tirto.id - Marketing and Communication Department Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk Irra Susiyanti menjelaskan, Selasa (1/10/2019) pagi, Tol Dalam Kota sudah beroperasi normal usai demonstrasi mahasiswa.
Setelah kemarin Jasa Marga melakukan pengalihan lalu lintas Tol Dalam Kota, yang menuju lokasi demo di kedua arah.
Petugas Jasa Marga segera melakukan pembersihan dan memastikan kondisi jalan tol sudah dapat dilintasi pengguna jalan dengan aman.
"Setelah memastikan kondisi lajur aman dan dapat dilintasi, atas diskresi Kepolisian pukul 04.35 WIB Tol Dalam Kota dari Cawang-Slipi dapat dibuka, serta menyusul arah sebaliknya 04.40 WIB juga telah dibuka," terang dia dalam keterangan resmi yang diterima Tirto, Selasa (1/10/2019).
Ia mengatakan sejak pukul 05.00 WIB Jalan Tol Dalam Kota (Cawang-Slipi) kedua arahnya dapat dilintasi kendaraan.
Jasa Marga mengimbau agar pengguna jalan tetap berhati-hati. Untuk mendapatkan informasi terkait tol Jasa Marga dapat diperoleh di Call Center 24 jam pada nomor 14080.
Sebagai informasi, demonstrasi di sekitar gedung DPR berakhir ricuh setelah massa pelajar melempari polisi dengan benda-benda berbahaya.
Aksi pada Senin (30/9/2019) ini sedianya dilakukan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Indonesia di depan gedung MPR/DPR, yakni sekitar Jalan Gatot Subroto. Mereka memiliki tujuan yang jelas, yakni mendesak penerbitan Perppu untuk mencabut UU KPK hasil revisi DPR hingga penyampaian solidaritas terhadap rekan-rekannya yang 'tumbang' ketika aksi 24 September 2019.
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Maya Saputri