Menuju konten utama

Resep Sate Lilit Khas Bali untuk Menu Buka Puasa Hari Ini

Sate lilit khas Bali bisa jadi salah satu pilihan menu buka puasa hari ini.

Resep Sate Lilit Khas Bali untuk Menu Buka Puasa Hari Ini
Ilustrasi makan bersama. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Pilihan menu buka puasa hari ini, sate lilit khas Bali. Bahan utama sate lilit khas Bali adalah ikan tuna, tetapi bisa diganti dengan jenis lain seperti tengiri, kakap, dan gurami. Cara membuatnya cukup mudah dan bisa dibuat di rumah. Berikut ini resep dan cara membuatnya.

Bahan:

  • 250 gram ikan tuna. Bisa diganti jenis ikan lain seperti tengiri, kakap, bahkan gurami.
Bumbu halus:

  • 3 siung bawang merah.
  • 2 siung bawang putih.
  • 1 cm jahe.
  • 2 cm lengkuas muda.
  • 1 sendok teh ketumbar, sangrai.
  • 1 cm kunyit.
  • 2 buah cabai merah keriting.
  • 2 buah cabai rawit, tambah lagi jika ingin pedas.
  • 1 batang serai, ambil bagian putihnya saja.
  • 2 sendok teh terasi yang sudah dibakar.
  • 1 1/2 sendok makan gula Jawa, disisir.
  • 1 sendok makan air asam Jawa.
  • Sejumput garam
Bahan lain:

  • 50 ml santan kental instan.
  • 1 lembar daun jeruk purut, rajang halus.
  • 2 buah cabai rawit merah, rajang sehalus mungkin (optional).
  • 1 sendok makan tepung sagu/tapioka
Cara pembuatan:

  • Haluskan ikan. Campur dengan bumbu halus dan santan kental. Aduk hingga pekat dan semua bumbu tercampur.
  • Masukkan rajangan daun jeruk, cabai rawit, dan tapioka. Aduk. Tambahkan garam dan gula.
  • Ambil satu sendok makan adonan, bentuk seperti pentul korek api ukuran besar, boleh dengan tusuk sate, bisa juga pakai batang serai. Padatkan.
  • Panggang di atas teflon atau pembakaran sate.

Baca juga artikel terkait RAMADAN 2019 atau tulisan lainnya dari Nuran Wibisono

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Nuran Wibisono
Editor: Dipna Videlia Putsanra