Menuju konten utama

Robot Antariksa NASA Dinyatakan Mati Setelah 15 Tahun Jelajahi Mars

Opportunity mendarat di Mars pertama kali pada 2004 bersama robot kembarannya, Spirit.

Robot Antariksa NASA Dinyatakan Mati Setelah 15 Tahun Jelajahi Mars
Robot Opportunity. FOTO/www.nasa.gov

tirto.id - Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) mengkonfirmasi, Opportunity, robot penjelajah Mars milik mereka telah mati setelah aktif selama 15 tahun pada Rabu (13/2/2019) di laboratorium Jet Propulsion di Pasadena, California.

Thomas Zurbuchen, administrator Science Mission Directorate NASA mengatakan, robot penjelajah tersebut tetap diam setelah upaya terakhir dihubungi pada Selasa atau sehari sebelum konferensi pers.

Opportunity, robot seukuran mobil golf tersebut terakhir kontak dengan NASA pada delapan bulan yang lalu akibat terkena badai debu.

“Saya berdiri di sini memberikan apresiasi terdalam dan ungkapan terima kasih untuk menyatakan bahwa misi Opportunity telah selesai," ucap Zurbuchen seperti dikutip The Guardian.

Opportunity mendarat di Mars pertama kali pada 2004 bersama robot kembarannya, Spirit. Kedua robot tersebut merupakan bagian dari program NASA untuk penjelajahan Mars. Spirit terjebak di tanah Mars pada 2009 dan dinyatakan sudah tidak berfungsi lagi pada 2011.

Sementara Opportunity terus bergerak dan menjelajah daratan Mars selama 15 tahun. Opportunity telah menempuh jarak lebih dari 45 kilometer meskipun awalnya hanya didesain untuk melakukan perjalanan dengan jarak 1.006 meter selama 90 hari.

John Callas, manajer proyek penjelajahan Mars NASA, mengatakan apa yang dihasilkan Opportunity memperluas pemahaman tentang planet merah tersebut.

Callas memperkirakan debu dari udara jatuh dan terakumulasi menutupi bagian sumber energi Opportunity yang akhirnya mematikan dayanya.

Abigail Fraeman, ilmuwan dan wakil proyek penjelajahan Mars Nasa, mengatakan selama misinya, Opportunity telah menemukan bola kecil yang kaya akan kandungan besi yang disebut “blueberries”.

Hasil analisis penemuan kandungan mineral mengkonfirmasi salah satu bagian Mars pernah ditutupi air atau dengan kata lain Mars bisa layak huni untuk makhluk hidup.

Opportunity memberi tahu tentang meteor yang jatuh di planet lain selain Bumi. Opportunity juga memberi gambar-gambar permukaan Mars yang menakjubkan, termasuk “setan debu” yang mengelilingi Mars dan pemandangan kawah yang ada di Mars.

“Ada ratusan bahkan ribuan siswa, seperti saya, menyaksikan penjelajahan dan mengikuti misi mereka. Dari gambar-gambar yang dirilis ke publik selama 15 tahun dan karena itu menginspirasi saya untuk terus berkarir di bidang sains,” ucap Fraeman sebagaimana dilansir The Guardian.

Baca juga artikel terkait NASA atau tulisan lainnya dari Nurcholis Maarif

tirto.id - Teknologi
Penulis: Nurcholis Maarif
Editor: Dipna Videlia Putsanra