Menuju konten utama

Tim Inti Pemenangan Jokowi-Ma'ruf Sudah Terbentuk, Ada 100 Jubir

Sekjen PSI, Raja Juli Antoni menyatakan telah ada 100 juru bicara tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf yang diusulkan parpol pendukung.

Tim Inti Pemenangan Jokowi-Ma'ruf Sudah Terbentuk, Ada 100 Jubir
(Ilustrasi) Calon presiden petahana Joko Widodo (kedua kanan) bersama calon wakil presiden Ma'ruf Amin (kanan) bersiap menuju Komisi Pemilihan Umum di Jakarta, Jumat (10/8/2018). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

tirto.id - Sekjen PKPI, Verry Surya Hendrawan menyatakan struktur inti tim pemenangan Jokowi-Maruf Amin sudah terbentuk.

"Pertemuan awal baru saja usai. Sudah disusun struktur inti tim kampanye nasional," kata dia dalam keterangan tertulis yang diterima Tirto, Sabtu (11/8/2018).

Verry menuturkan, pertemuan dilakukan para sekjen parpol pendukung Jokowi sore ini, di Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat.

Selain struktur inti, menurut Verry, terdapat program jangka pendek yang telah disusun. Salah duanya workshop jubir pada 13 Agustus 2018 dan mendampingi pasangan Jokowi-Maruf Amin untuk tes kesehatan di RSPAD, besok (12/8/2018).

Sementara, Sekjen PSI, Raja Juli Antoni menyatakan telah ada 100 juru bicara (jubir) tim pemenangan Jokowi yang diusulkan parpol pendukung.

"Ada yang mengajukan lima jubir, ada yang sebelas, totalnya 100," kata Raja saat dihubungi, Sabtu malam.

PSI, menurut Raja, mengajukan lima orang jubir yang nantinya turut mengikuti pelatihan bersama jubir lainnya, Senin mendatang. Materi pelatihan menurutnya seputar keberhasilan Jokowi.

Namun, Raja belum bisa memberitahukan 100 nama jubir tersebut . Sebab, menurutnya, itu akan diumumkan setelah mendapatkan persetujuan dari Jokowi.

Adapun Jokowi-Maruf Amin telah mendaftarkan diri ke KPU sebagai bakal capres-cawapres pada Jumat (10/8/2018) pagi dengan didampingi seluruh parpol pendukungnya.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari M. Ahsan Ridhoi

tirto.id - Politik
Reporter: M. Ahsan Ridhoi
Penulis: M. Ahsan Ridhoi
Editor: Yantina Debora