Menuju konten utama

Sinopsis Film Child's Play Bioskop Trans TV: Teror Boneka Chucky

Sinopsis Child’s Play di Bioskop Trans TV malam ini: teror sebuah boneka.

Sinopsis Film Child's Play Bioskop Trans TV: Teror Boneka Chucky
Film Child’s Play Chucky. FOTO/IMDB

tirto.id - Bioskop Trans TV akan menayangkan film Child’s Play malam ini, Sabtu 29 Oktober 2022. Child’s Play dijadwalkan tayang pada pukul 21.30 WIB.

Child’s Play merupakan film bergenre horor yang rilis pada tahun 2019. Film berdurasi 1 jam 30 menit ini digarap oleh sutradara Lars Klevberg. Naskah cerita film ditulis oleh Tyler Burton Smith, Don Mancini dan John Lafia.

Child’s Play dibintangi oleh Tim Matheson, Ben Daon dan Zahra Anderson. Film ini mendapat rating 5.7 dari 10 dalam situs imdb. Sedangkan di situs Rotten Tomatoes, Child’s Play mendapatkan 63% dari tomatometer dan 57% dari audience score.

Child’s Play berhasil memenangkan 2 penghargaan dan masuk dalam 10 nominasi. Film ini diproduksi oleh Orion Pictures, Katzsmith Productions dan BRON Creative.

Daftar Pemeran Film Child’s Play

Daftar pemeran dalam film Child’s Play antara lain:

1. Tim Matheson - Henry Kaslan

2. Ben Daon - Ben (Kid #1) (as Ben Andrusco-Daon)

3. Zahra Anderson - Karen

4. Serge Jaswal - Kekasih Karen

5. Ariana Nica - Kid #2

6. Phoenix Ly - Chien

7. Johnson Phan - Supervisor

Sinopsis Film Child’s Play

Perusahaan boneka, Kaslan Corporation, memproduksi boneka bernama Buddi yang memiliki teknologi. Hal ini membuat Buddi jadi incaran di seluruh dunia.

Namun, di balik teknologi canggih Buddi ada sebuah rahasia suram. Pabrik Kaslan yang ada di Vietnam, seorang pegawai dikeluarkan karena dianggap tidak bekerja sesuai standar.

Kemudian orang itu mengubah standar keamanan untuk memproduksi Buddi. Akibatnya Buddi diproduksi tanpa standar keamanan yang telah ditetapkan.

Karen Barclay merupakan orang tua tunggal untuk anaknya, Andy. Mereka baru pindah ke sebuah apartemen. Kasihan pada anaknya, Karen mencari cara untuk menghibur Andy.

Karen berusaha untuk mendapatkan Buddi. Dia memeras bosnya, Wes. Karena tertekan, Wes terpaksa menyerahkan Buddi yang rusak pada Karen. Karen menghadiahkan Buddi pada Andy sebagai kado ulang tahun.

Lalu Andy mengganti nama Buddi menjadi Chucky. Karena teknologinya, Chucky membuat dua anak lain tetangga Andy tertarik, yaitu Falyn dan Pugg.

Chucky berperilaku sesuai dengan lingkungan sekitarnya. Selain itu, kedekatannya dengan Andy semakin erat. Saat Andy dicakar oleh kucing peliharaannya, Chucky marah dan berusaha mencekik kucing itu.

Chucky juga dibawa menonton film horor dan dia merekam berbagai kejadian yang mengerikan.

Suatu hari, kucing Andy mati dibunuh Chucky supaya kucing itu tak melukai Andy lagi. Kemudian Chucky ditaruh di lemari oleh Karen. Karen menganggap Chucky mengganggu mental Andy.

Kekasih Karen, Shane, sering berbuat kasar Karen dan Andy. Chucky meneror dan membunuhnya supaya tidak mengganggu Andy dan ibunya lagi.

Merasa ketakutan dengan tindakan Chucky, Andy membuang Chucky. Akan tetapi, diambil oleh tukang listrik apartemen, Gabe.

Lalu polisi menyelidiki penyebab kematian Shane, sedangkan Gabe berusaha mengotak-atik Chucky. Hal ini membuat Chucky marah dan membunuhnya.

Andy bercerita pada Karen mengenai Chucky yang ganas, namun dia tidak percaya. Karen membawa serta Andy ke mal tempat kerjanya supaya Andy tidak berbuat macam-macam.

Detektif Morris mulai curiga pada Andy sebagai pelaku pembunuhan. Morris pergi ke mall tempat kerja Karen untuk menangkap Andy.

Namun, Chucky juga pergi ke mal yang sama. Di mal tersebut sedang digelar acara peluncuran Buddi besar-besaran.

Apa yang akan terjadi selanjutnya? Akankah ada korban baru?

Baca juga artikel terkait HIBURAN atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Film
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Dipna Videlia Putsanra