Menuju konten utama

Ucapan Idul Fitri 2022: Selamat Lebaran Bahasa Inggris & Indonesia

Muhammadiyah menetapkan 1 Syawal 1443 H atau Lebaran 2022 jatuh pada 2 Mei 2022 dan daftar ucapan selamat Idul Fitri 2022 Bahasa Inggris dan Indonesia.

Ucapan Idul Fitri 2022: Selamat Lebaran Bahasa Inggris & Indonesia
Ilusstrasi Lebaran. foto/istockphoto

tirto.id - Pemerintah melalui Kementerian Agama rencananya akan menggelar sidang isbat 1 Syawal 1443 H pada Minggu, 1 Mei 2022 petang. Sidang isbat ini akan menetapkan tanggal perayaan Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran 2022.

Sementara itu, Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah menetapkan 1 Syawal 1443 H atau Lebaran 2022 jatuh pada Senin, 2 Mei 2022.

Ketentuan tersebut tertuang di dalam Maklumat Nomor 01/MLM/I.0/E/2022 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1443 H.

Sebelumnya, pemerintah juga telah menetapkan penambahan 4 hari cuti bersama pada 2022 yang berkaitan dengan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1443 H.

Penetapan ini berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama (Menag), Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menteri PANRB) Nomor 375 Tahun 2022, Nomor 1 Tahun 2022, Nomor 1 Tahun 2022 yang ditandatangani 7 April 2022.

Mengutip laman Sekretariat Kabinet, dalam SKB terbaru tersebut Menag Yaqut Cholil Qoumas, Menaker Ida Fauziyah, dan Menteri PANRB Tjahjo Kumolo menyepakati adanya tambahan cuti bersama yaitu pada 29 April dan 4 hingga 6 Mei 2022. Sementara itu, hari libur nasional untuk Hari Raya Idul Fitri 1443 H ditetapkan 2 hingga 3 Mei 2022.

Meski tahun ini pemerintah telah memperbolehkan masyarakat untuk melakukan mudik Lebaran 2022 dengan syarat dan ketentuan yang berlaku, tetapi bagi Anda yang tak bisa mudik ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk merayakan Idul Fitri.

Selain berkirim bingkisan atau parsel Lebaran, cara lain yang bisa dilakukan untuk merayakan Lebaran 2022 adalah mengirimkan ucapan spesial kepada keluarga maupun kolega yang merayakan Lebaran.

Infografik SC Ucapan Selamat Idul Fitri

Infografik SC Ucapan Selamat Idul Fitri. tirto.id/Quita

Daftar ucapan selamat Idul Fitri 2022 dalam Bahasa Inggris dan Indonesia

Berikut beberapa kumpulan dan rekomendasi ucapan selamat Idul Fitri 2022 dalam Bahasa Inggris dan Indonesia seperti dilansir dari India Today dan Islamic Finder.

1. Saya mengucapkan selamat Idul Fitri untukmu dan keluargamu. Semoga Allah menerima semua doamu dan memaafkan semua kesalahanmu.

2. Idul Fitri! Semoga hari istimewa ini membawa kedamaian, kebahagiaan, dan kemakmuran bagi semua orang.

3. Selamat Idul Fitri! Semoga Anda dan keluarga Anda mendapatkan Idul Fitri yang sangat bahagia dan sejahtera.

4. Selamat Idul Fitri! Semoga semua keinginan Anda terwujud di Idul Fitri ini.

5. Selamat merayakan Hari Raya Idul Fitri, semoga Idul Fitri kali ini menjadi yang terbaik untuk kita semua.

6. Semoga Allah menerima semua doa kita dan mengampuni segala kesalahan kita, selamat merayakan Idul Fitri 2022.

7. Ini adalah hari di mana kita harus berterima kasih kepada Allah untuk semua hal indah yang ada di sekitar kita. Selamat Idul Fitri!

8. Eid Mubarak! Wish you all a very happy and peaceful Eid.

9. May the blessings of Allah fill your life with happiness and open all the doors of success now and always. Eid Mubarak!

10. Happy Eid! May this Eid bring joy, wealth and health to you.

11. Eid Mubarak! May the guidance and blessings of Allah be with you and your family.

12. Eid Mubarak! Let all your obstacles vanish in just a friction of second.

13. Eid Mubarak! Wishing you and your family all the blessings of Allah this day of Eid.

14. Eid Mubarak! May Allah fulfill your all dreams and hopes.

15 Eid Mubarak! May Allah’s blessings be with you today, tomorrow and always.

16. Happy Eid! Wishing you and your family a very happy, prosperous and blissful Eid.

17. Eid Mubarak! May the magic of this Eid fill your heart with wonders and joy.

18. Know that Allah will shower his blessings on you at every step in life. Eid Mubarak!

19. I wish you and your family stay safe and healthy on this occasion. Eid Mubarak!

20. On this Eid ul Fitr, may Allah bless you with good health, happiness, and prosperity. Eid ul-Fitr Mubarak!

21. May Allah give you all the success and happiness you deserve. May Allah be with you always. Eid ul-Fitr Mubarak to you!

22. I wish you and your family a very joyful Eid. May Allah accept all your prayers and forgive all your faults. Eid Mubarak!

23. Know that Allah will shower his blessings on you at every step in life. Eid Mubarak!

24. I wish you and your family stay safe and healthy on this occasion. Eid Mubarak!

25. May Allah open the doors of happiness and prosperity for you. Eid Mubarak to you and your family. Enjoy a blessed time during this Eid.

Baca juga artikel terkait LEBARAN 2022 atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Gaya hidup
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Iswara N Raditya