Menuju konten utama
Periksa Fakta

Hoaks AFC Diskualifikasi Korea Utara dari Piala Asia U-17 2025

Tidak ada satupun pernyataan resmi dari AFC yang membenarkan klaim tersebut.

Hoaks AFC Diskualifikasi Korea Utara dari Piala Asia U-17 2025
Header Periksa Fakta Diskualifikasi Korea Utara. tirto.id/Fuad

tirto.id - Tim Nasional Sepak Bola Indonesia U-17 (Timnas U-17) takluk dengan skor telak 0-6 dari Korea Utara dalam laga perempat final Piala Asia U-17 2025 yang digelar di Stadion King Abdullah Sports City Hall, Jeddah, Arab Saudi, Senin (14/4/2025).

Kekalahan telak skuad asuhan Pelatih Nova Arianto dari Korea Utara ini terbilang cukup mengejutkan bagi para pecinta sepak bola tanah air. Pasalnya, Evandra Florasta dkk tampil cukup gemilang pada saat fase grup dengan berhasil menyapu bersih kemenangan atas sejumlah lawan berat seperti Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan.

Hasil laga ini pun ramai menjadi perbincangan di sejumlah platform media sosial, tak terkecuali membahas soal dugaan pencurian umur yang dilakukan Timnas Korea Utara dalam ajang ini.

Akun Facebook “Purwanto Adhi” (arsip) misalnya, mengunggah klaim yang menyebut bahwa Asian Football Confederation/Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) memutuskan untuk mendiskualifikasi Korea Utara dari gelaran Piala Asia U-17 2025. Disebutkan juga dalam keputusan tersebut bahwa AFC turut membatalkan kemenangan Korea Utara atas Timnas Indonesia dalam ajang tersebut.

Klaim itu diunggah pada Rabu (16/4/2025) melalui unggahan yang menampilkan gambar Presiden AFC Shaikh Salman bin Ibrahim Al-Khalifa.

Dengan Keputusan Tegas Hari Ini Saya dan AFC Mendiskualifikasi Korea Utara,” tulis keterangan gambar dalam unggahan tersebut.

Foto Periksa Fakta Diskualifikasi Korea Utara

Foto Periksa Fakta Diskualifikasi Korea Utara. foto/hotline periksa fakta tirto

Tirto juga menemukan klaim serupa diunggah oleh kanal YouTube “Garuda IDN - Berita Timnas Terlengkap” dalam video berjudul “🔴Presiden AFC Banned Korea Utara❗Keputusan Cerdas Demi Nama Baik Piala Asia” yang juga diunggah pada Rabu (16/4/2025).

Takut Disanksi Oleh FIFA, Pihak AFC Langsung Keluarkan Korea Utara Dari Turnamen Piala Asia U17 2025,” tulis keterangan teks dalam video tersebut.

Sepanjang Rabu (16/4/2025) hingga Senin (21/4/2025) atau selama lima hari tersebar di Facebook, unggahan tersebut telah memperoleh 107 tanda suka dan 47 komentar. Lantas, benarkah AFC mendiskualifikasi Korea Utara dari Piala Asia U-17?

Penelusuran Fakta

Pertama-tama Tirto menonton video yang disertakan dalam unggahan Youtube tersebut. Pada menit awal, kami menemukan cuplikan video yang menampilkan pidato Presiden AFC Shaikh Salman bin Ibrahim Al-Khalifa yang diklaim mengumumkan diskualifikasi Korea Utara dari Piala Asia U-17.

Meski begitu, kami tidak menemukan adanya pernyataan dari Shaik Salman dalam pidato tersebut maupun dalam keseluruhan video yang membuktikan klaim bahwa AFC mendiskualifikasi Korea Utara dari Piala Asia U-17.

Tirto menemukan kesamaan antara gambar Presiden AFC Shaikh Salman bin Ibrahim Al-Khalifa yang disertakan dalam unggahan Facebook dan YouTube. Kami kemudian melakukan penelusuran untuk mengetahui asal usul dan konteks dari foto tersebut dengan menggunakan teknik reverse image search dari Google.

Hasil penelusuran mengarahkan kami ke video Shaikh Salman yang diunggah di kanal YouTube resmi AFC “theafcdotcom” berjudul "Shaikh Salman promises delegates: 'I won't mortgage FIFA'" yang diunggah pada 25 Februari 2016.

Unggahan foto Shaikh Salman yang disertakan dalam unggahan Facebook dan YouTube kemungkinan besar berasal dari video tersebut. Hal ini dibuktikan dengan kesamaan pakaian yang digunakan, meliputi jas dan dasi dan juga mimbar AFC yang juga nampak dalam video tersebut.

Tirto lantas menonton secara utuh video asli berdurasi tiga menit dan 50 detik tersebut. Hingga akhir video, kami sama sekali tidak menemukan pernyataan dari Shaikh Salman yang membenarkan klaim bahwa AFC mendiskualifikasi Korea Utara dari Piala Asia U-17. Selain itu, video tersebut merupakan video lama pada tahun 2016 yang tidak terkait konteks Piala Asia U-17 baru-baru ini.

Karena klaim ini mencatut nama AFC, Tirto lantas mengunjungi situs resmi induk organisasi sepak bola asia tersebut. Hasilnya, kami tidak menemukan satupun informasi resmi dari situs resmi maupun kanal media sosial resmi milik AFC yang membenarkan klaim bahwa organisasi tersebut mendiskualifikasi Korea Utara dari Piala Asia U-17.

Sebagai informasi, Korea Utara sendiri tidak didiskualifikasi dari gelaran Piala Asia U-17 2025. Jong Hyon-ju dkk melaju ke semi final ajang tersebut dan berhadapan dengan Uzbekistan. Dalam laga yang digelar pada Kamis (17/4/2025) di King Fahd Sport City Stadium itu, skuad asuhan pelatih O Thae-song takluk dari Uzbekistan dengan skor 0-3.

Piala Asia U-17 2025 sendiri telah resmi berakhir dengan Uzbekistan keluar menjadi juara turnamen antar kelompok umur tersebut. Di laga final, Uzbekistan menundukkan tim tuan rumah Arab Saudi 2-0 dalam laga final di Stadion King Fahd Sports City, Taif, Arab Saudi, pada Minggu (20/4/2025).

Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelusuran fakta yang dilakukan, tidak ditemukan bukti yang membenarkan klaim bahwa AFC mendiskualifikasi Korea Utara dari Piala Asia U-17.

Tidak ada pernyataan resmi dari AFC terkait klaim tersebut. Foto dan video yang disertakan dalam unggahan klaim pun merupakan foto lama pada tahun 2016 lalu yang sama sekali tidak terkait dengan kebenaran klaim ini.

Jadi, informasi yang menyebut bahwa AFC mendiskualifikasi Korea Utara dari Piala Asia U-17 bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).

==

Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Decode, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id.

Baca juga artikel terkait OLAHRAGA atau tulisan lainnya dari Alfitra Akbar

tirto.id - Olahraga
Penulis: Alfitra Akbar
Editor: Farida Susanty