Menuju konten utama

Update Harga Pangan Hari Ini: Beras & Minyak Goreng Mulai Turun

Update harga komoditas pangan seperti beras dan minyak goreng mulai turun pada Rabu (20/9/2023).

Update Harga Pangan Hari Ini: Beras & Minyak Goreng Mulai Turun
Ilustrasi Pasar Tradisional. Foto/Grab Indonesia

tirto.id - Harga komoditas pangan seperti beras, telur, daging ayam, daging sapi, bawang putih, bawang merah, cabai, gula, hingga minyak goreng mengalami penurunan harga. Hal tersebut terlihat berdasarkan data panel harga pangan yang dilansir dari laman Badan Pangan Nasional (Bapanas), Rabu (20/9/2023).

Harga beras medium saat ini akhirnya mengalami penurunan. Rerata harganya mencapai Rp12.850 per kilogram (kg) dari yang sebelumnya menyentuh Rp12.930 per kg.

Tidak hanya beras medium, beras premium juga kompak mengalami penurunan harga. Rerata harganya mencapai Rp14.380 per kg dari yang sebelumnya menyentuh Rp14.530 per kg.

Telur ayam saat ini kembali mengalami penurunan harga. Rerata harganya mencapai Rp28.060 per kg dari yang sebelumnya menyentuh Rp28.520 per kg.

Harga daging ayam saat ini terus mengalami penurunan. Rerata harganya mencapai Rp34.000 per kg dari yang sebelumnya menyentuh Rp34.670 per kg.

Daging sapi mengalami penurunan harga yang signifikan hari ini. Rerata harganya mencapai Rp133.110 per kg. Padahal, sebelumnya harga daging sapi menyentuh Rp134.520 per kg.

Berlanjut ke komoditas sayuran seperti, bawang putih hari ini juga ikut mengalami penurunan harga. Rerata harganya mencapai Rp36.680 per kg dari yang sebelumnya menyentuh Rp36.910 per kg.

Sama seperti bawang putih, bawang merah juga terus mengalami penurunan harga hari ini. Rerata harganya mencapai Rp22.480 per kg dari yang sebelumnya harga bawang merah menyentuh Rp23.440 per kg.

Cabai rawit merah hari ini mengalami penurunan harga yang sangat signifikan. Rerata harganya mencapai Rp32.380 per kg dari yang sebelumnya menyentuh Rp34.360 per kg.

Cabai merah keriting juga kompak merangkak turun harganya saat ini. Rerata harganya mencapai Rp34.840 per kg dari yang sebelumnya menyentuh Rp36.420 per kg.

Harga gula saat ini tengah mengalami penurunan. Rerata harganya mencapai Rp14.850 per kg dari yang sebelumnya menyentuh Rp14.960 per kg.

Minyak goreng kemasan juga ikut mengalami penurunan harga. Rerata harganya mencapai Rp17.210 per kg dari yang sebelumnya harga minyak goreng kemasan menyentuh Rp17.410 per kg.

Tidak hanya minyak goreng kemasan, minyak goreng curah juga ikut mengalami penurunan harga. Rerata harganya mencapai Rp14.570 per kg dari yang sebelumnya menyentuh Rp14.650 per kg.

Baca juga artikel terkait UPDATE HARGA PANGAN HARI INI atau tulisan lainnya dari Hanif Reyhan Ghifari

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Hanif Reyhan Ghifari
Penulis: Hanif Reyhan Ghifari
Editor: Anggun P Situmorang