tirto.id - Jadwal terbaru Timnas Indonesia kembali dirilis oleh PSSI. Setelah menghadapi Afghanistan di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), pada 25 Mei 2021, skuad Garuda akan kembali melakoni laga uji coba di lokasi yang sama, yakni melawan Oman. Jadwal Timnas Indonesia vs Oman bakal dihelat tanggal 29 Mei 2021.
Federasi sepak bola Oman telah memberikan konfirmasi kepada PSSI terkait jadwal laga uji coba melawan Timnas Indonesia di UEA nanti. Pasukan Merah-Putih rencananya akan diterbangkan ke UEA pada 10 Mei 2021 mendatang.
“Komunikasi PSSI dengan beberapa federasi dan berbuah positif. Setelah Afghanistan yang sudah konfirmasi melakukan uji coba dengan Timnas Indonesia pada 25 Mei mendatang, federasi Oman juga sepakat untuk melakukan uji coba,” kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dikutip dari laman resmi federasi.
“Ini tentu menjadi kabar positif sebagai bagian dari persiapan Timnas Indonesia untuk menghadapi pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Uni Emirat Arab nanti,” tambah mantan Kapolda Metro Jaya, Jawa Barat, dan NTB yang akrab disapa Iwan Bule ini.
UEA memang telah ditetapkan oleh konfederasi sepak bola Asia atau AFC sebagai lokasi tunggal untuk menggelar pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G. Timnas Indonesia berada di grup tersebut bersama Vietnam, Malaysia, Thailand, dan UEA.
Pemanasan Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2022
Di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, posisi Timnas Indonesia berada di ujung tanduk setelah selalu menelan kekalahan dalam 5 pertandingan di Grup G yang telah dijalani.
Skuad Merah Putih yang kala itu masih ditangani oleh Simon McMenemy kini terbenam di dasar klasemen Grup G tanpa poin dan baru memasukkan 3 gol serta sudah kebobolan 16 gol.
Dua tim yang berhak lolos ke babak selanjutnya adalah juara grup dan runner-up. Pemimpin klasemen Grup G saat ini ditempati oleh Vietnam dengan koleksi 11 poin berkat 3 kemenangan, 2 imbang, dan belum pernah kalah dalam 5 pertandingan.
Sedangkan urutan kedua klasemen Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia diisi oleh negeri jiran Malaysia yang mengumpulkan 9 poin. Adapun posisi 3 dan 4 masing-masing dihuni oleh Thailand dengan 8 poin dan UEA yang memiliki 6 poin.
Timnas Indonesia yang saat ini dibesut oleh Shin Tae-yong masih menyisakan 3 laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G, yakni menghadapi Thailand pada 3 Juni 2021, kemudian melawan Vietnam tanggal 7 Juni 2022, dan terakhir meladeni tuan rumah UEA pada 11 Juni 2021.
Laga uji coba kontra Afghanistan serta Oman pada akhir Mei 2021 nanti bakal menjadi pertandingan pemanasan bagi Irfan Bachdim dan kawan-kawan sebelum menjalani 3 laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G di UEA.
“Pelatih Shin Tae-yong menginginkan setidaknya ada dua laga uji coba sebagai laga pemanasan yang harus dilakoni Timnas Indonesia sebelum menghadapi sisa pertandingan babak kualifikasi Piala Dunia 2022 nanti,” ungkap Direktur Teknik PSSI,
“Kami sudah berkomunikasi dan sudah konfirmasi jika dua negara ini [Afghanistan dan Oman] yang akan bertanding di UEA nanti,” imbuh mantan pelatih Timnas Indonesia U19 dan U23 yang juga pernah menukangi Bali United ini.
Klasemen Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia
# | Tim | MN | M | S | K | MG | KG | SG | P |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
1 | Vietnam | 5 | 3 | 2 | 0 | 5 | 1 | +4 | 11 |
2 | Malaysia | 5 | 3 | 0 | 2 | 8 | 6 | +2 | 9 |
3 | Thailand | 5 | 2 | 2 | 1 | 6 | 3 | +3 | 8 |
4 | UEA | 4 | 2 | 0 | 2 | 8 | 4 | +4 | 6 |
5 | Indonesia | 5 | 0 | 0 | 5 | 3 | 16 | -13 | 0 |
Editor: Agung DH