tirto.id - Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Imin, akan langsung bergeser ke rumah pemenangannya di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2024).
Ia dan keluarga bergeser setelah menyalurkan hak suaranya untuk Pemilu 2024 di tempat pemungutan suara (TPS) 23 yang terletak di Jalan Kemang Raya, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
"Setelah ini bergeser ke rumah pemenangan," katanya, usai mencoblos, Rabu.
Ia mengaku lega usai mencoblos. Bagaimana tidak, Imin bersama capresnya Anies Baswesan telah berkampanye selama 75 hari non-stop.
"Plong rasanya [setelah mencoblos]," sebut Imin.
Penulis: Tim News
Editor: Tim Editor News