Menuju konten utama

Rupiah Melemah Terhadap Dolar AS Terkait Aksi Protes di Hong Kong

Rupiah melemah terhadap dolar AS ke posisi Rp14.250 dipengaruhi aksi protes RUU ekstradisi Cina di Hong Kong.

Rupiah Melemah Terhadap Dolar AS Terkait Aksi Protes di Hong Kong
Mata uang dolar AS. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/

tirto.id - Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Kamis (13/6/2019) pagi bergerak melemah 9 poin atau 0,07 persen menjadi Rp14.250 per dolar AS dibanding posisi sebelumnya Rp14.241 per dolar AS.

Melemahnya kurs rupiah seiring adanya aksi protes di Hongkong, Ekonom Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih di Jakarta, menggatakan, protes di Hong Kong berpotensi menjadi risiko investasi di Asia.

“Unjuk rasa di Hong Kong yang berkembang menjadi kericuhan pada Rabu lalu, tampaknya bisa menjadi kekhawatiran atau risiko investor terhadap investasi,” ujar Lana, diktuip dari Antara.

Protes ini berlatar belakang aksi warga menolak Rancangan Undang-undang (RUU) ekstradisi ke Cina. Sekitar 100 pebisnis Hong Kong mengikuti aksi protes ini.

RUU ekstradisi dikhawatirkan akan menjerat banyak orang di pengadilan Cina daratan yang dianggap tidak transparan.

“Hong Kong merupakan salah satu pusat keuangan di Asia. Koreksi pasar saham di hampir semua bursa di Asia kemarin bisa jadi sebagai respons atas kekhawatiran tersebut. Namun, kemungkinan respon ini hanya temporer,” ujar Lana.

Sedangkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Kamis pagi dibuka menguat 6,43 poin atau 0,1 persen ke posisi 6.282,61.

Kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 bergerak 1,54 poin atau 0,15 persen menjadi 997,73.

Jika dibandingkan dengan Cina, kurs tengah nilai tukar mata uang yuan melemah dua basis poin menjadi 6,8934 terhadap dolar AS pada kamis, menurut Sistem Perdagangan Valuta Asing Cina.

Yuan diperbolehkan untuk naik atau turun sebesar dua persen dari tingkat paritas tengahnya setiap hari perdagangan.

Kurs tengah yuan terhadap AS didasarkan pada rata-rata tertimbang harga yang ditawarkan oleh pelaku pasar sebelum pembukaan pasar uang antarbank pada setiap hari kerja.

Kurs Dolar AS di Jakarta Berdasarkan Data Bank Indonesia:

12 Juni 2019 - Rp14.234

11 Juni 2019 - Rp14.380

10 Juni 2019 - Rp14.231

31 Mei 2019 - Rp14.385

29 Mei 2019 - Rp14.41

28 Mei 2019 - Rp12.380

27 Mei 2019 - Rp14.360

24 Mei 2019 - Rp14.451

23 Mei 2019 - Rp14.513

22 Mei 2019 - Rp14.488

21 Mei 2019 - Rp14.462

20 Mei 2019 - Rp14.462

Baca juga artikel terkait NILAI TUKAR RUPIAH atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Ekonomi
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH