Menuju konten utama

Tugas Moderator Debat Capres Pilpres 2024 dan Fungsinya

Moderator adalah salah satu peran penting dalam pelaksanaan debat capres pilpres 2024. Berikut ini adalah tugas dan fungsi moderator debat capres 2024.

Tugas Moderator Debat Capres Pilpres 2024 dan Fungsinya
Valerina Daniel. (Instagram/@valerinadaniel)

tirto.id - Moderator adalah salah satu peran penting yang ikut andil dalam pelaksanaan debat capres pilpres 2024. Berikut ini tugas dan fungsi moderator debat capres 2024.

Debat capres 2024 perdana akan diselenggarakan pada hari ini, Selasa, 12 Desember 2023 mulai pukul 19.00-21.00 WIB di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta. Live debat capres 2023 terbaru tersebut akan disiarkan melalui televisi serta radio TVRI dan RRI.

Berkaitan debat capres cawapres 2024, KPU telah mengumumkan 11 panelis yang diambil dari tokoh-tokoh yang berkompetensi dalam bidang-bidang sesuai tema pembahasan.

Selain itu, KPU juga telah mengumumkan serta menetapkan moderator debat capres 2024 putaran pertama meliputi Ardianto Wijaya dan Valerina Daniel.

Apa Itu Moderator dan Fungsinya dalam Debat Capres?

Salah satu peran penting dalam debat pilpres 2024 adalah moderator. Dalam hal ini, moderator berfungsi sebagai orang yang memimpin serta memandu jalannya proses debat capres.

Kriteria dan ketentuan moderator debat capres 2024 diatur berdasarkan PKPU Nomor 15 Tahun 2023 tentang Kampanye Pemilihan Umum. Dalam Pasal 52 PKPU Nomor 15 tahun 2023 tersebut disebutkan bahwa kriteria dan ketentuan moderator debat capres 2024 sebagai berikut:

  1. Moderator debat Pasangan Calon dipilih oleh KPU dari kalangan profesional dan akademisi yang mempunyai integritas tinggi, jujur, simpatik, dan tidak memihak kepada salah satu Pasangan Calon.
  2. Moderator sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dipilih oleh KPU setelah mendengarkan masukan dan tanggapan dari tim Kampanye Pemilu tingkat nasional masing-masing Pasangan Calon.
  3. Selama dan sesudah berlangsung debat Pasangan Calon, moderator dilarang memberikan komentar, penilaian, dan simpulan apapun terhadap penyampaian dan materi dari setiap Pasangan Calon.

Tugas Utama Moderator dalam Debat Capres

Moderator adalah orang yang bertugas menjadi penengah, pemandu, serta pengendali acara debat sehingga dapat berjalan lancar sesuai agenda yang telah ditetapkan. Berikut ini beberapa tugas utama moderator dalam debat capres:

  • Moderator mendorong interaksi yang baik antara peserta debat dan anggota audiens.
  • Moderator memperkenalkan peserta debat satu sama lain.
  • Moderator mendorong perdebatan dan diskusi yang hidup antara peserta debat, dengan bahasan yang memperkaya pemahaman seluruh audiens.
  • Moderator memastikan percakapan tetap berada dalam parameter tematik tema yang dibahas.
  • Moderator dapat mengajukan pertanyaan secara mendalam guna menyelidiki pokok bahasa yang tengah diperiksa.
  • Moderator diharapkan memiliki pengetahuan yang luas tentang tema yang didebatkan.
  • Moderator berusaha menjaga semua peserta bersikap sopan selama pertukaran emosional.
  • Moderator menjaga supaya komentar yang disampaikan peserta debat tetap sopan dan konstruktif.
  • Moderator memiliki wewenang menentukan tema yang didiskusikan sehingga relevan.

Perbedaan Moderator dengan Panelis dalam Debat Capres

Sebagaimana telah disebutkan sebelumnya, moderator debat capres bertugas memandu jalannya debat. Dengan begitu, tugas moderator dan panelis debat capres 2024 berbeda.

Panelis adalah orang yang terlibat diskusi dengan capres cawapres. Hikmahanto Juwana, Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Indonesia menyampaikan bahwa panelis memiliki beberapa peran dan fungsi debat capres dan cawapres sebagai berikut:

  • Merumuskan sejumlah pertanyaan yang akan diajukan kepada pasangan capres dan cawapres sesuai tema debat.
  • Diharapkan dapat mencari tahu berbagai hal dari para capres dan cawapres melalui pertanyaan.
  • Berperan sebagai masyarakat, sehingga capres dan cawapres diharapkan peka dan memahami keingintahuan masyarakat.
  • Harus bisa membuat pasangan calon menjawab pertanyaan yang ingin didengar publik, bukan apa yang ingin disampaikan pasangan calon.
  • Berfungsi untuk mencari tahu informasi, bukan untuk menguji pasangan calon. Maka dari itu, pertanyaan tidak boleh menyulitkan.
  • Boleh mengejar jawaban dari pasangan calon, namun tujuannya untuk mendapatkan ketegasan jawaban.
  • Bisa melontarkan pertanyaan mengenai kontroversi di masyarakat untuk memunculkan keberpihakan pasangan calon.
  • Dapat mengajukan pertanyaan tentang perbedaan dan keunggulan program dari masing-masing pasangan calon.
  • Dapat mengajukan pertanyaan dalam bahasa yang sederhana dan mudah dipahami.

Baca juga artikel terkait DEBAT CAPRES 2024 atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Yulaika Ramadhani