tirto.id - Seleksi Mandiri Universitas Negeri Semarang (SM-UNNES) 2022 dibuka untuk penerimaan mahasiswa baru program S-1 dan D-3.
SM UNNES diselenggarakan secara mandiri dengan tes berbasis komputer dan penilaian portofolio oleh Universitas Negeri Semarang.
Pendaftaran SM UNNES telah dibuka mulai tanggal 24 Mei sampai dengan 2 Juli 2022 mendatang.
Syarat Umum SM UNNES S1-D3 Tahun 2022
Berikut adalah sejumlah syarat umum SM UNNES 2022 sebagaimana ditulis laman resminya
1. Siswa lulusan SMA/SMK/MA atau yang sederajat, lulus ujian persamaan, atau yang setara lainnya (paket C) tahun 2022, 2021, dan 2020;
2. Memenuhi persyaratan sesuai program studi yang dituju.
Jadwal Pendaftaran SM UNNES S1 dan D3 Tahun 2022
Pendaftaran Seleksi Mandiri UNNES untuk Program Sarjana (S1) dan Diploma (D3) yang dilayani full online melalui http://penerimaan.unnes.ac.id sebagai berikut:
No | Kegiatan | Jadwal | |
1. | Pendaftaran Online | 24 Mei sampai dengan 2 Juli 2022 | |
2. | Pembayaran Pendaftaran | 24 Mei sampai dengan 4 Juli 2022(pukul 12.00 WIB) | |
3. | Pencetakan Kartu Ujian | 8 sampai dengan 11 Juli 2022 | |
4. | Unggah dokumen Portofolio(peserta uji keterampilan) | 2 Juni sampai dengan 5 Juli 2022 | |
5. |
| 13 sampai dengan 18 Juli 2022 | |
6. | Tes berbasis Komputer di rumah (domisili) | 19 sampai dengan 20 Juli 2022 | |
7. | Pengumuman Hasil Seleksi | 26 Juli 2022 |
Alur Pendaftaran SM UNNES 2022 Beserta Link Daftar
Langkah-langkah pendaftaran SM-UNNES 2022 adalah sebagai berikut:
- Membuka laman https://sm.unnes.ac.id
- Mengisi biodata;
- Mengisi formulir pendaftaran secara online untuk memperoleh kode Virtual Account (VA) sebagai syarat pembayaran biaya pendaftaran SM-UNNES 2022;
- Memilih program studi yang diminati;
- Dengan menggunakan kode Virtual Account (VA), calon peserta melakukan pembayaran biaya pendaftaran dengan besaran sesuai dengan pilihan prodi yang diambil. Pembayaran dapat dilakukan melalui Bank BNI atau Bank BTN channel teller, ATM, internet banking di seluruh Indonesia;
- Setelah melakukan pembayaran biaya pendaftaran, peserta mengisikan nilai rapor semester 1-5 (nilai pengetahuan) dan prestasi;
- Peserta mengunggah file scan dokumen rapor semester 1-5;
- Peserta yang memilih program studi seni dan olahraga mengunggah dokumen portofolio sesuai dengan ketentuan;
- Peserta mengunduh dan mengisi borang kesanggupan membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI), ditandatangani orang tua/wali di atas meterai Rp. 10.000,- kemudian diunggah kembali;
- Mencetak bukti pendaftaran Seleksi Mandiri;
- Mencetak Kartu ujian Seleksi Mandiri sesuai jadwal yang ditentukan;
- Mengikuti tes sesuai jadwal dan pilihan lokasi di UNNES atau domisili.
Pilihan Studi di Seleksi Mandiri UNNES 2022
Informasi Biaya Pendaftaran SM UNNES 2022
- Biaya pendaftaran peserta SM-UNNES 2022 sebesar Rp250.000 (dua ratus lima puluh ribu rupiah).
- Prodi yang mensyaratkan penilaian portofolio (prodi seni dan olahraga) dikenakan biaya tambahan sebesar Rp150.000 (seratus lima puluh ribu rupiah).
Editor: Addi M Idhom