Menuju konten utama

Seleksi Mandiri IPB 2023 Kapan Dibuka, Syarat, & Link Daftar

Berikut info jadwal Seleksi Mandiri IPB 2023 kapan dibuka, syarat pendaftaran, dan link daftar.

Seleksi Mandiri IPB 2023 Kapan Dibuka, Syarat, & Link Daftar
Institut Pertanian Bogor. FOTO/ipb.ac.id

tirto.id - Pendaftaran jalur Seleksi Mandiri IPB 2023 untuk program S1 dibuka pada 2 Mei 2023, pukul 12.00 WIB. Masa pendaftaran itu akan berakhir pada 23 Juni 2023, pukul 16.00 WIB.

Nama resmi seleksi mandiri IPB adalah SM IPB (UTM-BK) yang sudah diselenggarakan sejak 2019. Di UTM-BK IPB, calon peserta dapat memilih dua metode seleksi.

Pertama, jalur seleksi mandiri via ujian tulis berbasis komputer (UTM-BK) online yang dilaksanakan oleh IPB. Kedua, jalur seleksi mandiri IPB menggunakan skor UTBK-SNBT.

Pendaftaran Seleksi Mandiri IPB 2023 harus dilakukan secara online via laman resmi yang sudah disediakan oleh IPB, yakni pendaftaran.admisi.ipb.ac.id

Calon peserta yang akan mengikuti jalur Seleksi Mandiri di IPB tahun 2023, harus membayar uang pendaftaran Rp500.000 jika memilih seleksi ujian tulis berbasis komputer (UTM-BK). Adapun biaya pendaftaran SM-IPB 2023 bagi peserta yang memilih seleksi skor UTBK senilai Rp300.000.

Syarat Daftar Seleksi Mandiri IPB 2023

Mengutip laman Admisi IPB, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh calon peserta Seleksi Mandiri IPB tahun 2023.

Sejumlah syarat daftar Seleksi Mandiri IPB 2023 adalah sebagai berikut:

  • Peserta adalah lulusan SMA/MA/SMK* Tahun 2021, 2022, atau 2023.
  • Peserta untuk jalur ujian online berasal dari SMA/MA/SMK* semua jurusan (Merdeka Bertanggung Jawab)
  • Peserta untuk jalur skor UTBK berasal dari SMA/MA/SMK berbagai jurusan namun harus memiliki skor UTBK Tahun 2023.
  • Peserta harus sehat jasmani dan rohani.
  • Pendaftaran dilakukan melalui laman pendaftaran.admisi.ipb.ac.id
  • Peserta SM-IPB harus memilih 1 (satu) atau 2 (dua) program studi yang ditawarkan.
  • Peserta diperkenankan memilih pilihan ketiga yaitu pilihan IPB dimana apabila peserta tidak diterima di pilihan 1 dan pilihan 2 maka bersedia dipilihkan oleh IPB selama nilainya memenuhi persyaratan.
  • Peserta SM-IPB kelas internasional wajib mengunggah sertifikat TOEFL min. skor 500 /IELTS min. skor 6 dan mengikuti tes SM-IPB dalam bahasa Inggris. Informasi mengenai kelas internasional dapat dilihat disini.
  • Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 500.000,- (ujian online) dan Rp. 300.000,- (Skor UTBK)
  • Siswa membayar biaya pendaftaran pada bank BNI, BSI, BRI, BTN, Mandiri, BJB, BJB Syariah, atau Mega Syariah. Tata cara pembayaran bisa dicek di link ini.
  • Uang pendaftaran yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali.
  • Calon mahasiswa baru dianggap resmi sebagai mahasiswa baru jika sudah melakukan registrasi online dan melakukan pembayaran biaya UKT

Jadwal Seleksi Mandiri IPB 2023

Ada 2 jalur dalam Seleksi Mandiri di IPB tahun 2023, yakni ujian tulis berbasis komputer dan jalur seleksi dengan skor UTBK. Maka itu, terdapat jadwal berbeda untuk 2 jalur tersebut.

Berikut jadwal lengkap Seleksi Mandiri IPB 2023:

1. Jadwal Pendaftaran SM-IPB 2023

  • Pendaftaran: 2 Mei – 23 Juni 2023 pukul 12.00 WIB
  • Pembayaran uang pendaftaran: 2 Mei – 23 Juni 2023 pukul 16.00 WIB
  • Melengkapi Biodata: 2 Mei – 23 Juni 2023 pukul 23.59 WIB

2. Jadwal Seleksi SM-IPB Skor UTBK

  • Pengumuman penerimaan peserta yang menggunakan skor UTBK: 10 Juli 2023
  • Registrasi online : 10 – 14 Juli 2023
  • Pembayaran UKT : 18 – 21 Juli 2023.

3. Jadwal Seleksi UTM-BK (Ujian Online)

  • Pra Ujian : 26 Juni – 1 Juli 2023
  • Tes/ujian online: 2 Juli 2023
  • Pengumuman penerimaan jalur tes SM-IPB: 10 Juli 2022
  • Registrasi online: 10 – 14 Juli 2023
  • Pembayaran UKT: 18 – 21 Juli 2023.

Catatan: jadwal dapat berubah dengan pemberitahuan terlebih dahulu.

Baca juga artikel terkait SELEKSI MANDIRI 2023 atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Addi M Idhom