teknologi yang diciptakan untuk yang lebih baru. Jadi untuk membentuk siswa agar memiliki pengetahuan teknologi, kami memperkenalkan kepada mereka teknologi-teknologi terbaru melalui media belajar. Selain itu, saya juga akan memastikan bahwa teknologi dapat digunakan siswa secara bijaksana.

12. Bagaimana cara belajar agar siswa menjadi aktif dalam mengajukan pertanyaan?

Jawaban: Dengan cara, biasanya banyak guru mata pelajaran yang menggunakan metode diskusi kelas. Akan tapi tidak semua mata pelajaran menggunakan metode diskusi untuk bermaksud membentuk siswa menjadi aktif dalam mengajukan pertanyaan.

13. Bagaimana cara memahami sifat yang dimiliki anak?

Jawaban: Kita bisa mengetahui dan memahami sifat siswa semuanya di dalam kelas, kita memanfaatkan teman-teman kelasnya dengan cara bersama. Caranya adalah kita minta kepada semua siswa yang ada di dalam kelas untuk menilai teman-temannya yaitu mencari kekurangan dan kelebihannya lebih-lebih ketika proses belajar pembelajaran berlangsung dan kita memberikan waktu kurang lebih 15 menit.

14. Bagaimana cara memanfaatkan waktu belajar yang banyak?

Jawaban: Waktu yang banyak dapat dijadikan sebagai kesempatan oleh bapak/ibu guru untuk memperluas dan memperdalam dari materi pelajaran. Waktu yang banyak juga dapat dimanfaatkan untuk mengevaluasi pengetahuan atau sejenis feedback terhadap siswa yang lebih banyak dari apa yang mereka dengar atau simak selama dijelaskan oleh bapak/ibu gurunya.

15. Proses pembelajaran, sebaiknya dimanfaatkan. Bagaimana cara memanfaatkan waktu belajar yang sedikit?

Jawaban: Materi yang kita mau bahas, waktunya sedikit. Sehingga pendidik hanya menyampaikan poin-poinnya saja. Setelah itu, kita berikan penugasan kepada siswa untuk dikerjakan di rumah dan ketika masuk pada pertemuan berikutnya baru kita membahasnya secara bersama-sama.

Baca juga artikel terkait PPG PRAJABATAN 2024 atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Dipna Videlia Putsanra
Penyelaras: Dhita Koesno