Menuju konten utama

Update Jadwal Liga 1 2021 & Format Kompetisi Kala Pandemi COVID-19

Setelah menyelenggarakan Piala Menpora 2021, PT LIB dan PSSI akan mengupayakan Liga 1 2021 bisa digelar di tengah pandemi COVID-19.

Update Jadwal Liga 1 2021 & Format Kompetisi Kala Pandemi COVID-19
Persija vs Persib di final Piala Menpora 2021. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/aww.

tirto.id - Setelah menyelenggarakan Piala Menpora 2021, PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan PSSI akan mengupayakan Liga 1 2021 bisa digelar di tengah pandemi COVID-19. PT LIB sudah punya bayangan mengenai jadwal dan format kompetisi level tertinggi di tanah air itu.

Turnamen pramusim Piala Menpora 2021 telah tuntas. Persija Jakarta tampil sebagai juara setelah mengalahkan Persib Bandung di final. Hanya saja, pendukung Persija melakukan konvoi untuk merayakan kemenangan. Di Bandung, terjadi pula aksi kekecewaan dari suporter Persib usai kekalahan dari Persija.

Untuk itu, Mochamad Iriawan selaku Ketua Umum PSSI menggelar pertemuan dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali pada Selasa (27/4/2021) di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Senayan, Jakarta.

Pertemuan Ketua Umum PSSI dan Menpora ini juga dihadiri oleh Asisten Kapolri Bidang Operasi (Asop) Irjen Imam Sugianto, Kepala Bidang Penanganan Kesehatan Satgas COVID-19 Alexander Ginting, serta Direktur Olahraga Persija Ferry Paulus.

Mochamad Iriawan bersyukur gelaran Piala Menpora 2021 berlangsung tanpa kendala yang berarti, meskipun sempat terjadi hal-hal yang tidak diinginkan usai turnamen tersebut yang dilakukan oleh pendukung Persija dan Persib.

"Alhamdulillah, semuanya dapat berjalan lancar, aman, dan tepat waktu. Dan tidak ada satupun penyebaran COVID-19 atau klaster baru dalam kegiatan Piala Menpora 2021, itu yang paling penting," ucapnya dikutip dari laman resmi PSSI.

Mengenai aksi konvoi suporter Persija dan insiden di Bandung oleh pendukung Persib, Mochamad Iriawan mengatakan cukup kecewa. Namun, hal-hal tersebut akan dijadikan sebagai evaluasi agar tidak terjadi lagi saat Liga 1 2021 nanti digulirkan.

"Kami menyayangkan peristiwa ini terjadi. Tentu nanti akan jadi evaluasi PSSI apa yang akan dilakukan pada oknum suporter ini," kata Mochamad Iriawan.

"Karena memang ada kelompok suporter yang betul-betul ikut menjaga dan berkomitmen di Piala Menpora. Jadi biarlah ini menjadi evaluasi bersama," tandas pria yang akrab disapa Iwan Bule ini.

Jadwal & Rencana Format Liga 1 2021

PSSI dan PT LIB merencanakan jadwal Liga 1 2021 dapat dimulai tanggal 3 Juli 2021 mendatang meskipun izin keramaian dari Kepolisian RI hingga kini belum diterbitkan.

Dilansir Antara, Rabu (28/4/2021), Akhmad Hadian Lukita selaku Direktur Utama PT LIB menyatakan bahwa pihaknya dan PSSI sudah mengirimkan kepada Polri terkait surat permohonan izin keramaian Liga 1 dan Liga 2 2021.

Surat permohonan izin keramaian tersebut juga ditembuskan kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Kementerian Kesehatan, dan Satgas Penanganan COVID-19.

Mengenai rencana format kompetisi, Ahmad Hadian Lukita mengatakan, Liga 1 2021 kemungkinan akan mengacu pada Piala Menpora 2021 lalu, yakni melangsungkan seluruh pertandingan di satu pulau demi meminimalisir penyebaran COVID-19.

"Namun, nanti format kompetisinya tetap liga seperti biasa, home and away. Bedanya, Piala Menpora itu turnamen yang dibagi ke dalam 4 grup, sementara Liga 1 tidak demikian," ungkap Akhmad Hadian Lukita.

PT LIB menyebut format kompetisi Liga 1 2021 secara terpusat nanti sebagai bubble to bubble atau gelembung ke gelembung.

Ilustrasinya, semisal Liga 1 2021 digelar di Pulau Jawa, setiap tim akan memilih stadion kandang masing-masing di kota-kota yang telah ditunjuk.

Di tiap-tiap klub bakal diterapkan bubble (gelembung) untuk membatasi ruang gerak pemain, pelatih, serta ofisial dengan protokol kesehatan yang ketat.

Seluruh personel tim baru beraktivitas dari satu tempat ke tempat lain, yang juga dengan menerapkan protokol kesehatan, hanya ketika berlatih maupun bertanding.

Format dan regulasi ini sebenarnya sudah dijalankan saat Piala Menpora 2021 lalu. Piala Menpora 2021 diikuti oleh 17 tim yang dibagi ke dalam 4 grup.

Di babak penyishan grup, masing-masing kelompok bertanding di 4 kota yang berbeda, yakni Bandung, Solo, Sleman, dan Malang.

Daftar Tim Peserta Liga 1 2021

Arema FC

Bali United

Barito Putera

Bhayangkara FC

Borneo FC

Madura United

Persebaya Surabaya

Persela Lamongan

Persipura Jayapura

Persib Bandung

PSS Sleman

PSIS Semarang

PSM Makassar

Persija Jakarta

TIRA Persikabo

Persik Kediri

Persita Tangerang

Persiraja Banda Aceh

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2021 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Fitra Firdaus