Menuju konten utama
Pandemi COVID-19

Update Corona Indonesia 4 Februari: Positif 11.434 & Meninggal 231

Per 4 Februari terdapat 68.744 spesimen yang diperiksa. Hasilnya adalah 11.434 orang positif, sembuh 11.641 pasien, dan meninggal 231 orang.

Update Corona Indonesia 4 Februari: Positif 11.434 & Meninggal 231
Petugas kesehatan mengambil sampel usap saat tes cepat antigen COVID-19 di Lapangan Puputan Badung, Denpasar, Bali, Senin (1/2/2021). ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/wsj.

tirto.id - Kasus aktif COVID-19 di Indonesia terus meningkat seiring dengan penambahan kasus baru yang konsisten di atas 10.000-an dalam sebulan terakhir. Per 4 Februari terdapat pasien dalam perawatan atau kasus aktif sebanyak 174.798 orang.

Berdasarkan data Satgas COVID-19, hari ini terdapat 68.744 spesimen yang diperiksa. Hasilnya adalah 11.434 orang terkonfirmasi positif (total 1.123.105), sembuh 11.641 pasien (total 917.306), dan meninggal dunia 231 orang (31.001).

Sementara kasus suspek per hari ini tercatat 74.260 orang. Jumlah tersebut berdasarkan data yang masuk ke pemerintah pusat secara bertahap hingga Kamis siang, baik melalui tes real time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) maupun Tes Cepat Molekuler (TCM).

Per hari ini, terdapat sembilan provinsi yang menyumbang kasus baru di atas 200 orang, yaitu:

  • DKI Jakarta: kasus baru 3.632, sembuh 3.963, meninggal 40 orang
  • Jawa Barat: kasus baru 2.020, sembuh 2.366, meninggal 10 orang
  • Jawa Tengah: kasus baru 1.775, sembuh 786, meninggal 80 orang
  • Kalimantan Timur: kasus baru 732, sembuh 707, meninggal 4 orang
  • Jawa Timur: kasus baru 679, sembuh 814, meninggal 39 orang
  • DI Yogyakarta: kasus baru 321, sembuh 229, meninggal 6 orang
  • Sulawesi Selatan: kasus baru 300, sembuh 435, meninggal 3 orang
  • Bali: kasus baru 216, sembuh 365, meninggal 9 orang
  • Sulawesi Tengah: kasus baru 207, sembuh 204, meninggal 5 orang.
Sementara itu, terdapat enam provinsi yang penambahan kasus barunya di atas 100 orang, antara lain: Nusa Tenggara Timur atau NTT (158), Papua (145), Sumatera Utara (126), Bangka Belitung (121), Kalimantan Selatan (111), dan Sulawesi Barat (100).

Baca juga artikel terkait UPDATE CORONA atau tulisan lainnya dari Abdul Aziz

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Zakki Amali