Menuju konten utama

Sinopsis Film Ne Zha 2, Fakta Menarik, dan Link Tiketnya

Simak sinopsis film animasi Tiongkok Ne Zha 2, fakta menarik film animasi terlaris sepanjang masa, dan link beli tiket bioskop XXI, CGV, dan Cinepolis.

Sinopsis Film Ne Zha 2, Fakta Menarik, dan Link Tiketnya
Film Ne Zha 2. FOTO/IMDB

tirto.id - Ne Zha 2 merupakan film animasi fantasi dan petualangan asal Tiongkok yang ditulis dan disutradarai oleh Jiaozi. Film ini merupakan sekuel langsung dari film Ne Zha (2019) dan merupakan film ketiga dalam semesta Fengshen milik Enlight Pictures, setelah Jiang Ziya (2020).

Ne Zha 2 dirilis di bioskop Tiongkok pada 29 Januari 2025 bertepatan dengan Tahun Baru Imlek dan segera mendapat sambutan luar biasa dari para kritikus film. Dengan pendapatan lebih dari US$2 miliar dari total pendapatan domestik mencapai lebih dari RMB 14,86 miliar, Ne Zha 2 telah memecahkan berbagai rekor box-office, termasuk menjadi film animasi dan film non-Bahasa Inggris pertama yang meraih pendapatan lebih dari US$1 miliar dan US$2 miliar secara global.

Ne Zha 2telah menandai transformasi industri perfilman Tiongkok yang kini mampu bersaing dan mendominasi panggung global dengan rekor box office yang mengesankan. Prestasi itu juga yang menempatkan animasi dengan perpaduan antara mitologi Tiongkok, aksi epik, dan drama ini mencatatkan sejarah baru di industri film dengan prestasi box-office yang luar biasa termasuk sebagai film terlaris kelima sepanjang masa di kancah global.

Di Tiongkok sendiri, film tersebut telah menghasilkan lebih dari RMB 14,86 miliar (sekitar US$2,054 miliar) hingga hari Minggu, berdasarkan data dari Maoyan. Dengan menambahkan pendapatan lebih dari US$31 juta dari pasar internasional, total pendapatan global film ini mencapai lebih dari US$2,085 miliar. Angka itu juga berhasil menempatkan Ne Zha 2 sebagai film animasi pertama yang melewati ambang US$2 miliar dan menggeser Star Wars: The Force Awakens (US$2,071 miliar) dan meraih posisi kelima sebagai film terlaris sepanjang masa secara global.

Sinopsis Film Ne Zha 2

Ne Zha 2 mengambil latar waktu setelah kejadian pada film pertama di mana Ne Zha dan Ao Bing mengalami kehancuran tubuh fisik mereka akibat sambaran petir surgawi. Untuk mencegah jiwa mereka hilang, Master Taiyi Zhenren mengorbankan kekuatan Sacred Lotus 7 Warna guna meregenerasi tubuh mereka yang baru meskipun masih sangat rapuh.

Sementara itu, Ao Guang, sang Raja Naga dari Laut Timur, yang mengira putranya telah tiada, mengerahkan kekuatan melalui Master Shen Gongbao untuk menyerang Chentang Pass. Dalam situasi genting itu, terjalin kesepakatan unik yaitu Ne Zha dan Ao Bing harus berbagi satu tubuh selama tujuh hari guna menyelesaikan tiga ujian suci yang akan mengubah mereka menjadi xian (makhluk suci) dan mendapatkan ramuan untuk mengembalikan tubuh Ao Bing.

Di tengah perjalanan ujian, dari menghadapi serangan klan marmot hingga melawan guru pelatih iblis, konflik memuncak dengan pengkhianatan yang melibatkan kekuatan surgawi dan para Raja Naga. Puncaknya, Ne Zha harus menjalani pertempuran epik melawan kekuatan jahat serta menyaksikan tragedi dalam keluarga dan masyarakat hingga pada akhirnya berhasil mengungkap rahasia di balik serangan tersebut dan membuka jalan bagi petualangan selanjutnya.

