Menuju konten utama

Syarat Pendaftaran Tamtama TNI AL 2024, Cara Daftar dan Linknya

Syarat pendaftaran Tamtama TNI AL yang harus disimak. Pendaftaran dibuka sejak 8 Juli sampai Agustus 2024.

Syarat Pendaftaran Tamtama TNI AL 2024, Cara Daftar dan Linknya
Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali (tengah) memberi hormat saat memperingati Hari Dharma Samudera 2024 di perairan Teluk Jakarta, Senin (15/1/2024). . ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/nym.

tirto.id - Seleksi pendaftaran Tamtama TNI Angkatan Laut (AL) 2024 telah dibuka pada Senin (8/7/2024). Pendaftaran ini rencananya akan terus dibuka selama sebulan penuh hingga 7 Agustus 2024 mendatang.

Proses pendaftaran nantinya bakal dilanjutkan dengan proses validasi, laporan animo akhir, seleksi tingkat daerah, dan rakor penentuan pemanggilan.

Jika lulus dan termasuk dalam daftar pemanggilan, calon Tamtama akan dipanggil ke Panpus Malang untuk melakukan Pakta Integritas dan melakukan seleksi tingkat pusat.

Apabila kembali lulus, calon Tamtama TNI AL dapat mengikuti pendidikan yang dilaksanakan pada bulan November. Jika tidak, maka akan dilakukan pemulangan.

Syarat Daftar Tamtama TNI AL 2024

Untuk mendaftar Tamtama TNI AL 2024 ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi, yaitu umum, persyaratan lain, dan persyaratan tambahan. Berikut informasi selengkapnya.

Persyaratan Umum

  • Warga Negara Indonesia.
  • Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  • Setia kepada NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
  • Umur minimal 18 tahun saat dilantik menjadi prajurit.
  • Sehat jasmani dan rohani, serta tidak pernah terlibat narkoba.
  • Tidak kehilangan hak menjadi prajurit berdasarkan putusan pengadilan tetap.
  • Berkelakuan baik tanpa catatan kriminal dari Kepolisian Negara Republik Indonesia.
  • Lulus seleksi dari tim Panda dan Panpus yang ditunjuk Kasal.

Persyaratan Lain

  • Pria dengan tinggi minimal 163 cm dan berat badan seimbang.
  • Berijazah minimal SMP/sederajat.
  • Berusia maksimal 22 tahun dan minimal 17 tahun 9 bulan saat pembukaan pendidikan pertama.
  • Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 10 tahun sejak dilantik.

Persyaratan Tambahan

  • Belum pernah menikah dan bersedia tidak menikah selama pendidikan pertama.
  • Bukan prajurit TNI, anggota Polri, atau PNS.
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI.
  • Ijazah dari luar negeri harus disahkan oleh Kemendikbudristek.
  • Tidak bertato atau ditindik di telinga atau anggota badan lainnya.
  • Bagi yang sudah bekerja, wajib melampirkan surat persetujuan dari instansi dan pernyataan bersedia diberhentikan.
  • Berdomisili minimal 12 bulan di wilayah pendaftaran terdekat.
  • Memiliki kartu BPJS atau kartu jaminan kesehatan sejenis.

Link dan Cara Daftar Tamtama TNI AL

Calon Tamtama melakukan pendaftaran secara online terlebih dahulu melalui website al.rekrutmen-tni.mil.id.

Sebelum melakukan submit, pastikan untuk mengisi seluruh formulir pendaftaran secara benar dan lengkap.

Sementara itu, untuk proses validasi dan daftar ulang dilakukan secara luring dengan mendatangi tempat pendaftaran terdekat. Adapun beberapa dokumen yang harus dibawa ke tempat pendaftaran ulang yaitu:

  • Formulir pendaftaran yang telah dicetak.
  • Foto hitam putih terbaru ukuran 3 x 4 dan 4 x 6, masing-masing 2 lembar.
  • Dokumen asli beserta fotokopi yang sudah dilegalisir terdiri dari Akta Kelahiran; KTP calon dan KTP orang tua/wali; Akta Kematian (jika orang tua sudah meninggal); Kartu Keluarga; Ijazah SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/SMK/MA; Daftar Nilai Ujian Nasional SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/SMK/MA; SKCK.

Tempat Pendaftaran Tamtama TNI AL

Pendaftaran Tamtama TNI AL dapat dilakukan di Lanal atau Lantamal masing-masing daerah. Berikut daftar lengkapnya yang dibagi berdasarkan provinsi.

  • Aceh: Lanal Sabang, Lanal Lhokseumawe, Lanal Simeulue.
  • Sumatera Utara: Lantamal I Belawan, Lanal Tanjung Balai Asahan, Lanal Sibolga, Lanal Nias.
  • Sumatera Barat: Lantamal II Padang.
  • Riau: Lanal Dumai.
  • Kepulauan Riau: Lantamal IV Batam, Lanal Dabo Singkep, Lanal Ranai, Lanal Tarempa, Lanal Tanjung Balai Karimun.
  • Sumatera Selatan: Lanal Palembang.
  • Bengkulu: Lanal Bengkulu.Lampung: Lanal Lampung, Kimal Lampung (Kotabumi).
  • Bangka Belitung: Lanal Bangka Belitung.
  • DKI Jakarta: Lantamal III Jakarta.
  • Jawa Barat: Lanal Cirebon, Lanal Bandung.
  • Jawa Tengah: Lanal Semarang, Lanal Tegal, Lanal Cilacap.
  • Yogyakarta: Lanal Yogyakarta.
  • Jawa Timur: Lantamal V Surabaya, Lanal Malang, Lanal Banyuwangi.
  • Bali: Lanal Denpasar.
  • Nusa Tenggara Barat: Lanal Mataram.
  • Nusa Tenggara Timur: Lantamal VII Kupang, Lanal Maumere, Lanal Pulau Rote.
  • Kalimantan Barat: Lantamal XII Pontianak.
  • Kalimantan Selatan: Lanal Banjarmasin, Lanal Kotabaru.
  • Kalimantan Timur: Lanal Balikpapan, Lanal Sangatta.
  • Kalimantan Utara: Lantamal XIII Tarakan, Lanal Nunukan.
  • Sulawesi Utara: Lantamal VIII Manado, Lanal Melonguane, Lanal Tahuna.
  • Sulawesi Tengah: Lanal Toli-Toli, Lanal Palu.
  • Sulawesi Selatan: Lantamal VI Makassar.
  • Sulawesi Barat: Lanal Mamuju.Sulawesi Tenggara: Lanal Kendari.
  • Gorontalo: Lanal Gorontalo.
  • Maluku: Lantamal IX Ambon, Lanal Saumlaki, Lanal Tual.
  • Maluku Utara: Lanal Ternate, Lanal Morotai.
  • Papua: Lantamal X Jayapura, Lanal Biak.
  • Papua Barat: Lantamal XIV Sorong.
  • Papua Tengah: Kantor Perwakilan Lanal Timika.
  • Papua Selatan: Lantamal XI Merauke.
  • Kepulauan Aru: Lanal Aru.

Baca juga artikel terkait TNI AL atau tulisan lainnya dari Nisa Hayyu Rahmia

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Nisa Hayyu Rahmia
Penulis: Nisa Hayyu Rahmia
Editor: Dipna Videlia Putsanra