Menuju konten utama

Rincian Formasi PPPK 2024 Pemkab Cianjur dan Link Unduh PDF

Simak rincian formasi PPPK 2024 di Pemkab Cianjur dan link untuk mengunduh dokumen lengkap infomrasi pendaftaran.

Rincian Formasi PPPK 2024 Pemkab Cianjur dan Link Unduh PDF
Pengusaha bekerja dengan dokumen dan komputer. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Pemerintah Kanbupaten Cianjur telah membuka seleksi Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Periode I Tahun Anggaran 2024. Pada tahun ini, pemkab Cianjur membuka 3.866 formasi PPPK dengan rincian 3.066 guru, 500 tenaga Kesehatan, dan 300 tenaga teknis.

Formasi PPPK Pemkab Cianjur tidak dibuka bagi peserta seleksi CPNS 2024. Selain itu, pelamar PPPK Pemkab Cianjur juga harus memiliki kualifikasi Pendidikan yang sesuai dengan formasi yang dipilih.

Seleksi PPK Kabupaten Cianjur Periode I untuk kategori pelamar Prioritas (Pelamar Prioritas Guru dan D-IV Bidan Pendidik Tahun 2023), Eks Tenaga Honorer Kategori II (eks THK-II) dan Tenaga non ASN yang Terdata dalam Pangkalan Data (Database) BKN.

Sedangkan pada PPPK Periode II, dibuka bagi pelamar Tenaga non ASN yang aktif bekerja di Instansi Pemerintah (Termasuk Lulusan PPG untuk Formasi Guru di Instansi Daerah).

Seluruh rangkain seleksi PPPK Pemkab Cianjur dapat diakses pada laman SSCASN BKN dan laman BKPSDM Kabupaten Cianjur.

Timeline Penerimaan PPPK 2024 Kabupaten Cianjur

Pendaftaran Seleksi PPPK Pemkab Cianjur Periode I dimulai pada 1 Oktober hingga 20 Oktober 2024. Sedangkan hasil kelulusan akan diumumkan pada 24 sampai 31 Desember 2024.

Di bawah ini merupakan timeline seleksi PPPK Kabupaten Cianjur Tahun Anggaran 2024.

  • Pengumuman Seleksi: 30 September - 19 Oktober 2024
  • Pendaftaran Seleksi: 1-20 Oktober 2024
  • Seleksi Administrasi: 1-29 Oktober 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 30 Oktober-1 November 2024
  • Masa Sanggah: 2-4 November 2024
  • Jawab Sanggah: 2-6 November 2024
  • Pengumuman Pasca Masa Sanggah 5-11 November 2024
  • Penarikan data final 12-14 November 2024
  • Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 15-25 November 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi: 26 November - 1 Desember 2024
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 2-19 Desember 2024
  • Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 7-23 Desember 2024
  • Pengumuman Hasil Kelulusan: 24-31 Desember 2024
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 10-21 Desember 2024
  • Integrasi Nilai Seleksi Kompetensi dan Nilai Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 13-28 Desember 2024
  • Pengumuman Hasil Kelulusan: 24-31 Desember 2024
  • Pengisian DRH NI PPPK: 1-31 Januari 2025
  • Usul Penetapan NI PPPK: 1-28 Februari 2024

Cara Daftar PPPK Kabupaten Cianjur Tahun Anggaran 2024

Bagi pelamar yang ingin mengikuti seleksi PPPK Pemkab Cianjur, harap membuat akun terlebih dahulu pada situs resmi SCCASN BKN melalui https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login.

Pada saat pembuatan akun, pelamar mengisi data sesuai dengan form yang diminta. Beberapa data tersebut ialah NIK, Nomor Kartu KK, KTP, Nomor handphone aktif dan email aktif.

Setelah memiliki akun, pelamar dapat mendaftar di laman SSCASN BKN dan memilih formasi jabatan sesuai dengan kualifikasi Pendidikan yang dimiliki.

Di bawah ini merupakan alur lengkap pendaftaran PPPK Kabupaten Cianjur Tahun Anggaran 2024 berdasarkan ketentuan KemenPANRB.

  • Peserta melakukan pendaftaran di laman resmi SSCASN BKN, yakni https://sscasn.bkn.go.id/;
  • Seleksi pengadaan PPPK terdiri dari seleksi administrasi dan seleksi kompetensi;
  • Seleksi kompetensi yang dimaksud mencakup seleksi kompetensi teknis, manajerial, dan sosial kultural, dilakukan melalui sistem Computer Assisted Test (CAT) berjangka waktu 120 menit;
  • Peserta mengikuti wawancara dengan waktu 10 menit;
  • Peserta penyandang disabilitas tuna netra diberikan waktu 150 menit untuk seleksi kompetensi dan 15 menit wawancara;
  • Pelamar dinyatakan lulus seleksi tergantung nilai perolehannya masing-masing, diurutkan berdasarkan yang paling tinggi;
  • Pengumuman akhir penetapan PPPK disiarkan oleh penyelenggara dan instansi terkait.Syarat Umum Pendaftran PPPK Kabupaten Cianjur Tahun Anggaran 2024.

Syarat Umum Peserta Seleksi PPPK Kabupaten Cianjur Tahun Anggaran 2024

- Warga Negara Indonesia (WNI).

- Memiliki KTP dan Kartu Keluarga (KTP).

- Memiliki ijazah dan transkrip nilai.

- Tidak pernah dipidana penjara minimal 2 tahun atau lebih.

- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau dengan tidak hormat sebagai PNS/Prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI)/Kepolisian Negara RI (POLRI) atau sebagai pegawai swasta.

- Bukan CPNS, PNS, TNI, atau Polri.

- Bukan anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis.

- Memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan persyaratan jabatan yang dituju.

- Sehat jasmani dan rohani.

- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI atau negara lain sesuai ketentuan instansi yang dilamar.

Rincian Formasi PPPK Kabupaten Cianjur 2024

Pada tahun 2024, Kabupaten Cianjur membuka 3.866 formasi yang dibuka untuk guru sejumlah 3.066, tenaga Kesehatan 500, dan tenaga teknis 300.

Di bawah ini merupakan beberapa formasi Jabatan PPPK Kabupaten Cianjur Tahun Anggaran 2024.

1. Guru Ahli Pertama- Guru Agama Islam

2. Guru Ahli Pertama- Guru IPS

3. Guru Ahli Pertama- Guru Matematika

4. Apoteker Ahli Pertama

5. Asisten Apoteker Terampil

6. Bidan Terampil

7. Nutrisionis Terampil

8. Perawat Terampil

9. Operator Layanan Operasional

10. Pengadministrasian Perkantoran

Selain itu, pelamar juga dapat melihat formasi lengkap Pemerintah Kabupaten Cianjur Tahun Anggaran 2024 pada link di bawah ini:

Link Unduh Formasi Lengkap PPPK Pemerintah Kabupaten Cianjur Tahun Anggaran 2024.

Baca juga artikel terkait PPPK 2024 atau tulisan lainnya dari Sarah Rahma Agustin

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Sarah Rahma Agustin
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Dipna Videlia Putsanra