Ne Zha 2 menghadirkan banyak artis terkenal Tiongkok sebagai pengisi suaranya dan adalah para pengisi suara yang terlibat dalam film tersebut:

  • Yanting Lü sebagai Nezha
  • Mo Han sebagai Ao Bing
  • Hao Chen sebagai Li Jing
  • Gong Geer sebagai Octopus Monster
  • Yuze Han sebagai Aoshun / Muzha
  • Joseph sebagai Teenager Nezha
  • Qi Lü sebagai Lady Yin
  • Deshun Wang sebagai Wuliang Xianwong
  • Xinglinr sebagai Hetong
  • Wei Yang sebagai Sheng Gongbao
  • Yu Yang sebagai Rat Boss
  • Jiaming Zhang sebagai Taiyi Zhenren
  • Yunqi Zhang sebagai Lutong
  • Yongxi Zhou sebagai Ao Run

Fakta-fakta Menarik Ne Zha 2

Berikut adalah beberapa fakta menarik mengenai Ne Zha 2:

  • Disutradarai oleh Sutradara Berpengalaman:
Disutradarai oleh Yu Yang (Jiaozi), sutradara yang juga sukses menggarap film Ne Zha (2019). Ia bekerja sama dengan penulis naskah seperti Xixing Lu dan Zhonglin Xu untuk menciptakan cerita yang lebih menarik dan penuh aksi.

  • Film Animasi Terlaris Sepanjang Masa:
Dengan pendapatan global lebih dari US$2,085 miliar, Ne Zha 2 berhasil menduduki posisi ke-5 sebagai film terlaris sepanjang masa, mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh film seperti Star Wars: The Force Awakens.

  • Strategi Pemasaran hingga Mendapat Dukungan Pemerintah:
Rilis film yang bertepatan dengan liburan Imlek, didukung oleh kampanye pemasaran masif ditambah dengan mendapat dukungan dari perusahaan besar dan kebijakan pemerintah Tiongkok, turut mendorong kesuksesan box office film ini.

  • Pencapaian Fantastis di IMAX:
Film ini mencatat pendapatan sebesar US$155 juta di format IMAX dan menjadikannya sebagai rilisan IMAX terbesar ke-6 dalam sejarah, dengan dominasi pendapatan yang hampir seluruhnya berasal dari Tiongkok.

  • Distribusi secara Global:
Setelah penayangan perdana di Tiongkok pada 29 Januari 2025, film ini mulai ditayangkan di berbagai negara, termasuk debut di Indonesia yang dijadwalkan pada 21 Maret 2025, serta rilis di beberapa negara Eropa, Jepang, dan Amerika Serikat.

  • Pengisi Suara Berbakat:
Film ini menampilkan sederet aktor suara profesional seperti Lü Yanting yang mengisi suara Ne Zha kecil, sedangkan Joseph Cao memberikan karakter untuk Ne Zha remaja. Selain itu, Han Mo berperan sebagai Ao Bing, Zhang Jiaming sebagai Taiyi Zhenren, Li Nan sebagai Ao Guang, Wang Deshun sebagai Wuliang Xianweng, dan Yang Wei sebagai Shen Gongbao.

  • Visual Spektakuler dan Tema Universal:
Dengan kualitas animasi tinggi yang melibatkan lebih dari 4.000 kru dari 138 perusahaan animasi, film ini tidak hanya memukau secara visual tetapi juga mengangkat tema yang sejalan dengan penonton dari berbagai latar belakang.

  • Rekor Box Office Domestik:
Dalam waktu delapan hari lima jam setelah penayangan, Ne Zha 2 berhasil mencetak rekor dengan pendapatan domestik mencapai 8 miliar yuan (sekitar US$1,12 miliar) dan menjadi film non-Hollywood pertama yang melampaui pendapatan US$1 miliar di pasar tunggal.

  • Berdampak Besar Terhadap Industri Film Global:
Keberhasilan Ne Zha 2 menandai titik balik bagi industri film Tiongkok dan menunjukkan bahwa film animasi dengan latar mitologi lokal memiliki potensi besar untuk bersaing di pasar internasional, sekaligus mendapat pengakuan terhadap produksi film non-Hollywood di kancah global.

Link Beli Tiket Film Ne Zha 2 di Bioskop XXI, CGV, dan Cinepolis

Ne Zha 2 akan segera rilis di Indonesia, tepatnya pada 21 Maret 2025. Bagi Anda yang tertarik untuk menyaksikan film tersebut, segera beli tiketnya agar tidak kehabisan.

Berikut link beli tiket nonton Ne Zha 2 di bioskop Tanah Air:

Link Beli Tiket Film Ne Zha 2 di Bioskop XXI

Link Beli Tiket Film Ne Zha 2 di Bioskop CGV

Link Beli Tiket Film Ne Zha 2 di Bioskop Cinepolis

Baca juga artikel terkait FILM BIOSKOP atau tulisan lainnya dari Fajri Ramdhan

tirto.id - Film
Kontributor: Fajri Ramdhan
Penulis: Fajri Ramdhan
Editor: Wisnu Amri Hidayat