Menuju konten utama

Taylor Swift Akan Jadi Penampil di MTV Video Music Awards 2019

Taylor Swift akan tampil di panggung VMA yang digelar 26 Agustus di Prudential Center, Newark, New Jersey.

Taylor Swift Akan Jadi Penampil di MTV Video Music Awards 2019
Taylor Swift memperlihatkan penghargaan yang ia menangkan dalam kategori Top Female Artist dan Top Selling Album Billboard Music Awards 2018 di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (20/5/2018). ANTARA FOTO/REUTERS/Steve Marcus

tirto.id - Solois Taylor Swift akan menjadi penampil di MTV Video Music Awards (MTV VMA 2019). Ini akan menjadi penampilan VMA pertamanya dalam empat tahun. Dilansir MTV, pada Rabu (8/8/2019), bintang pop itu akan tampil di panggung VMA yang digelar 26 Agustus 2019.

Swift masuk di 10 nominasi pada acara tahun ini, untuk video musik "ME!" dan video bertema warna-warni "You Need to Calm Down". Video musik itu menempatkannya pada deretan depan, bersanding dengan Ariana Grande, yang sama-sama dinominasikan di 10 kategori tahun ini.

Swift dan Grande adalah yang paling dinominasikan, bersaing untuk 10 penghargaan. Tahun ini Swift masuk nominasi Video of the Year, Song of the Year, Best Visual Effect, dan lain-lain.

The Hollywood Reporter menulis, penampilan kali ini menandai pertama kalinya Swift kembali ke panggung VMA sejak penampilan "Bad Blood" pada 2015. Dia absen dari sebagian besar acara penghargaan sambil mempromosikan albumnya pada 2017 yang berjudul Reputation.

Pada VMA 2015, Swift juga masuk dalam sepuluh nominasi. Video musik untuk "You Need to Calm Down" masuk dalam tujuh kateogori, menjadi lagu yang paling dinominasikan setelah "Bad Blood," yang masuk ke delapan kategori.

Swift telah mengumpulkan tujuh penghargaan di VMA MTV sepanjang kariernya, termasuk tiga penghargaan video wanita terbaik untuk "You Belong With Me," "I Knew You Were Trouble" dan "Blank Space"; dua penghargaan kolaborasi terbaik untuk "Bad Blood" dan "I Don't Wanna Live Forever"; dan satu video penghargaan tahun ini untuk "Bad Blood."

Dia debut pada 2008 dalam sebuah acara penghargaan, di mana Swift menjadi co-host di red carpet sebelum pertunjukan dan memperkenalkan penampilan "Lovebug" milik Jonas Brothers.

Tahun berikutnya, ia menampilkan "You Belong to Me" di subway New York City, dan membawa pulang trofi Moon Person pertamanya untuk Best Female Video.

Pada tahun-tahun berikutnya, Swift telah tampil empat kali lebih banyak - "Innocent" pada 2010, "We Are Never Getting Back Together" pada 2012, "Shake It Off" pada 2014, dan sebuah kolaborasi mengejutkan "The Night Is Still Young" dan "Bad Blood "bersama Nicki Minaj pada 2015. Dia juga membawa pulang enam trofi, termasuk Video of the Year pada tahun 2015, untuk lagu "Bad Blood".

MTV VMAs 2019 akan berlangsung di Prudential Center di Newark, New Jersey pada 26 Agustus mendatang. Komedian Sebastian Maniscalco akan menjadi pembawa acara pagelaran tersebut, yang akan disiarkan di MTV mulai pukul 08.00 pm waktu setempat.

Baca juga artikel terkait MTV VMA 2019 atau tulisan lainnya dari Arinta Wijaya Murti

tirto.id - Musik
Kontributor: Arinta Wijaya Murti
Penulis: Arinta Wijaya Murti
Editor: Dipna Videlia Putsanra